Jasa Marga Buka Kembali Tol Layang Jakarta-Cikampek

Reporter

Antara

Sabtu, 6 Juni 2020 21:11 WIB

Foto udara suasana sepi Tol Layang Jakarta - Cikampek II yang ditutup untuk mencegah pemudik, di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu, 25 April 2020. TEMPOHilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk, PT Jasamarga Jalan layang Cikampek (JJC) kembali membuka ruas Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek menyusul berakhirnya operasi pengendalian transportasi dalam rangka larangan mudik Lebaran 2020.

Direktur Utama PT JJC Djoko Dwijono menyatakan pengoperasian kembali Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek akan dilakukan secara bertahap. "Jalur arah Cikampek dibuka malam ini, Minggu (7/6) pukul 00.00 WIB, sedangkan untuk jalur arah Jakarta akan dibuka besok malam, Senin (8/6) pukul 00.00 WIB," kata Djoko di Jakarta, Sabtu petang, 6 Juni 2020.

Terhitung mulai malam ini pengguna jalan yang menuju arah Cikampek dapat kembali mengakses Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek dari arah Rorotan maupun arah Jatiasih, Jalan Tol JORR, serta dari arah Cawang Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

"Sementara itu, untuk pengguna jalan yang menuju arah Jakarta bisa kembali mengakses Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai besok malam dan keluar ke arah Cawang melalui Jalan Tol Jakarta-Cikampek atau keluar ke arah Jatiasih dan arah Rorotan melalui Jalan Tol JORR," katanya.

Djoko mengatakan Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek ditutup sejak 24 April lalu untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19.

"Agar tidak ada kendaraan yang melintas di ruas jalan tol tersebut saat arus mudik dan arus balik Lebaran kemarin," ucapnya.

Sementara Jalan Tol Jakarta-Cikampek tetap beroperasi hanya saja diberlakukan pengendalian transportasi di beberapa titik khususnya wilayah Cikarang dan Karawang.

Jasa Marga mengimbau masyarakat tetap mematuhi anjuran pemerintah dengan menjalankan protokol kesehatan Covid-19 dalam setiap beraktivitas termasuk saat melintasi ruas jalan tol.

"Meski sudah akan dibuka kembali namun pengendara yang akan melintasi tol layang ini tetap diwajibkan memenuhi standar protokol kesehatan di masa pandemi ini," kata dia.

ANTARA

Berita terkait

Ada Pemeliharaan Jalan di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek,Masih Beroperasi Normal

6 hari lalu

Ada Pemeliharaan Jalan di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek,Masih Beroperasi Normal

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan pemeliharaan rutin di Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek untuk keamanan dan kenyamanan pengguna jalan

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Momentum Tertibkan Angkutan Gelap

27 hari lalu

Pengamat Nilai Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Momentum Tertibkan Angkutan Gelap

MTI Pusat menyatakan kecelakaan maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek harus menjadi momentum menertibkan angkutan gelap.

Baca Selengkapnya

Ganjil Genap Kembali Diberlakukan Saat Arus Balik Lebaran 2024, Pelanggar Kena Tilang Elektronik

37 hari lalu

Ganjil Genap Kembali Diberlakukan Saat Arus Balik Lebaran 2024, Pelanggar Kena Tilang Elektronik

Penerapan ganjil-genap selama arus balik Lebaran 2024 juga akan diawasi oleh CCTV dan pelanggar akan dikenakan tilang elektronik.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol MBZ Pagi Ini Sempat Macet, Jasa Marga: Ada Kendaraan Mogok

44 hari lalu

Jalan Tol MBZ Pagi Ini Sempat Macet, Jasa Marga: Ada Kendaraan Mogok

Informasi lalu lintas di Tol MBZ ini diumumkan di akun resmi X Jasa Marga.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Jakarta - Cikampek Dilebarkan, Tarif Naik Mulai 9 Maret

6 Maret 2024

Jalan Tol Jakarta - Cikampek Dilebarkan, Tarif Naik Mulai 9 Maret

Jasamarga mulai memberlakukan kenaikan tarif Tol Jakarta - Cikampek pada 9 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Tarif Tol MBZ dan Jakarta-Cikampek Naik Mulai 9 Maret 2024, Ini Rinciannya

6 Maret 2024

Tarif Tol MBZ dan Jakarta-Cikampek Naik Mulai 9 Maret 2024, Ini Rinciannya

Tarif tol Jalan Layang Mohamed Bin Zayed (MBZ) dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek akan naik mulai 9 Maret 2024 jadi Rp 27 ribu mulai 9 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Usai Pilpres, Sejumlah Tarif Tol Naik: Serpong-Cinere Jadi Rp 18.500 untuk Golongan I, Jakarta-Cikampek dan MBZ Menyusul

20 Februari 2024

Usai Pilpres, Sejumlah Tarif Tol Naik: Serpong-Cinere Jadi Rp 18.500 untuk Golongan I, Jakarta-Cikampek dan MBZ Menyusul

Usai Pilpres 2024, sejumlah jalan tol bakal mengalami kenaikan tarif.

Baca Selengkapnya

Auto2000 Hadirkan Posko dan Bengkel Siaga Saat Libur Nataru, Catat Lokasinya

22 Desember 2023

Auto2000 Hadirkan Posko dan Bengkel Siaga Saat Libur Nataru, Catat Lokasinya

Auto2000 menghadirkan Posko Siaga 24 Jam dan Bengkel Siaga saat libur Natal dan Tahun Baru (libur Nataru) 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Pengendara yang Mobilnya Pecah Ban di Tol MBZ Bisa Klaim Ganti Rugi, Ini Caranya

23 Oktober 2023

Pengendara yang Mobilnya Pecah Ban di Tol MBZ Bisa Klaim Ganti Rugi, Ini Caranya

Jasamarga siap membayar ganti rugi kepada puluhan kendaraan yang mengalami pecah ban di Tol MBZ Jumat pekan lalu

Baca Selengkapnya

Besi Menancap di Sambungan Tol MBZ Sebabkan Puluhan Mobil Pecah Ban

20 Oktober 2023

Besi Menancap di Sambungan Tol MBZ Sebabkan Puluhan Mobil Pecah Ban

Sebanyak 21 unit mobil mengalami pecah ban di Tol Layang Jakarta-Cikampek atau Tol Mohamed Bin Zayed (Tol MBZ), Jumat sore, 20 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya