Hari Pertama Pelarangan Mudik, Mobil Pribadi Diminta Putar Arah

Jumat, 24 April 2020 07:49 WIB

Kondisi Jalan Tol Cikarang Barat pada hari pertama pemberlakuan pelarangan mudik, Jumat dinihari, 24 April 2020. Foto: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah resmi memberlakukan larangan mudik pada Jumat dini hari, 24 April 2020, pukul 00.00 waktu setempat. Kebijakan itu diterapkan setelah Kementerian Perhubungan menerbitkan Peraturan Menteri Nomor 25 Tahun 2020.

Permenhub No. 25 Tahun 2020 itu berjudul Pengendalian Transportasi Selama Masa Mudik Idul Fitri Tahun 1441 Hijriah dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Virus Corona. Beleid itu di antaranya mengatur tentang larangan penggunaan sarana transportasi darat dengan tujuan keluar atau masuk wilayah PSBB dan zona merah virus Corona.

Direktur Lalu Lintas Jalan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Sigit Irfansyah mengatakan, pada hari pertama pelarangan, sejumlah kendaraan pribadi masih mencoba melintas ke arah timur melalui Jalan Tol Jakarta - Cikampek.

Kendaraan-kendaraan penumpang ini pun diminta berbalik arah kembali saat diperiksa petugas di cek poin Jalan Tol Cikarang III. "Kendaraan non-logistik dikeluarkan di Cikarang Barat, nanti berputar masuk lagi ke Jakarta," ujar Sigit saat dihubungi Tempo pada Jumat, 24 April 2020.

Pada cek poin tersebut, petugas telah melakukan penyekatan jalan. Artinya, jalan bebas hambatan hanya dibuka untuk angkutan-angkutan yang dikecualikan seperti angkutan barang.

Meski masih ada pengendara kendaraan pribadi yang mencoba melintas, Sigit mengatakan Kementerian belum mendata jumlah total lalu-lintas di Jalan Tol Jakarta-Cikampek tujuan luar Jabodetabek sepanjang tengah malam tadi. Namun, Sigit memastikan akan segera memperbarui data tersebut.

Ihwal pengawasan di lapangan, Sigit memastikan seluruhnya berjalan dengan lancar. Petugas, kata dia, akan berjaga di cek-cek poin yang telah ditetapkan selama 24 jam. "Jumlah petugasnya pun cukup banyak. Petugas berasal dari tim gabungan," ujarnya.

Selain di jalan tol, pengawasan pun dilakukan di jalan-jalan utama atau arteri dan jalan-jalan tikus. Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengatakan pengawasan jalan tikus akan dilakukan langsung oleh pihak kepolisian daerah. "Kami sudah bicara dengan kepolisian dan TNI, jalan tikus nantinya akan diawasi oleh Polsek setempat dan oleh Koramil," ujar Budi Setiyadi.

Budi Setiyadi mengimbau pemudik tidak berkukuh melakukan perjalanan karena pengawasan di lapangan akan dilakukan secara ketat. Adapun pengawasan ini tidak hanya dilakukan di jalan-jalan tikus. Namun juga di jalan tol, jalan nasional, dan jalan arteri atau jalan utama.

Berita terkait

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

16 jam lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

1 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

2 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

3 hari lalu

Cerita Warga Soal Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta- Cikampek, Lihat Asap Hitam Diduga Kebakaran

Dirlantas Polda Metro Jaya menyatakan polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan dua mobil di Tol Cikampek itu yang membuat mobil terbakar.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

3 hari lalu

Kecelakaan di Tol Cikampek, Avanza Terempas Puluhan Meter Sebelum Terbakar

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menyatakan jajarannya masih menyelidiki kecelakaan antara Toyota Avanza dan truk pikap di Tol Cikampek

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

3 hari lalu

Kecelakaan KM 6 Tol Jakarta-Cikampek, Avanza Terbakar

Kecelakaan berawal saat Avanza yang sedang melaju di lajur tiga mengalami pecah ban kiri depan dan berhenti di lajur empat

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

4 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

4 hari lalu

Jasamarga Transjawa Perbaiki KM 38 Tol Jakarta-Cikampek Mulai Hari Ini

PT Jasamarga Transjawa Tol memperbaiki jalan di titik Kilometer atau KM 38 pada Ruas Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

4 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya