Diresmikan Jokowi Oktober, Tol Kayuagung-Palembang Masih Gratis

Rabu, 11 September 2019 07:02 WIB

Sejumlah kendaraan melaju didalam Tol Bakauheni-Terbanggibesar di Kota Baru, Jati Agung, Lampung Selatan, Lampung, Kamis 30 Mei 2019. Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) menjadi jalur utama dalam mudik lebaran 2019. Tempo/Amston Probel

TEMPO.CO, Palembang - Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru memastikan tol Lampung-Palembang tak lama lagi bakal diresmikan oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Saat ini, jalan tol Trans Sumatera, dari Bakauheni (Lampung) menuju Palembang sejauh 365 kilometer sudah resmi tersambung.

Gubernur memperkirakan, Presiden Jokowi akan meresmikan tol jalan tol Terbanggi Besar-Palembang pada awal Oktober, bersamaan dengan akan beroperasinya ruas tol Kayuagung-Palembang.

Herman Deru mengungkapkan rencana ini setelah menggelar rapat dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno, Senin kemarin. "Untuk ruas tol Palembang-Kayuagung akan digratiskan," katanya di Palembang, Selasa 10 September 2019.

Mengutip keterangan Menteri BUMN, Herman Deru menambahkan bahwa ruas jalan tol Kayuagung-Palembang itu sudah layak fungsi. Hal itu diketahui langsung setelah tim dari kementerian mencoba langsung Tol Trans Sumatera itu, mulai dari Bakauheni hingga ke kota Palembang. Keputusan menggratiskan ruas tersebut menurut Herman Deru guna memberi kesempatan pada pengguna jalan untuk menikmati karya anak bangsa itu.

Setelah ruas tol Kayuagung-Palembang selesai, pemerintah akan lebih berfokus pada percepatan pengerjaan ruas Palembang-Betung. Ruas tol Palembang-Betung sangat dinantikan pengguna jalan agar bisa memecah penumpukan truk-truk yang masuk ke Palembang.

Advertising
Advertising

Menurut Herman, jika tidak dilakukan percepatan, ada kemungkinan Palembang akan dipenuhi truk dari Jawa yang tertahan setelah keluar kembali di jalan arteri. "Truk dari Bakauheni menjadi lebih cepat dan makanya harus secepatnya tol Palembang-Betung," ujarnya.

Sementara itu Menteri BUMN Rini Soemarno mengungkapkan bahwa rapat bersama Gubernur Sumsel dan Gubernur Lampung ini dilakukan untuk menindaklanjuti rencana peresmian Jalan Tol yang akan dilakukan langsung oleh Presiden Jokowi. Di sela-sela peresmian, presiden diagendakan untuk mencoba langsung ruas tol Bakauheni-Palembang. "Saya sudah cek jalan tol dan saya lihat sampai Kayuagung semua sudah rapi," katanya.

PARLIZA HENDRAWAN

Berita terkait

Tiga Arahan Jokowi untuk Sinkronisasi Rencana Kerja Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 menit lalu

Tiga Arahan Jokowi untuk Sinkronisasi Rencana Kerja Pemerintahan Prabowo-Gibran

Presiden Jokowi juga mengatakan RKP harus didasarkan pada hasil dengan memperhatikan return ekonomi yang dihasilkan.

Baca Selengkapnya

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

1 jam lalu

Kewarganegaraan Ganda Arcandra Tahar Pernah Jadi Persoalan, Jokowi Tunjuk sebagai Wakil Menteri ESDM

Eks Menteri ESDM, Arcandra Tahar tersangkut soal kewarganegaraan ganda hingga dicopot dari jabatan. Kkemudian diangkat Jokowi lagi jadi wakil menteri.

Baca Selengkapnya

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

1 jam lalu

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

Presiden Jokowi menyoroti urgensi peningkatan jumlah dokter spesialis di Indonesia. Apa pesan untuk pemimpin baru?

Baca Selengkapnya

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

1 jam lalu

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyanjung pemerintahan Presiden Jokowi karena pertumbuhan ekonomi RI stabil pada kisaran 5 persen.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

13 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

13 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

14 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

14 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

14 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

15 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya