LMAN Kemenkeu Punya 151 Apartemen, Baru 19 yang Laku

Jumat, 26 Juni 2020 17:04 WIB

Sri Mulyani saat menghadiri Rapat Paripurna DPR RI. Foto ini diunggah pada Selasa, 16 Juni 2020. Instagram.com/@smindrawati

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN), sebuah Badan Layanan Umum (BLU) di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) kini sudah punya 151 aset apartemen. Akan tetapi, baru 19 saja yang sudah laku atau disewakan.

Kondisi ini terjadi karena tidak semua apartemen ini dalam kondisi yang baik sehingga buruh renovasi. Sebagian adalah apartemen sitaan negara dalam kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) tahun 1998.

"Jadi didandanin dulu biar cantik, biar laku," kata Direktur Operasioanal dan Manajemen Resiko, LMAN, Candra Giri Artanto dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat, 26 Juni 2020.

Sebagai informasi, LMAN dibentuk pada Desember 2015. Salah satu tugasnya adalah menjadi agen properti bagi aset-aset negara. Hasil pemanfaatan aset ini menjadi salah satu sumber pendapatan negara.

Aset ini awalnya dipegang oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN). Setelah diverifikasi, baru diserahkan ke LMAN untuk dimanfaatkan agar menghasilkan rupiah.

Advertising
Advertising

Tapi tidak semuanya dalam kondisi yang bersih. Artinya, ada aset negara yang masih dikuasai pihak lain. Sehingga, LMAN harus turun tangan melakukan proses pemindaan aset agar kembali ke negara.

Adapun sampai hari ini, LMAN sudah mengelola 234 aset. Selain 151 apartemen, ada juga 58 unit ruko, 8 gedung, 8 tanah kosong, 6 kondominium, dan 3 hunian.

Selain itu, LMAN juga mengelola dua aset kilang minyak, yaitu Kilang Arun di Aceh dan Kilang Badak di Kalimantan Timur. Terakhir, satu lapangan golf di Cirebon, Jawa Timur.

Tahun ini, LMAN pun juga akan kembali mendapatkan aset negara baru dari DJKN. Direktur Barang Milik Negara DJKN Encep Sudarwan mengatakan daftar asetnya sudah disiapkan dan akan segera diserahkan ke LMAN.

Menurut Encep, aset baru ini akan lebih bagus kondisi dari yang sudah-sudah. "Kami kasih barang baru yang fresh," kata dia.

FAJAR PEBRIANTO

Berita terkait

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

2 hari lalu

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

Ditjen Bea Cukai menanggapi pemberitaan penetapan bea masuk untuk produk sepatu impor yang dibeli oleh konsumen sebesar Rp 31,8 juta.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Kemenkeu soal Prediksi Kenaikan Rasio Utang jadi 40 Persen pada 2025

3 hari lalu

Penjelasan Kemenkeu soal Prediksi Kenaikan Rasio Utang jadi 40 Persen pada 2025

Kemenkeu merespons soal kenaikan rasio utang pemerintah terhadap produk domestik bruto (PDB) pada 2025.

Baca Selengkapnya

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

3 hari lalu

Kemenkeu Antisipasi Dampak Penguatan Dolar terhadap Neraca Perdagangan

Kementerian Keuangan antisipasi dampak penguatan dolar terhadap neraca perdagangan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

18 hari lalu

Hingga 9 April 2024, Kemenkeu Bayarkan THR PNS Senilai Rp 40,77 Triliun

Pemerintah telah menyalurkan tunjangan hari raya (THR) sebesar Rp 40,77 triliun per hari Selasa, 9 April 2024. Seperti apa rinciannya?

Baca Selengkapnya

Per Maret 2024, Setoran Pajak Ekonomi Digital Mencapai Rp 23,04 Triliun

18 hari lalu

Per Maret 2024, Setoran Pajak Ekonomi Digital Mencapai Rp 23,04 Triliun

Ditjen Pajak Kemenkeu mencatat penerimaan negara dari sektor usaha ekonomi digital hingga 31 Maret 2024 mencapai Rp 23,04 triliun.

Baca Selengkapnya

Kemenkeu: Penyaluran THR untuk ASN Hampir 100 Persen, Tembus Rp 36,93 Triliun

23 hari lalu

Kemenkeu: Penyaluran THR untuk ASN Hampir 100 Persen, Tembus Rp 36,93 Triliun

Kementerian Keuangan mengumumkan perkembangan pembayaran tunjangan hari raya atau THR untuk aparat sipil negara (ASN) per 3 April 2024.

Baca Selengkapnya

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

23 hari lalu

TPPU Asabri, Kejagung Lelang 4 Apartemen Mewah di Jakarta Selatan

Apartemen yang akan dilelang Kejagung yakni 2 unit Apartemen Raffles dan dua unit Apartemen District 8 Tower Infinity.

Baca Selengkapnya

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

27 hari lalu

Cerita Pilu RM, Mahasiswi Universitas Jambi Kerja Paksa di Jerman dari Sortir Buah hingga Kuli Bangunan

Hingga detik ini, RM, mahasiswa Universitas Jambi itu menyimpan kisah pilu ferienjob dengan kedok magang mahasisw dengan tidak memberitahu keluarga.

Baca Selengkapnya

DJP Ingatkan Wajib Pajak Sampaikan Realisasi PPS, Hari Ini Batas Terakhir

27 hari lalu

DJP Ingatkan Wajib Pajak Sampaikan Realisasi PPS, Hari Ini Batas Terakhir

DJP mengatakan Wajib Pajak orang pribadi yang mengikuti Program Pengungkkapan Sukarela (PPS) wajib menyampaikan realisasi PPS.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Terakhir Lapor SPT Tahunan, Ditjen Pajak Buka Layanan di Luar Kantor

27 hari lalu

Hari Ini Terakhir Lapor SPT Tahunan, Ditjen Pajak Buka Layanan di Luar Kantor

Kantor Pajak akan tetap buka pada hari ini, Ahad, 31 Maret 2024, untuk melayani masyarakat melapor SPT Tahunan.

Baca Selengkapnya