PPKM Level 4 Jawa Bali Dilanjutkan, Luhut: Mobilitas Masyarakat Masih Tinggi

Senin, 16 Agustus 2021 21:26 WIB

Petugas kepolisian berjaga di pos pemeriksaan ganjil genap yang diterapkan saat perpanjangan PPKM level 4 di Jalan MH Thamrin, Jakarta, Ahad, 15 Agustus 2021. Pemerintah akan mengumumkan status kebijakan PPKM pada Senin malam, 16 Agustus 2021. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah resmi memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 4 Jawa Bali dari 17 hingga 23 Agustus 2021. Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut salah satu pertimbangan adalah peningkatan mobilitas masyarakat yang cukup signfikan dibanding pada awal bulan Juli 2021.

Menurut Luhut, mobilitas masyarakat di Jawa dan Bali sebagian besar sudah kembali ke kondisi normal. "Sama seperti sebelum kenaikan varian Delta terjadi," kata Luhut dalam konferensi pers di Jakarta, Senin, 16 Agustus 2021.

Di satu sisi, kata dia, situasi ini menunjukkan ekonomi yang pulih dengan cepat. Tapi di sisi lain, kondisi ini juga beresiko terhadap peningkatan kasus pada 2 hingga 3 minggu ke depan. "Jika kita tidak berhati-hati," ujarnya.

Sebelumnya, pemerintah telah beberapa kali memberlakukan kebijakan PPKM untuk menekan penyebaran kasus Covid-19 di tanah air. Mulai dari PPKM Darurat dari 3-20 Juli 2021. Lalu, pemerintah mengubah namanya menjadi PPKM Level 4 dan berlaku 21 Juli-16 Agustus 2021.

Tapi secara keseluruhan, Luhut menyebut daerah Jawa Bali mengalami tren perbaikan. Menurut Luhut, tren positivity rate, perawatan pasien, kasus terkonfirmasi di hampir seluruh provinsi di Jawa Bali menurun.

Advertising
Advertising

Meski demikian, Luhut menyebut masih perlu beberapa perbaikan dan intervensi di lapangan. Mulai dari mobilisasi pasien isolasi mandiri ke pusat isolasi, hingga memastikan ketersediaan obat dan oksigen konsentrator.

Pengamatan Tempo di sekitar Jalan Palmerah, Pos Pengumben, hingga menuju tol Joglo sekitar pukul 18.00 atau saat jam pulang kerja, kendaraan bermotor baik mobil maupun motor tampak seperti normal. Ruas jalan padat kendaraan. Kemudian dari pintu masuk tol Joglo hingga ke Serpong, tidak terlihat sepi hampir seperti normal sebelum diterapkannya PPKM Darurat yang kemudian berganti nama menjadi PPKM Level 4.

Baca Juga: Luhut Ungkap Angka Kematian di Satu Kota Melonjak Berlipat-lipat, Ternyata ...

Berita terkait

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

2 jam lalu

Luhut Punya Kabar Baru Soal Rencana Investasi Tesla di Indonesia

Selain Indonesia, ada negara-negara lain yang membujuk Tesla untuk berinvestasi.

Baca Selengkapnya

Pertalite Akan Dihapus? Ini Pernyataan Luhut yang Jadi Awal Kabar Itu

4 jam lalu

Pertalite Akan Dihapus? Ini Pernyataan Luhut yang Jadi Awal Kabar Itu

Sempat beredar kabar di media sosial bahwa pemerintah akan menghentikan produksi Pertalite, bensin beroktan 90, yang selama ini dijual dengan subsidi

Baca Selengkapnya

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

7 jam lalu

Gerindra dan Demokrat Respons Luhut soal 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat dan Partai Gerindra respons begini soal Luhut yang meminta Prabowo untuk tidak membawa 'orang toxic' ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

8 jam lalu

Gibran Tanggapi Soal Orang Toxic: Spesifiknya Tanyakan Pak Luhut Saja

Ditanya terkait ciri-ciri orang toxic tidak sepaham visi misi Prabowo-Gibran, Gibran mengaku tidak tahu orang yang dimaksud Luhut tersebut.

Baca Selengkapnya

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

8 jam lalu

Luhut Pesan ke Prabowo agar Tak Bawa Orang Toxic, Bagaimana Cara Menghadapi Orang Toxic?

Orang toxic merupakan individu yang secara terus-menerus memberikan dampak negatif terhadap kehidupan dan emosional orang lain.

Baca Selengkapnya

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

8 jam lalu

Luhut Ingatkan Prabowo Tak Bawa Orang Toxic ke Pemerintahan, Apa Ciri-ciri Orang Toxic?

Orang toxic mengarah kepada karakter orang yang suka menghasilkan dampak negatif.

Baca Selengkapnya

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

11 jam lalu

Sepakat dengan Luhut, Demokrat Tak Ingin 'Orang Toxic' Gabung Pemerintahan Prabowo

Partai Demokrat sepakat dengan pesan Luhut Binsar Pandjaitan kepada Presiden terpilih Prabowo untuk tidak membawa orang toxic ke kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Soal Pesan Luhut ke Prabowo, Pengamat Sebut 'Orang Toxic' Bisa Menyasar Siapapun

13 jam lalu

Soal Pesan Luhut ke Prabowo, Pengamat Sebut 'Orang Toxic' Bisa Menyasar Siapapun

Menurut Adi, menteri toxic yang dimaksud Luhut bisa menjadi racun bagi presiden dan merugikan pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

16 jam lalu

Luhut Minta Prabowo Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan, Siapa yang Dimaksud?

Luhut menyebut istilah toxic saat berpesan kepada Prabowo Subianto tentang pemerintahan mendatang. Siapa yang dimaksud Luhut?

Baca Selengkapnya

Luhut Diminta Klarifikasi Soal Orang Toksik di Pemerintahan Prabowo: Agar Tak Ada Tuduhan

1 hari lalu

Luhut Diminta Klarifikasi Soal Orang Toksik di Pemerintahan Prabowo: Agar Tak Ada Tuduhan

Menurut pengamat politik Universitas Al-Azhar, Ujang Komarudin, ada kemungkinan Luhut merujuk kepada figur atau kelompok tertentu melalui pernyataan tersebut.

Baca Selengkapnya