Pengumuman PPKM Level 4 Hari Ini, Pengusaha Minta Pemerintah Izinkan Mal Dibuka

Senin, 2 Agustus 2021 12:15 WIB

Petugas keamanan berjaga di pusat perbelanjaan yang sepi pengunjung saat diberlakukannya PPKM level 4 di Jakarta, Senin, 26 Juli 2021. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelaskan, pemerintah akan menanggung Pajak Pertambahan Nilai (PPN) atas sewa toko di pusat perbelanjaan atau mal dengan masa pajak Juni-Agustus 2021. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja meminta pemerintah mengizinkan mal dan pusat perbelanjaan lainnya beroperasi menyusul rencana pengumuman kepastian pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat atau PPKM Level 4. Kepastian kelanjutan PPKM Level 4 akan diputuskan pada hari ini selepas rapat kabinet.

“Sudah satu bulan Pusat Perbelanjaan ditutup dan kalau terus berkepanjangan, tentunya akan semakin berdampak ke berbagai sektor lainnya. Pusat perbelanjaan berharap ada pelonggaran dan mulai besok dapat beroperasi kembali,” ujar Alphonzus saat dihubungi Tempo, Senin, 2 Agustus 2021.

Selama pandemi, Alphonzus mengatakan pengelola pusat perbelanjaan dapat membuktikan bahwa mereka memiliki kemampuan dan keseriusan untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat, disiplin, dan konsisten. Pusat perbelanjaan, tutur dia, juga selalu berkomitmen untuk menjadi salah satu fasilitas masyarakat yang aman untuk dikunjungi.

Hampir sebulan penuh mal dan pusat perbelanjaan ditutup karena pembatasan kegiatan masyarakat. Selama penutupan, Alphonzus mengungkapkan seluruh anggota APBI berpotensi kehilangan pendapatan sekitar Rp 5 triliun.

“Nilai tersebut adalah pendapatan yang diterima oleh pusat perbelanjaan dan bukan nilai penjualan,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Kondisi ini memperburuk keadaan karena pusat perbelanjaan yang mengalami kesulitan keuangan lebih dari setahun sejak pandemi Covid-19 berlangsung. Meski terjadi perbaikan pada semester I 2021, keuangan pusat perbelanjaan masih menghadapi kas defisit.

“Pusat perbelanjaan tetap mengalami defisit karena masih diberlakukannya pembatasan jumlah pengunjung dengan kapasitas maksimal 50 persen (sebelum PPKM Darurat dan PPKM Level 4),” kata Alphonzus.

Jika penutupan operasional pusat perbelanjaan terus berkepanjangan sebagai konsekuensi pemberlakuan PPKM, dia khawatir bakal makin banyak pekerja yang terdampak. Skenario terburuk yang dihadapi sektor perbelanjaan adalah munculnya gelombang pemutusan hubungan kerja akibat ketidakmampuan dunia usaha.

Baca: Cerita Bos BCA Saat Mau Beli Apartemen

Berita terkait

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

15 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

1 hari lalu

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

Kementerian Perindustrian mengaku belum mengetahui penyebab tutupnya pabrik sepatu Bata di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin akan Panggil Manajemen Perusahaan

1 hari lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin akan Panggil Manajemen Perusahaan

Kementerian Perindustrian merekomendasikan pembukaan kembali pabrik sepatu Bata karena banyak pekerja yang terdampak.

Baca Selengkapnya

Seribu Orang Kena PHK Efek Korupsi Timah

6 hari lalu

Seribu Orang Kena PHK Efek Korupsi Timah

PJ Gubernur Bangka Belitung menyebut sekitar seribu pekerja di lima smelter yang terkait korupsi timah terkena PHK

Baca Selengkapnya

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

10 hari lalu

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Kemenkop UKM mengklarifikasi isu larangan warung Madura beroperasi 24 jam. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

15 hari lalu

Terpopuler: Tim Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Segera Dibentuk, AirAsia Tebar Promo Tiket 28 Rute Internasional Mulai Kemarin

Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan Indonesia dan Tiongkok telah sepakat untuk membentuk tim ihwal penggarapan proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya.

Baca Selengkapnya

Kisruh Google Lakukan PHK yang Diprotes Tentang Kerjasama yang Dukung Israel, Pekerja Buka Suara

15 hari lalu

Kisruh Google Lakukan PHK yang Diprotes Tentang Kerjasama yang Dukung Israel, Pekerja Buka Suara

Salah satu karyawan Google pun buka suara terkait PHK yang dilakukan Google terhadap 28 karyawan.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Lakukan PHK Karyawan, Simak Ketentuan Hak dan Kewajiban yang Harus Ditaati

15 hari lalu

Perusahaan Lakukan PHK Karyawan, Simak Ketentuan Hak dan Kewajiban yang Harus Ditaati

Perusahaan yang melakukan PHK perlu memperhatikan beberapa ketentuan mengenai hak dan kewajibannya terhadap karyawan.

Baca Selengkapnya

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

18 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

18 hari lalu

Alasan Tesla, Google, dan Amazon Kembali PHK Karyawan

Raksasa teknologi Tesla, Google, dan Amazon melakukan PHK karyawan. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya