Kerap Dikritik soal Kinerja, Luhut : Saya Tak Terlalu Mikirin

Sabtu, 23 Mei 2020 13:10 WIB

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan seusai menghadiri diskusi bertajuk 'Merajut Konektivitas Ibu Kota Negara' di Jakarta Pusat, Rabu, 26 Februari 2020. TEMPO/Francisca Christy Rosana

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengakui dirinya kerap kali dikritik dan dipandang miring soal kinerja sebagai menteri Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Menurutnya, hal tersebut tak menjadi masalah apabila dia bekerja dengan benar.

"Saya tak terlalu mikirin, karena saya selalu percaya gini, yang penting kamu buat benar. Jadi pertama kamu jangan terlibat conflict of interest itu aja, kalau kamu tak ada conflict of interest di situ ya kau kerja aja yang baik," kata dia saat diskusi bersama RRI, Sabtu 23 Mei 2020.

Dia mengatakan, dirinya sebagai menteri pun kinerjanya selalu diawasi banyak pihak seperti Kejaksaan Agung, Badan Pengawas Keuangan, termasuk Presiden Jokowi. Jadi, menurutnya, tak ada kesempatan untuknya berlaku curang apalagi korupsi. "Tak mungkin lah," ucapnya.

Dengan zaman yang sudah serba digital, kata Luhut, kecurangan sekecil apapun akan terungkap juga. "Itu lah yang saya pikir pemerintah Bapak Jokowi korupsi menurut saya semakin kecil jadi efisiensi semakin baik. Apakah sudah sempurna? jauh dari sempurna tapi keliatan arahnya begitu ke depan," tutur Luhut.

Lebih lanjut, Luhut mengatakan, kritik untuk dirinya adalah sebuah dinamika. Namun jika sebuah kritik tanpa landasan akademik yang benar, kata Luhut, hal itu menjadi sangat menyedihkan. "Sebab kalau mengkritik itu liat dulu lah program pemerintah apa itu. Kemudian kamu liat ke lapangan bener enggak4 begitu, jangan bercerita rumor saja pake jadi bahan," ucapnya.

Dengan pola kritik macam tersebut, kata Luhut, bisa memberikan pembelajaran buruk bagi generasi muda. Kemudian dampaknya bagi pengkritik pun, jika omongannya tak dapat dibuktikan, maka akan merusak reputasinya sendiri.

EKO WAHYUDI

Berita terkait

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

10 menit lalu

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

Kanselir Jerman Olaf Scholz meminta Cina memainkan peran lebih besar dalam membantu negara-negara miskin yang terjebak utang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

1 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Tanggapan Jokowi Atas Fenomena Pabrik Tutup, Cerita Pengguna Starlink hingga Viral Pajak Rp9 Juta

Presiden Joko Widodo atau Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

10 jam lalu

Ma'ruf Amin Sebut Prabowo Perlu Berupaya Lebih Keras Bikin Presidential Club

Wapres mengatakan presidential club ini bisa dalam bentuk konsultasi baik secara personal maupun informal, jika sulit diformalkan

Baca Selengkapnya

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

10 jam lalu

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

Jerry Sambuaga mengatakan baik Jerman maupun Indonesia memegang posisi penting di regional masing-masing.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

10 jam lalu

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

Kementerian Kesehatan membuka Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS berbasis rumah sakit pendidikan gratis.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

12 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

13 jam lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

13 jam lalu

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

Presiden Jokowi menilai tutupnya pabrik sepatu Bata karena pertimbangan efisiensi dan tidak menggambarkan kondisi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya

Datangi IKN, Luhut Targetkan Persoalan Lahan yang Belum Clear Selesai Akhir Mei

13 jam lalu

Datangi IKN, Luhut Targetkan Persoalan Lahan yang Belum Clear Selesai Akhir Mei

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menargetkan permasalahan lahan di proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara rampung akhir Mei.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

13 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya