Antisipasi Panic Buying, 10 Pasar Digerojok Stok Sembako

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Rahma Tri

Kamis, 19 Maret 2020 12:07 WIB

Menteri Perdagangan Agus Suparmanto dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo berbincang dengan penjual sayuran saat operasi pasar di Pasar Senen, Jakarta Pusat, Senin, 3 Februari 2020. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pertanian kembali menggelar operasi pasar bahan pangan untuk 10 pasar di Jakarta. Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan, operasi pasar ini merupakan langkah stabilisasi harga pangan ditengah fenomena panic buying yang mulai merebak di tengah masyarakat.

"Ini perintah bapak presiden untuk kamj semua. Kamj harus bahu membahu, Kementan bersama mitra kerja menghadapi Covid-19 (virus corona) dari berbagai hal kemungkinan yang berdampak dalam kehidupan masyarakat," kata dia dalam keterangan resmi di Jakarta, Kamis, 19 Maret 2020.

Kesepuluh pasar yang digerojok sembako adalah Pasar Glodok, Pluit, Johar Baru, Gondangdia, Metro Atom, Kalibaru, Tebet Barat, Jembatan Merah, Rawa Badak dan Pasar Kalideres. Sementara bahan pangan yang disalurkan yaitu gula pasir, telur, dan beras.

Beberapa waktu terakhir, sejumlah komoditas pangan memang mengalami kenaikan. Sebut saja gula pasir yang harganya melonjak menjadi Rp 20 ribu. Harga ini jauh melampaui Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp 12.500.

Sementara harga sejumlah jenis beras juga terpantau mengalami kenaikan tipis. Berdasarkan data Info Pangan Jakarta, harga beras terpantau di rentang Rp 9.868 per kg, sampai Rp 12.731 per kg. Beberapa mengalami kenaikan tipis Rp 50 per kg.

Kepala Badan Ketahanan Pangan, Agung Hendriadi mengatakan, operasi pasar ini dilakukan bekerja sama dengan PD Pasar Jaya dan sejumlah asosiasi, salah satunya Aslupama (Asosiasi Lembaga Usaha Pangan Masyarakat) Jawa Barat.

Ketua Aslupama Jawa Barat, Agus, mengatakan asosiasinya memasok 15 ton beras segar yang dijual seharga Rp 8.500 per kg. Harga ini lebih murah dari rata-rata harga beras di pasar yang sekitar Rp 9.000 sampai Rp 11.000 per kg, maupun di toko ritel modern yang di atas Rp 12.800. "Aslupama Jawa Barat siap berpartisipasi, menjaga pasokan bahan pangan seperti beras, bawang, dan cabe ke Jakarta untuk kestabilan harga dan pasokan" kata Agus.

Berita terkait

Cuaca Ekstrem, Pemerintah Siapkan Impor Beras 3,6 Juta Ton

2 jam lalu

Cuaca Ekstrem, Pemerintah Siapkan Impor Beras 3,6 Juta Ton

Zulkifli Hasan mengatakan impor difokuskan ke wilayah sentra non produksi guna menjaga kestabilan stok beras hingga ke depannya.

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

1 hari lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

1 hari lalu

Bahlil Janji Percepat Investasi untuk Swasembada Gula dan Bioetanol

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan akan mempercepat investasi untuk percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

1 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

3 hari lalu

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

5 hari lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

9 hari lalu

Dagang Sapi Kabinet Prabowo

Partai politik pendukung Prabowo-Gibran dalam pemilihan presiden mendapat jatah menteri berbeda-beda di kabinet Prabowo mendatang.

Baca Selengkapnya

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

12 hari lalu

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

Badan Pusat Statistik atau BPS mengungkapkan terjadi lonjakan impor serealia pada Maret 2024. BPS mencatat impor beras naik 2,29 persen. Sedangkan impor gandum naik 24,54 persen.

Baca Selengkapnya

Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

16 hari lalu

Bapanas Naikkan Harga Acuan Gula Jadi Rp 17.500 per Kilogram

Badan Pangan Nasional (Bapanas) merespons kenaikan harga gula di tingkat konsumen. Saat ini harga gula sudah jauh melampaui Harga Acuan Pemerintah (HAP) Rp 15.500 per kilogram. Karena itu, Bapanas menaikan HAP gula mulai 5 April 2024 menjadi Rp 17.500 per kilogram.

Baca Selengkapnya