Omzetnya Sejuta Per Hari, Harga Waralaba Ini Mulai Rp 12,9 Juta

Sabtu, 14 September 2019 06:58 WIB

Suasana hari kedua pameran Info Franchise dan Business Concept 2018 (IFBC) di Balai Kartini, Jakarta Selatan, 10 Maret 2018. TEMPO/Zara Amelia

TEMPO.CO, Jakarta - Bisnis franchise atau waralaba di Indonesia semakin bertumbuh. Di Indonesia sendiri, bisnis waralaba di sektor food and baverages semakin menjamur, salah satunya adalah Tahu Jeletot Taisi.

Kepala Marketing Tahu Jeletot Sonza Kusuma mengatakan para mitra yang kini berjualan dengan merek tersebut mencapai 406 buah. Semua mitra yang berjualan tersebut sebagian besar berada di wilayah Jabodetabek.

"Meskipun kita belum keluar Jabodetabek, tapi permintaan dari luar Jawa banyak sekali," kata Sonya ditemui dalam acara pameran bisnis waralaba, lisensi, solusi retail dan kafe di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat 13 September 2019.

Tahu Jeletot merupakan makanan berbahan utama tahu yang digoreng, yang diisi sejumlah bahan. Ada enam varian isi yang ditawarkan, mulai dari original, ayam, sosis hingga rasa ekstra pedas. Varian ekstra pedas dan original yang kini paling laris dibeli.

Sonza menjelaskan, perusahaan menawarkan promo khusus bagi para mitra yang tertarik membeli waralaba Tahu Jeletot. Salah satunya lewat promo membeli waralaba dengan harga sebesar Rp 12,9 juta dengan model Gerobak Alumunium. Biasanya model ini dijual seharga Rp 20 juta.

Advertising
Advertising

Menurut, Sonza, bagi mitra yang berminat bisa langsung mengisi formulir dan melengkapi syarat administrasi. Formulir registrasi bisa didapatkan, lewat mengunduh di website, datang ke kantor atau bisa langsung dengan datang ke acara pameran di Jakarta Convention Center.

Sonza menjelaskan, waralaba Tahu Jeletot menawarkan omzet per hari antara Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta. Sedangkan, potensial keuntungan yang bakal diterima per bulan mencapai Rp 4 juta.

Keuntungan tersebut bisa diperoleh jika mitra mampu menjual sebanyak tahu sebanyak 200 buah. Adapun rata-rata saat ini mitra bisa menjual tahu sebanyak 150 buah. Dengan modal Gerobak Alumunium, mitra waralaba bisa menjual 4 tahu dengan harga Rp 10 ribu.

"Dengan skema ini, kami bisa proyeksikan mitra bisa mendapatkan balik modal atau break even poin dalam waktu antara 4 - 7 bulan," kata Sonza.

Berita terkait

FLEI Expo 2024 Menghubungkan Peluang Bisnis di Era Pertumbuhan Ekonomi

6 hari lalu

FLEI Expo 2024 Menghubungkan Peluang Bisnis di Era Pertumbuhan Ekonomi

FLEI Expo menjadi tempat yang tepat bagi ribuan entrepreneur dan pemimpin bisnis untuk mengeksplorasi peluang bisnis terbaik.

Baca Selengkapnya

Di Tengah Seruan Boikot, McDonald's Umumkan Akuisisi Waralaba di Israel

32 hari lalu

Di Tengah Seruan Boikot, McDonald's Umumkan Akuisisi Waralaba di Israel

McDonald's menjadi sasaran seruan boikot setelah restoran waralaba di Israel tersebut menawarkan ribuan makanan gratis kepada tentara Israel.

Baca Selengkapnya

Daftar Harga Franchise Warteg Bahari dan Cara Membelinya

28 Februari 2024

Daftar Harga Franchise Warteg Bahari dan Cara Membelinya

Kini Anda bisa bergabung dengan franchise Warteg Bahari dengan paket mulai dari Rp135 juta. Ketahui benefit dan cara daftarnya.

Baca Selengkapnya

Terkena Aksi Boikot Produk Terafiliasi Israel, McDonald's Sebut Ada Intimidasi terhadap Perusahaan

31 Januari 2024

Terkena Aksi Boikot Produk Terafiliasi Israel, McDonald's Sebut Ada Intimidasi terhadap Perusahaan

PT Rekso Nasional Food pun kembali menggarisbawahi bahwa McDonald's Indonesia tidak berkaitan dengan McDonald's negara manapun.

Baca Selengkapnya

Profil Carl's Jr. yang Akan Tutup Setelah 10 Tahun Beroperasi di Indonesia

21 Desember 2023

Profil Carl's Jr. yang Akan Tutup Setelah 10 Tahun Beroperasi di Indonesia

Salah satu restoran burger premium di Indonesia, Carl's Jr., akan berhenti beroperasi di Indonesia akhir tahun ini. Seperti apa profilnya?

Baca Selengkapnya

5 Waralaba Ayam Goreng Lokal yang Populer dan Banyak Ditemui

16 November 2023

5 Waralaba Ayam Goreng Lokal yang Populer dan Banyak Ditemui

Ayam goreng merupakan salah satu maanan paling digemari di Indonesia. Banyak waralaba ayam goreng lokal yang menjamur di berbagai kota.

Baca Selengkapnya

Franchise Mixue: Modal, Syarat, dan Cara Daftarnya

31 Oktober 2023

Franchise Mixue: Modal, Syarat, dan Cara Daftarnya

Sebelum memulai bisnis franchise Mixue, sebaiknya ketahui modal yang perlu dipersiapkan, syarat, dan tata cara mendaftarkan bisnisnya.

Baca Selengkapnya

FLEI Expo Edisi ke-21 Dibuka, Begini Cara Registrasinya

14 Oktober 2023

FLEI Expo Edisi ke-21 Dibuka, Begini Cara Registrasinya

FLEI Expo juga merupakan platform untuk mengeksplorasi kemitraan, lisensi, sertai peluang reseller dan dropshipper yang menarik.

Baca Selengkapnya

FLEI Expo 2023 Hadirkan Peluang Usaha Tanpa Batas

10 Oktober 2023

FLEI Expo 2023 Hadirkan Peluang Usaha Tanpa Batas

Pameran FLEI Expo Indonesia ini akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center, Assembly dan Merak Hall pada tanggal 13-15 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Mengenal Bisnis Waralaba, Ciri-Ciri, dan Contohnya

25 September 2023

Mengenal Bisnis Waralaba, Ciri-Ciri, dan Contohnya

Banyak cara untuk melakukan bisnis, salah satunya melalui waralaba atau dikenal dengan istilah franchise. Berikut ini ciri-ciri dan contohnya.

Baca Selengkapnya