Pegadaian Perpanjang Program Gadai tanpa Bunga Sampai Akhir 2020

Reporter

Bisnis.com

Rabu, 16 September 2020 06:09 WIB

Sejumlah nasabah tengah mengantre pelayanan di Kantor Pegadaian Pusat, Jakarta, Senin, 20 April 2020. Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk Pegadaian Harianto Widodo mengatakan pada periode Maret tren gadai emas mengalami kenaikan mencolok. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pegadaian (Persero) memperpanjang program gadai tanpa bunga hingga akhir tahun ini. Program tersebut berlaku untuk pinjaman dengan nilai hingga Rp 1 juta.

"Kondisi pandemi Covid-19 belum menunjukkan tanda-tanda berakhir. Karena itu Pegadaian memperpanjang program ini agar masyarakat dapat merasakah kehadiran perusahaan sebagai solusi keuangan yang tepat," ujar Kepala Departemen Komunikasi Perusahaan Pegadaian Basuki Tri Andayani pada Selasa, 15 September 2020.

Dia menjelaskan bahwa perseroan memperpanjang program tersebut untuk membantu perekonomian masyarakat di tengah pandemi virus corona.

Pegadaian memberikan program bunga 0 persen bagi pinjaman dengan nominal paling besar Rp 1 juta. Program tersebut akan berlaku hingga 31 Desember 2020 dan dapat langsung dimanfaatkan oleh nasabah Pegadaian di seluruh Indonesia.

Masyarakat dapat mengajukan program tanpa bunga tersebut dengan menggadaikan barangnya, melampirkan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan mengisi formulir yang telah disediakan outlet Pegadaian. Menurut Basuki, setiap keluarga hanya bisa mengakses satu transaksi agar lebih banyak keluarga yang bisa memperoleh manfaat program tersebut.

Program Gadai Peduli diluncurkan oleh Pegadaian pada Maret 2020, saat pandemi virus corona menghantam Indonesia. Hingga Agustus 2020, program tersebut telah dimanfaatkan oleh lebih dari 2 juta nasabah

"Total pinjaman mencapai Rp 1,39 triliun dengan rata-rata pinjaman Rp 690.000. Hal ini telah membantu masyarakat dalam memperoleh solusi keuangan di tengah pandemi yang berdampak pada kondisi perekonomian," ujarnya.

Basuki menjelaskan bahwa Pegadaian selalu menerapkan protokol kesehatan dan pencegahan penyebaran virus corona dalam memberikan pelayanan di kantor-kantornya. Perseroan selalu melakukan pengukuran suhu badan, memastikan nasabah memakai masker dan mencuci tangan, serta selalu menjaga jarak saat mendapatkan pelayanan.

BISNIS

Berita terkait

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

1 hari lalu

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

PNM menegaskan tidak akan menaikkan suku bunga dasar kredit meskipun BI telah menaikkan BI Rate menjadi 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Syarat dan Cara Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian Syariah

2 hari lalu

Syarat dan Cara Gadai Sertifikat Rumah di Pegadaian Syariah

Berikut ini syarat dan tata cara gadai sertifikat rumah di Pegadaian sesuai dengan prinsip syariah hingga Rp200 juta. Ketahui skema pembayarannya.

Baca Selengkapnya

Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

3 hari lalu

Kota Paling Harum di Dunia Ini Ada di Yunani

Menurut studi HAYPP, Athena, ibukota Yunani menduduki peringkat pertama kota yang memiliki aroma paling harum

Baca Selengkapnya

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

6 hari lalu

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

Kinerja memuaskan ini merupakan kado indah untuk Pegadaian yang telah genap berusia 123 tahun.

Baca Selengkapnya

10 Bunga Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai 60 Miliar

10 hari lalu

10 Bunga Paling Mahal di Dunia, Ada yang Mencapai 60 Miliar

Berikut ini eretan bunga paling mahal di dunia, ada yang dikembangkan selama 15 tahun dan harganya mencapai Rp60 miliar.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

12 hari lalu

PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

Bagi para pencari kerja yang berminat bisa langsung mendaftarkan diri melalui website resmi Pegadaian atau scan QR Code yang tertera pada flyer resmi

Baca Selengkapnya

Harga Emas Naik saat Lebaran, Perhatikan Tips Jual Emas Agar Cuan Maksimal

22 hari lalu

Harga Emas Naik saat Lebaran, Perhatikan Tips Jual Emas Agar Cuan Maksimal

Memasuki lebaran 2024, harga emas meroket! Simak tips jual emas di tengah tren kenaikan harga untuk hasil maksimal.

Baca Selengkapnya

Pegadaian 1 2 3 GO!!! Rayakan Hari Jadi dengan Semangat Baru

29 hari lalu

Pegadaian 1 2 3 GO!!! Rayakan Hari Jadi dengan Semangat Baru

Di usia ke-123 tahun Pegadaian mengusung target meng-emaskan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Syarat Gadai Emas di Pegadaian, Perhatikan Bunga dan 3 Jenis Pembayarannya

35 hari lalu

Syarat Gadai Emas di Pegadaian, Perhatikan Bunga dan 3 Jenis Pembayarannya

Ini syarat untuk gadai emas di Pegadaian. Ketahui bunga dan cara 3 jenis pembayarannya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Modus Tuyul SPBU untuk Raup Keuntungan, Jokowi Resmikan Bendungan Gumbasa Senilai Rp 1,25 Triliun

35 hari lalu

Terkini: Modus Tuyul SPBU untuk Raup Keuntungan, Jokowi Resmikan Bendungan Gumbasa Senilai Rp 1,25 Triliun

Berita terkini bisnis pada Rabu petang, 27 Maret 2024, dimulai dari cerita mantan pengelola pom bensin soal tuyul SPBU.

Baca Selengkapnya