Erick Thohir Tunjuk Jenderal Polisi Jadi Pejabat di BUMN

Reporter

Eko Wahyudi

Selasa, 4 Februari 2020 18:32 WIB

Dari kiri Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah di Djakarta Theater, Ahad, 22 Desember 2019. Tempo/Hendartyo Hanggi

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir melantik empat pejabat madya baru di lingkungan BUMN. Menurut Staf Khusus Bidang Komunikasi Kementerian BUMN Arya Sinulingga, semuanya langsung mendapatkan tugas masing-masing.

Salah satu pejabat baru itu adalah Irjen Polisi Carlo Brix Tewu yang ditunjuk sebagai Deputi Bidang Hukum dan Perundang Undangan Kementerian BUMN. Menurut Arya, Menteri Erick Thohir menyatakan penunjukan Carlo karena ia telah berpengalaman di bidang hukum.

Carlo Brix Tewu adalah perwira tinggi Kepolisian dan pernah berdinas di Kementerian Koordinator Politik Hukum dan HAM. Arya menjelaskan Carlo mendapatkan tugas untuk menyelesaikan dispute yang terjadi di BUMN. "Ada 20-an BUMN bermasalah antar diri sendiri, Pak Carlo akan mengidentifikasi permasalahan-permasalahan di BUMN," ujarnya, Selasa, 4 Februari 2020.

Carlo Brix Tewu meniti karier sebagai aparat polisi. Dalam perjalanan kariernya Carlo berhasil menorehkan berbagai prestasi, antara lain berhasil menangkap Tommy Soeharto pada 2001 dan membekuk teroris Bom Bali I yakni Imam Samudra pada tahun 2002.

Erick Thohir juga menunjuk tiga pejabat lainnya yaitu Susyanto yang baru saja diangkat sebagai Sekretaris Kementerian (Sesmen) BUMN. Menurut Arya, Susyanto mendapatkan tugas dari Erick Thohir untuk mengidentifikasi aturan-aturan yang menghambat jalannya bisnis BUMN.

Advertising
Advertising

"Jangan sampai regulasi di BUMN yang di dalam dan luar memperbaiki regulasi itu lebih fleksibel supaya BUMN bisa jalan cepat tapi tidak mengurangi kontrol. Itu tugas dari Sesmen," ucap Arya.

Pejabat lainnya adalah Nawal Nely yang ditunjuk sebagai Deputi Keuangan dan Manajemen Risiko Kementerian BUMN. Menurut Arya, Nawal akan lebih banyak menangani manajemen risiko dari perusahaan yang berada di lingkungan BUMN. "Jadi bisa dilihat gimana supaya cashflow bagus ke laporan keuangan bagusnya dari perusahaan BUMN," tuturnya.

Arya juga menjelaskan, bahwa Nely akan berusaha mencari cara untuk meningkatkan aset-aset dari perseroan, namun tidak meminggirkan dari cash flow.
"Cash flow is the king. Kalau cash flow bagus, maka pengembangan usaha makin kuat. Makanya perlu deputi ini," katanya.

Pejabat terakhir yang diangkat Erick Thohir adalah Loto Srinaita Ginting sebagai Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan UMKM Kementerian BUMN. Arya menuturkan, bahwa eks Direktur Kementerian Keuangan tersebut akan ditugaskan untuk mencari peluang kerja sama bisnis antara BUMN dan UMKM. "Berhubungan dengan mendorong percepatan membantu umkm dalam proyek-proyek di BUMN," kata dia.

Arya berharap dengan diangkatnya empat pejabat madya baru tersebut akan bisa meningkatkan dan memudahkan Kementerian BUMN guna mencapai tujuan membuat perseroan-perseroan semakin transparan dan sehat.

Berita terkait

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

21 jam lalu

Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong dan Erick Thohir

Gencar memperkuat timnas Indonesia melalui naturalisasi. Sudah berapa pemain naturalisasi di era Shin tae-yong dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir?

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

1 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan generasi emas sepak bola Indonesia telah lahir tercermin dari prestasi timnas Indonesia U-23.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

1 hari lalu

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap Elkan Baggott dan Justin Hubner bisa bergabung agar Timnas U-23 Indonesia tampil dengan kekuatan penuh.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

Erick Thohir ingin persiapan Timnas Indonesia menghadapi playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, pada 9 Mei mendatang berjalan optimal.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

1 hari lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di ibu kota Prancis, Paris, untuk memainkan pertandingan playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

2 hari lalu

Erick Thohir Integrasikan Sektor Pupuk dan Pangan dalam Cetak Biru BUMN

Menteri BUMN, Erick Thohir menyiapkan rancangan cetak biru BUMN hingga 2034 Mencakup rencana integrasi sektor pupuk dan pangan

Baca Selengkapnya

Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

2 hari lalu

Kementerian BUMN Lakukan Perbaikan Keuangan di PT Indofarma Tbk

Kementerian BUMN melakukan rasionalisasi dan perbaikan terhadap keuangan PT Indofarma Tbk untuk meningkatkan kinerja perusahaan

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

3 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

4 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

6 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya