Sistem Pembayaran Transportasi Massal di DKI Akan Terintegrasi

Rabu, 15 Juli 2020 18:11 WIB

Menteri BUMN Erick Thohir (ketiga kiri) didampingi (dari kiri) Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Didiek Hartantyo dan Direktur Utama PT MRT Jakarta William P Sabandar saat Peresmian Stasiun Terpadu di Stasiun Tanah Abang, Jakarta, Rabu, 17 Juni 2020. TEMPO/Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta – Pemerintah mengintegrasikan pembayaran pelbagai moda transportasi massal di DKI Jakarta melalui sistem electronic fare collection (EFC) . Sistem ini akan dikelola oleh PT Jaklingko Indonesia. Dengan sistem tersebut, masyarakat tidak perlu lagi menggunakan alat bayar yang berbeda saat akan berganti moda.

“Mereka bisa melakukan kegiatan dengan 3-5 jenis kendaraan tanpa perlu memakai (kartu) yang berbeda-beda. Semua jadi efisien,” ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam konferensi virtual, Rabu, 15 Juli 2020.

Pengintegrasian mode alat bayar ini melibatkan Kementerian BUMN, Pemerintah DKI Jakarta, dan sejumlah stakeholder, seperti PT MRT Jakarta, PT Transjakarta, PT Jakarta Propertindo, serta PT MITJ. Budi Karya mengatakan rencana ini telah dibahas sejak Januari lalu melalui rapat terbatas pemerintah dan akan direalisasikan pada Juni tahun mendatang.

Ia berharap sistem pembayaran yang efisien akan meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan transportasi massal. Apalagi, dengan EFC, pengelola transportasi akan melakukan penyesuaian tarif perjalanan yang akan dihitung berdasarkan jarak per kilometer.

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan integrasi pembayaran antar-moda akan mendorong peningkatan nilai ekonomi dan bisnis dari masing-masing jenis transportasi. Dalam jangka waktu tidak terlalu lama, ia memungkinkan sistem penyatuan alat transaksi ini juga dapat dinikmati untuk ojek daring atau ojek online dan taksi.

Advertising
Advertising

“Ini akan membantu pemerintah pusat dan daerah mengefisienkan PSO (public service obligation),” tuturnya.

<!--more-->

Tak hanya model pembayaran melalui kartu, Kartika mendorong integrasi ini juga dilakukan untuk sistem digitalisasi dan telekomunikasi sehingga transaksi bisa dilakukan melalui aplikasi. Dengan begitu, perusahaan provider pelat merah seperti LinkAja dan Telkomsel dapat menjadi bagian dari mitra kerja sama.

Ke depan, Kartika meminta kebijakan tersebut diperluas di wilayah aglomerasi yang mencakup Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi. Bahkan, perluasan ke daerah-daerah lain juga mungkin bakal direalisasikan.

Kepala Kantor Perwakilan BI DKI Jakarta Hamid Ponco Wibowo mengakui integrasi sistem pembayaran untuk moda transportasi baru pertama kali diterapkan. Selama ini, tutur dia, tiap-tiap moda menggunakan platform yang berbeda. “Adanya persamaan platform akan mempermudah masyarakat bertransaksi,” tuturnya.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

1 hari lalu

Ketua DPRD DKI Jakarta Dorong Pembangunan Rusun Mix Use Development

Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mengatakan pembangunan rumah susun dapat mengatasi daerah kumuh di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

2 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

2 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

2 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

2 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

2 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

2 hari lalu

Riwayat Jakarta dari Berstatus Ibu Kota Negara DKI Jakarta Kemudian Hanya Daerah Khusus Jakarta

Sejak abad ke-16, Kota Jakarta telah mengalami berbagai perubahan dan perkembangan hingga secara resmi berubah menjadi DKI Jakarta, terakhir DKJ.

Baca Selengkapnya

Cara Download Safe Exam Browser untuk Tes Online BUMN 2024

2 hari lalu

Cara Download Safe Exam Browser untuk Tes Online BUMN 2024

Berikut ini cara download Safe Exam Browser untuk tes online pertama Rekrutmen Bersama BUMN 2024 bagi perangkat Windows atau MacOS.

Baca Selengkapnya

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

2 hari lalu

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

Berikut ini jadwal lengkap tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024, mulai dari trial test, tes online 1, tes online 2, hingga tes seleksi di BUMN.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

2 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya