Ajak Pakai Masker, Erick Thohir Singgung soal Presiden Brasil

Kamis, 9 Juli 2020 16:05 WIB

Peresmian pengoperasian Laboratorium Biomolekuler PCR milik RS PHC oleh Menteri BUMN Erick Thohir di RS PHC Sabtu, 9 Mei 2020, yang didampingi Direktur Utama Pelindo III Doso Agung dan Direktur Utama RS PHC Abdul Rofid Fanany.

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyinggung Presiden Brasil Jair Bolsonaro yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau Covid-19. Tak ada bermaksud lain, Erick hanya mengingatkan bagaimana pentingnya menerapkan protokol kesehatan dengan disiplin, salah satunya dengan tertib menggunakan masker.

"Brasil pun, tak ada maksud apa-apa presidennya menolak memakai masker dan tidak jaga jarak, beliau sendiri kena kemarin," kata Erick saat sambutan penyerahan apresiasi kepada tenaga kesehatan secara daring, Kamis, 9 Juli 2020.

Dengan fase new normal saat ini, Erick Thohir mengatakan, protokol kesehatan sudah menjadi hal utama dalam beraktivitas sebelum ditemukannya vaksin antivirus. "Ini situasi normal baru yang memang suka tidak suka, kita harus hadapi selama vaksinnya belum ditemukan," ujarnya.

Erick pun mengaku tak yakin jika vaksin antivirus Corona dapat ditemukan dalam waktu dekat. Namun ia berharap dugaannya tak benar.

"Saya melihat vaksin ini belum juga bisa ditemukan dalam waktu pendek. Semoga saya salah, kalau ternyata vaksin ini ditemukan akhir tahun tentu bisa diproduksi, tentu tahun depan bisa ada solusinya," kata Erick Thohir.

Sebelumnya, Presiden Brasil Jair Bolsonaro menyatakan dirinya positif terinfeksi virus corona atau Covid-19. "Semua orang tahu bahwa hal itu akan menggapai sebagian besar populasi cepat atau lambat. Itu positif bagi saya," kata Bolsonaro melalui saluran TV Brasil hari Selasa, 7 Juli 2020.

Ucapan Bolsonaro itu merujuk pada hasil tes Covid-19 yang dilakukan sehari sebelumnya. Adapun, sebelum Presiden Bolsonaro terjangkit virus corona, dirinya kerap menolak menggunakan masker, dan mengadakan pertemuan dengan masyarakat bahkan memeluk para pendukungnya.

Brasil menempati posisi kedua setelah Amerika Serikat terkait dengan jumlah kasus infeksi virus Corona dan kematian. Lebih dari 65 ribu orang tewas akibat wabah virus corona menyerang Brasil. Kementerian Kesehatan Brasil melaporkan kemarin, total jumlah kasus infeksi virus sebesar 1.623.284 kasus.

Berita terkait

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

16 jam lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

1 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

1 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

1 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

2 hari lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

2 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

2 hari lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

4 hari lalu

Piala Asia U-23, Serba-serbi Peluang Timnas Indonesia menuju Final

Timnas Indonesia akan menghadapi Uzbekistan laga semifinal Piala Asia U-23, pada Senin, 29 April 2024

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

5 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir Anggap Target Lolos ke Final Piala Asia U-23 2024 Logis

Timnas Indonesia U-23 terus mencetak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Di babak semifinal, Indonesia menunggu pemenang Uzbekistan vs Arab Saudi.

Baca Selengkapnya