MRT dan KRL Tak Beroperasi Saat Listrik Padam, Menhub Surati PLN

Minggu, 11 Agustus 2019 11:45 WIB

Sejumlah penumpang duduk di atas rel di depan KRL Commuter Line Angke-Nambo yang berhenti dampak dari gangguan listrik di kawasan Bukit Duri, Jakarta, Ahad, 4 Agustus 2019. Operasional seluruh KRL Commuter Line di Jabodetabek terhenti hingga tengah malam akibat pemadaman listrik. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi akan berkirim surat ke perusahaan Pembangkit Listrik Negara atau PLN terkait persoalan pemadaman listrik massal atau listrik padam selama lebih dari enam jam yang terjadi pekan lalu. Insiden itu membuat operasional moda raya terpadu atau MRT dan kereta rel listrik atau KRL tak beroperasi hingga setengah hari.

"Saya baru minta komunikasikan ke tim untuk berkirim surat ke PLN," katanya kala ditemui di Masjid Salahuddin, kompleks Widya Chandra, Jakarta Pusat, Minggu, 11 Agustus 2019.

Menurut Budi Karya, PLN perlu memiliki cadangan suplai untuk angkutan massal berbasis listrik layaknya MRT dan KRL. Bila suatu saat pemadaman terjadi kembali, dua angkutan yang saban hari melayani lebih dari 1 juta pengguna itu tak lumpuh.

Layanan MRT dan KRL sempat tak beroperasi saat listrik di Jakarta padam tepat sepekan lalu, 4 Agustus 2019. PLN mengumumkan terjadi gangguan sejak pukul 11:50 WIB hingga pukul 20.00 WIB lantaran kendala pasokan listrik yang mengakibatkan Jawa Barat, DKI Jakarta, dan Banten gulita.

MRT selama ini mengandalkan pasokan listrik dari dua subsistem 150KV PLN yang berbeda, yaitu Subsistem Gandul-Muara Karang melalui Gardu Induk PLN Pondok Indah dan Subsistem Cawang-Bekasi melalui Gardu Induk PLN CSW. Manajemen MRT memperkirakan kerugian finansial akibat pemadaman listrik Rp 507 juta.

Senasin dengan MRT, KRL mengalami kerugian serupa. Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia Wiwik Widayanti mengatakan kejadian listrik padam di seluruh wilayah Jabodetabek mengakibatkan 240 perjalanan KRL dibatalkan. Sebab listrik padam atau tak adanya daya listrik yang dialirkan untuk mengoperasikan KRL.

ADAM PRIREZA | ANTARA

Catatan: Tulisan ini telah mengalami koreksi pada pukul 12.42 pada judul. Semula berjudul MRT dan LRT Tak Beroperasi Saat Listrik Padam, Menhub Akan Surati PLN.

Berita terkait

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

1 hari lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

2 hari lalu

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

Institut Teknologi PLN (ITPLN) mengumumkan perpanjangan masa penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 hingga 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

2 hari lalu

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

PT PLN (Persero) berhasil memulihkan pasokan listrik Pulau Tagulandang yang terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro Sulawesi Utara

Baca Selengkapnya

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

3 hari lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

3 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

4 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

5 hari lalu

PLN Dukung Pengembangan Voli di Indonesia Lewat PLN Mobile Proliga 2024

Perseroan berharap pelaksanaan liga voli profesional tersebut akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

Baca Selengkapnya

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

5 hari lalu

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

PT PLN (Persero) mendukung ajang kompetisi voli PLN Mobile Proliga 2024. Penonton bisa dapat voucher token listrik.

Baca Selengkapnya

Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

5 hari lalu

Perkuat Kolaborasi Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik, PLN Dukung PEVS

Guna memperkuat kolaborasi dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik di tanah air, PT PLN (Persero) mendukung penyelenggaraan Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024.

Baca Selengkapnya