Bappenas Jadikan Jawa Tengah sebagai Acuan Pembangunan Nasional

Selasa, 12 November 2019 11:22 WIB

Tiga petugas Dinas Kebersihan dan Pertamamanan Kota Semarang dengan motor penyedot debu trotoar atau disebut Green Machine berangkat untuk membersihkan pedestarian yang ada di kawasan Simpang Lima, Semarang, 6 Februari 2017. Alat ini selain membersihkan debu di trotoar juga dapat mengkilapkan keramik yang terpasang di jalur pedestarian jalan-jalan protokol kota Semarang. Foto: Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Perencanaan Pembangunan Nasional atau Bappenas menjadikan Provinsi Jawa Tengah sebagai acuan pembangunan tingkat nasional karena capaian serta prestasi yang telah diraih provinsi beribu kota Semarang itu.

"Jateng kami jadikan role model karena meraih penghargaan pembangunan daerah 2019 tingkat nasional. Apa yang dilakukan Jateng akan kami bukukan agar menjadi panduan daerah lain dalam membangun daerahnya," kata Direktur Pemantauan Evaluasi Pengendalian Pembangunan Daerah Bappenas Agustin Ariyana di Semarang, Senin, 11 November 2019.

Dengan begitu, nantinya capaian dan prestasi Provinsi Jawa Tengah dalam pembangunan daerah tersebut akan dibukukan dan digunakan Bappenas sebagai panduan kepada daerah lain di Indonesia. Terkait dengan rencana itu, tim dari Bappenas melakukan wawancara dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di ruang kerjanya.

Lebih jauh Agustin menjelaskan bahwa buku tersebut nantinya akan membahas tentang praktik cerdas untuk pembangunan daerah dan buku ini akan disebar ke daerah-daerah lain yang perlu belajar ke Jawa Tengah tentang bagaimana cara melakukan pembangunan daerah yang baik.

"Buku ini akan menjadi alternatif solusi bagi daerah lain yang ingin mencontoh Jawa Tengah karena kalau mau belajar langsung kan terkendala transportasi, tempat dan sebagainya. Kami bantu fasilitasi melalui buku ini," ujar Agustin.

Advertising
Advertising

Agustin menyebutkan buku itu berisi tentang kiat-kiat Gubernur Ganjar Pranowo dalam membangun Jawa Tengah dan berbagai hal akan dimasukkan, termasuk gaya komunikasi Ganjar dan cara-cara unik yang dilakukannya dalam memimpin provinsi ini.

"Misalnya saat Musrenbang, hanya Jawa Tengah yang melakukan Musrenbang di setiap wilayah eks karesidenan. Selain komunikasi Pak Ganjar juga bagus karena menangkap semua aspirasi masyarakat. "Dilibatkannya perempuan, anak dan disabilitas dalam Musrenbangwil Jateng juga sangat perlu dicontoh."

Tidak hanya itu, berbagai program pembangunan Jateng yang dilakukan Ganjar seperti soal integritas, pelayanan publik, investasi, bahkan masalah-masalah sosial juga akan dipaparkan dalam buku itu. Hal ini termasuk Program Jateng Gayeng Nginceng Wong Meteng (5Ng) yang menurut Bappenas sangat perlu diterapkan daerah lain.

Sementara itu, Gubernur Ganjar Pranowo menyambut baik diterbitkannya buku praktik cerdas untuk membangun daerah oleh Bappenas. Terlebih jika buku itu dapat menjadi acuan daerah lain untuk bisa maju bersama.

Ganjar mengaku ingin semua inovasi dan capaian yang terbaik dari masing-masing daerah disatukan dan dijadikan program secara nasional. "Dengan begitu, maka pembangunan Indonesia akan terarah dan memiliki standar jelas," katanya.

ANTARA

Berita terkait

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

1 hari lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

1 hari lalu

Kementerian PUPR: Progres Rusun ASN di IKN Rata-rata Capai 40 Persen

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengungkapkan progres pembangunan rumah susun (Rusun) ASN di di IKN rata-rata capai 40 persen.

Baca Selengkapnya

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

1 hari lalu

Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.

Baca Selengkapnya

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

1 hari lalu

Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

2 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

2 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

2 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Diibiratkan Permainan Badminton Kelas Ganda, Apa Tugas dan Wewenang Wakil Presiden?

3 hari lalu

Diibiratkan Permainan Badminton Kelas Ganda, Apa Tugas dan Wewenang Wakil Presiden?

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengibaratkan tugas dan wewenang wapres membantu presiden seperti permainan badminton di kelas ganda.

Baca Selengkapnya

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

4 hari lalu

Kasak-kusuk Koalisi Setelah Putusan MK

Ada lobi-lobi disertai pembagian jatah menteri di kabinet. Rencana koalisi PDIP disertai syarat tertentu.

Baca Selengkapnya

Sepedaan di Yogyakarta, Ganjar Pranowo Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

4 hari lalu

Sepedaan di Yogyakarta, Ganjar Pranowo Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar Pranowo mengaku tak diundang untuk menghadiri penetapan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden.

Baca Selengkapnya