Grab Jangkau 7 dari 10 Kabupaten dan Kota di Kalimantan Timur

Sabtu, 31 Agustus 2019 06:23 WIB

Ilustrasi Grab. (YIMM)

TEMPO.CO, Samarinda – Perusahaan Grab terus memperluas wilayah operasional di Kalimantan Timur. Hadir sejak Juli 2017, Grab kini telah beroperasi di Kota Balikpapan, Samarinda, Bontang, Tenggarong, Sangatta, Berau, dan Penajam Paser Utara.

“Untuk Sangatta, Berau, dan Penajam saat ini dalam proses pendaftaran. Grab ingin hadir di seluruh Indonesia,” kata Balikpapan City Lead Grab Indonesia, Hendrik Banga, di Samarinda, Kamis 29 Agustus 2019 kemarin.

Untuk jumlah pasti driver Grab di Kalimantan Timur, Hendrik menjelaskan bahwa dari jumlah yang ada kini telah mampu memenuhi kebutuhan konsumen di wilayah operasional Grab. Awalnya, Grab di Kalimantan Timur terlebih dahulu membuka layanan GrabCar, sebelum akhirnya membuka layanan GrabBike, Airport GrabCar, Grab Express, dan Grab Sewa.

“Untuk jumlah terbanyak, di Samarinda, sebab ibu kota provinsi. Untuk titik ramai, kebanyakan di sekitar mall,” kata Hendrik.

Untuk Indonesia timur, Kalimantan Timur dinilai salah satu yang potensial. Grab sudah hadir di Kalimantan, Papua, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, termasuk Sulawesi yang kini menjadi regional tersendiri.

Salah satu tantangan kehadiran transportasi online di Kaltimantan Tmur, khususnya di Samarinda ialah penolakan dari transportasi konvensional. Hendrik menjelaskan, Grab akan terus berupaya untuk menjaga harmonisasi antara transportasi online, khususnya Grab, dengan transportasi konvensional.

“Dari Grab kita selalu berusaha mematuhi peraturan dari pemerintah. Tapi di sisi lain, kita juga terus berusaha untuk berbagi sudut pandang kami, untuk memberikan pelayanan terbaik terhadap pengguna,” kata Hendrik.

Head of Developing Cities, East Indonesia Grab Indonesia, Allan Graham Pangaribuan menjelaskan, Grab terus berupaya memperluas jangkauannya. Selain di wilayah yang telah ada, Grab berencana untuk membuka layanan di wilayah potensial lain.

“Kemungkinan di Labuan Bajo. Belum kita coba, karena fokus sekarang masih di Kalimantan,” kata Allan.

Artinya, sudah 7 kabupaten atau kota Grab hadir. Tersisa hanya di Kabupaten Paser, Kutai Barat, dan di Kabupaten Mahakam Ulu yang berada di perbatasan negara.

Selain Grab, perusahaan lain yang sudah beroperasi di Kalimantan Timur adalah Gojek. Sebelumya, Chief Public Policy & Government Relations Gojek Group, Shinto Nugroho mengatakan Gojek sudah beroperasi di 205 Kabupaten dan Kota seluruh Indonesia, termasuk di Kalimantan Timur.

SAPRI MAULANA

Berita terkait

Ada 107 Titik Panas di Kaltim, BMKG Ingatkan Bahaya Cuaca Kering

7 hari lalu

Ada 107 Titik Panas di Kaltim, BMKG Ingatkan Bahaya Cuaca Kering

BMKG Balikpapan masih mendeteksi 107 titik panas di area Kalimantan Timur hingga 19 April lalu. Jumlahnya menurun namun tetap harus diantisipasi.

Baca Selengkapnya

Meningkat, BMKG Temukan 167 Titik Panas di Kalimantan Timur

13 hari lalu

Meningkat, BMKG Temukan 167 Titik Panas di Kalimantan Timur

Sebanyak 167 titik panas ini terpantau sepanjang hari Minggu kemarin mulai pukul 01.00 hingga 24.00 WITA.

Baca Selengkapnya

BMKG Deteksi 169 Titik Panas di Kalimantan Timur, Terbanyak di Kutai Timur

16 hari lalu

BMKG Deteksi 169 Titik Panas di Kalimantan Timur, Terbanyak di Kutai Timur

BMKG mendeeteksi ada 169 titik panas di Kalimantan Timur. Terbanyak di wilayah Kutai Timur.

Baca Selengkapnya

BMKG Deteksi 84 Titik Panas, Naik Dari Sebelumnya, di Kalimantan Timur

21 hari lalu

BMKG Deteksi 84 Titik Panas, Naik Dari Sebelumnya, di Kalimantan Timur

BMKG mendeteksi 84 titik panas, naik dari sehari sebelumnya yang 59, di Kalimantan Timur.

Baca Selengkapnya

Sinergi IKN dan Daerah Mitra Dapat Perkuat Pembangunan Kaltim

27 hari lalu

Sinergi IKN dan Daerah Mitra Dapat Perkuat Pembangunan Kaltim

Komitmen dan kerja sama dapat menciptakan pembangunan berkelanjutan di Kaltim.

Baca Selengkapnya

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

28 hari lalu

THR Ojol, Bukan Pegawai hingga Dorongan dari Komisi IX DPR

Analis ketenagakerjaan memandang pekerja ojek online dan kurir seharusnya memperoleh THR Lebaran. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

PAPPRI Kaltim Gelar Rapat Persiapan Hari Musik Nasional

29 hari lalu

PAPPRI Kaltim Gelar Rapat Persiapan Hari Musik Nasional

Puncak peringatan Hari Musik Nasional ke-21 akan diselenggarakan di Bigmall pada 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Viral Sopir Taksi Online Coba Lakukan Penculikan dan Peras Penumpang Wanita, Ini Tips Aman Gunakan Taksi Online

29 hari lalu

Viral Sopir Taksi Online Coba Lakukan Penculikan dan Peras Penumpang Wanita, Ini Tips Aman Gunakan Taksi Online

Video viral beredar soal percobaan penculikan terhadap wanita oleh sopir taksi online. Berikut tips aman naik taksi online.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Sopir Taksi Online Grab yang Diduga Berusaha Menculik dan Peras Penumpang Rp100 Juta

29 hari lalu

Polisi Tangkap Sopir Taksi Online Grab yang Diduga Berusaha Menculik dan Peras Penumpang Rp100 Juta

Dari laporan korban dugaan pemerasan oleh sopir taksi online itu, polisi bekerja sama dengan Grab untuk menangkap tersangka MI, 30 tahun.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Grab Evaluasi SOP Pelayanan Buntut Kasus Pemerasan, Pesawat Jet Pribadi Harvey Moeis untuk Sandra Dewi

30 hari lalu

Terpopuler: Grab Evaluasi SOP Pelayanan Buntut Kasus Pemerasan, Pesawat Jet Pribadi Harvey Moeis untuk Sandra Dewi

Terpopuler: Grab Indonesia evaluasi SOP pelayanan buntut kasus pemerasan, deretan barang mewah dari Harvey Moeis untuk artis Sandra Dewi.

Baca Selengkapnya