Iklan Tampilkan BTS Lampaui 20 Juta Penayangan, KB Kookmin Bank: Terima Kasih

Reporter

Bisnis.com

Selasa, 2 Februari 2021 04:25 WIB

Kookmin Bank. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Kampanye iklan pertama KB Kookmin Bank di Indonesia yang menampilkan BTS memperoleh 20 juta penayangan di YouTube, Facebook, dan Instagram hanya dalam waktu sebulan saja.

"Kami sangat berterima kasih kepada nasabah Indonesia yang telah menyambut baik salam perkenalan KB Kookmin Bank. Mohon nantikan masa depan keuangan Indonesia yang akan berkolaborasi dengan primadona keuangan Korea, KB Kookmin Bank” ujar Jin-young Kim, Head of brand.ESG Group, KB Kookmin Bank dalam keterangan tertulisnya, Senin, 1 Februari 2021.

Dalam rilis itu, disebutkan tidak sedikit masyarakat Indonesia memberi dukungan atas kehadiran KB Kookmin Bank, dengan memberikan komentar terkait kampanye iklan tersebut.

KB Kookmin Bank memiliki ambisi besar untuk menjadi mitra terpercaya dan “Bintang” dalam bidang finansial Indonesia dengan menggandeng bintang besar global, BTS, sebagai brand ambassador KB Kookmin Bank.

Selain video iklan, kampanye periklanan tersebut disebarkan melalui media luar ruangan seperti di jalan sepanjang Bandara Soekarno-Hatta dan baliho LED. Dengan demikian, masyarakat dapat mengenal KB Kookmin Bank dan ‘BTS’ lebih dekat lagi.

Dalam kampanye ini, KB Kookmin Bank mengungkapkan harapan untuk menjadi 'Bintang Finansial Indonesia' yang dapat memenuhi semua kebutuhan finansial, dan menjadi wadah solusi keuangan andal di Indonesia.
<!--more-->
Untuk mendukung aktivitas kampanye ini, maka dibuatlah iklan kampanye yang bercerita tentang BTS yang menjadi simbol KB Kookmin Bank, yang hadir di Indonesia dan menjadi "Bintang" di Indonesia untuk menerangi seluruh tempat lahirnya pembangunan ekonomi di kota.

L
agu "Dynamite" milik BTS yang menduduki peringkat tertinggi selama 8 minggu berturut-turut di tangga lagu Billboard Amerika, digunakan sebagai musik latar dalam iklan pertama Bank KB Kookmin di Indonesia, karena lagu tersebut mencerminkan dinamika Indonesia yang sedang tumbuh pesat sebagai bintang ekonomi dunia.

Sejalan dengan tujuan untuk menjadi ‘Bintang Finansial Indonesia,’ pada bulan Agustus 2020, dengan dukungan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), kini KB Kookmin Bank menjadi pemegang saham terbesar dengan mengambil alih 67 persen saham Bank Bukopin.

BISNIS

Baca juga:
Dongkrak Citra Perusahaan, Bukopin Bakal Bawa Boyband BTS ke RI pada 2021



Berita terkait

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

1 hari lalu

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

Disebutkan, banyak mahasiswa Telkom University Bandung adalah teman-teman disabilitas. Inklusi diklaim jadi fondasi utama.

Baca Selengkapnya

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

2 hari lalu

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

Lagu Seven dari Jungkook BTS menduduki peringkat teratas dalam daftar The Hottest Hits Outside the US yang dirilis oleh Billboard, pekan ini

Baca Selengkapnya

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

3 hari lalu

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

Bagi Nicholas Galitzine tantangan dalam film The Idea of You adalah saat harus tampil di atas panggung

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

4 hari lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

4 hari lalu

Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.

Baca Selengkapnya

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

5 hari lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

6 hari lalu

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

RM BTS akan meluncurkan album solo kedua

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

7 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

10 hari lalu

Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

10 hari lalu

Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

Tim Penyidik Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap paksa empat tersangka dugaan tindak pidana judi online

Baca Selengkapnya