Ganjar Kaji Skenario 1,4 Juta Vaksin Covid: Pasar Semarang dan Surakarta Masuk

Minggu, 21 Februari 2021 17:22 WIB

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyiapkan skenario pendistribusian 1.400.300 dosis vaksin Covid-19 gelombang II agar bisa cepat dan sesuai target waktu yang telah ditentukan. "Selain untuk pelayan publik dan lansia, vaksin juga akan diberikan untuk kelompok masyarakat seperti pasar," katanya di Semarang, Ahad, 21 Februari 2021.

Pada vaksinasi Covid-19 gelombang II ini, kata Ganjar, Provinsi Jateng mendapat 1.400.300 dosis vaksin yang selanjutnya akan didistribusikan ke 35 kabupaten dan kota. Pemda tengah menyiapkan titik-titik penyuntikan vaksin Covid-19 untuk pelayan publik dengan harapan dapat mempercepat vaksinasi kepada pelayan publik yang jumlahnya ribuan orang.

"Harusnya tidak sulit karena datanya sudah ada, lokasinya sedang disiapkan. Nanti tinggal kapasitas yang ada kami mau itu dioptimalkan, maka ini soal cerita mekanisme menyusun," ujar Ganjar.

Selain Kota Surakarta, menurut Ganjar, Kota Semarang juga dipilih untuk pelaksanaan vaksinasi bagi kelompok masyarakat pasar dengan pertimbangan adalah pusat keramaian dan kegiatan ekonomi.

<!--more-->

Advertising
Advertising

Usulan pasar ini juga sudah lama disiapkan yakni saat dirinya dipanggil dalam rapat bersama lima gubernur lain dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi beberapa waktu lalu.

"Kita usulkan juga beberapa kelompok masyarakat yang lain, supir, pedagang keliling terus ada usulan guru tapi guru kan sudah masuk pelayan publik, tokoh agama termasuk yang ada di pesantren, para pendeta dan sebagainya yang tiap hari ketemu dengan orang itu jadi prioritas," tutur Ganjar Pranowo.

Pemerintah pusat sebelumnya mengumumkan kembali menyediakan 38,4 juta dosis vaksin Covid-19 dalam program vaksinasi gelombang dua. Rincian sasaran penerima vaksin tersebut adalah 16,9 juta pekerja pelayanan publik dan 21,5 juta masyarakat lanjut usia yang berusia 60 tahun ke atas.

Vaksinasi gelombang dua sudah mulai berjalan dengan penerima petugas pelayanan publik dimulai dengan pemberian pertama kepada pedagang pasar di Tanah Abang pada Rabu lalu. Sedangkan Provinsi Jateng hingga saat ini belum mendapat tambahan vial vaksin untuk gelombang dua.

ANTARA

Baca: Menkes: Vaksinasi Gotong Royong Tak Hilangkan Hak Masyarakat Dapat Vaksin Gratis

Berita terkait

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

10 menit lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

2 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

3 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

12 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

13 jam lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

14 jam lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

1 hari lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

1 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

1 hari lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya