AP I Pastikan Perpanjangan Landasan Pacu Bandara Ngurah Rai

Minggu, 7 Juli 2019 21:13 WIB

Petugas Karantina Kesehatan Pelabuhan (KKP) Ngurah Rai memantau alat pemindai suhu tubuh masal untuk mengantisipasi penumpang yang sakit di Bandara Internasional Ngurah Rai, Kuta, Bali, Kamis, 16 Mei 2019. Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Jakarta -PT Angkasa Pura 1 (Persero) memastikan pembangunan perpanjangan landasan pacu Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sepanjang 400 meter akan dimulai pada 2019. Saat ini proses pengerjaan fisik masih menunggu proses pengurusan perizinan. Rencananya perpanjangan dilakukan di sisi barat landasan.

BACA: Sopir Damri Bandara Mogok, Menhub: Zona Nyamannya Terganggu

Direktur Pemasaran dan Pelayanan AP 1 Devy Suradji menegaskan jika tidak mulai dibangun tahun ini, maka pada 2020 Bali tidak dapat meningkatkan kunjungan wisman.

"Kalau tidak terbangun, kapasitas tambahan tidak ada. Kalau tidak ada pergerakan tambahan pesawat, maka wisman tidak bisa tambah," ujarnya ditemui di Nusa Dua, Jumat, 5 Juli 2019.

Menurutnya, perpanjangan landasan pacu di Ngurah Rai sudah sangat mendesak. Opsi membangun landasan pacu baru sudah tidak mungkin dilakukan karena pertimbangan lingkungan dan pariwisata sekitar.

Advertising
Advertising

Dia mengungkapkan perpanjangan dari 3.000 meter menjadi 3.400 meter akan membuat bandara ini dapat menampung pesawat tipe Boeing 777.

BACA: Layanan Bus Bandara Terganggu Sopir Mogok Kerja, Damri Minta Maaf

Sekarang ini tipe tersebut belum bisa full load jika ke Ngurah Rai. Dengan kapasitas full load, maka maskapai tidak hanya bisa menambah penumpang saja tetapi juga kargo dapat terangkat. Selain perpangan runway, AP 1 secara simultan juga akan membuat rapid taxi way untuk memperlancar arus pergerakan pesawat di darat.

Menurutnya, permintaan slot di Ngurah Rai bergerak naik terus. Terutama maskapai internasional yang sudah memiliki rute penerbangan ke Bali. Devy mencontohkan, maskapai dari Australia dan Cina paling banyak menanyakan rencana penambahan slot.

Hal itu dikarenakan kapasitas slot yang saat ini tersedia sudah penuh. Kondisi tersebut juga menyebabkan slot penerbangan di Bali dapat dikategorikan peak time untuk semua jadwal.

"Air Asia, Qantas [minta tambah], yang jelas LCC seperti Jetstar terus minta dan airlines China juga minta. Kemarin ada China working grup mereka sudah tanya. China kalau diturutin dari semua kota mau minta semua ke Bali," tuturnya.

Berdasarkan data Bandara I Gusti Ngurah Rai pada periode Januari-Mei 2019, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 2.383.998 orang. Jumlah ini mengindikasikan terdapat pertumbuhan sebesar 2% jika dibandingkan dengan periode sama tahun lalu.

Berita terkait

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

52 menit lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

19 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

19 jam lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

21 jam lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

23 jam lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, Bukti Pemerintah Gagal Undang Wisatawan Asing?

Keputusan Kemehub menurunkan status 17 bandara internasional menjadi bandara domestik dinilai sebagai langkah yang tepat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

1 hari lalu

Yogyakarta International Airport Jadi Satu-satunya Bandara Internasional di DIY-Jateng, Ini Kata Sultan HB X

Yogyakarta International Airport sebagai satu-satunya bandara internasional di wilayah ini menjadi peluang besar bagi Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

2 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya