ESDM Targetkan Rasio Elektrifikasi Listrik Tahun Ini 99,9 Persen

Rabu, 10 April 2019 07:30 WIB

ilustrasi listrik di rumah (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Pembinaan Program Ketenagalistrikan, Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Kementerian ESDM Jisman Hutajulu mengatakan, pemerintah menargetkan rasio elektrifikasi listrik Indonesia tahun ini 99,9 persen.

Baca juga: Rasio Elektrifikasi Listrik 94,91 Persen Dipertanyakan

“Terkait pemerataan listrik tolak ukurnya adalah angka rasio elektrifikasi sampai akhir tahun 2018 kita sudah mencapai angka 98,3 persen. Tahun ini kita harus paksakan 99,9 persen,” kata dia di Bandung, Selasa, 9 April 2019.

Jisman mengatakan, data TNP2K pada 2016 mencatat di seluruh Indonesia terdapat 2,4 juta keluarga yang belum menikmati listrik. Data tersebut pada 2018 akhir sudah berkurang menjadi tersisa 1,6 juta keluarga.

“Kalau komposisinya agak ironis karena hampir 50 persennya itu berada di Pulau Jawa, padahal instalasi kita sudah lebih maju daripada di pulau lain,” kata dia.

Jisman mencontohkan Jawa Barat dengan rasio elektrifikasi sudah menembus 99 persen. Tapi masih tersisa sekitar 78 ribu warganya yang belum menikmati listrik. Rasio elektrifikasi di sejumlah daerah di Jawa Barat masih di bawah angka tersebut. Di Pangandaran misalnya rasionya masih 78 persen, lalu Kabupaten Tasikmalaya 88 persen.

Jisman mengatakan, sebagian warga yang tidak menikmati listrik terganjal dengan biaya pemasangan listrik yang menembus Rp 1 juta. Di Jawa Barat tahun 2018, dilakukan penyambungan listrik dengan dana bantuan CSR BUMN Sinergi untuk membiayai biaya pemasangan listrik bagi 103 ribu keluarga.

Menteri ESDM juga menerbitkan Surat Menteri Nomor 40 tahun 2019 tanggal 1 Februari 2019 yang isinya meminta pemerintah daerah menganggarkan dana untuk membiayai pemasangan listrik bagi warganya yang belum menikmati listrik. “Beberapa pemda seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jawa Tengah, dan Banten sudah siap menganggarkan bantuan pasang baru,” kata Jisman.

Dia mengatakan, target pemerintah tetap akan memaksakan pencapaian rasio elektrifikasi listrik 99,9 persen. “Kita harus selesaikan tahun ini. Apapun itu kita harus menyediakan,” kata dia.

Berita terkait

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

19 jam lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

2 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

Naik, Harga Biodiesel per Mei 2024 jadi Rp 12.453 per Liter

2 hari lalu

Naik, Harga Biodiesel per Mei 2024 jadi Rp 12.453 per Liter

Kementerian ESDM menetapkan harga indeks pasar bahan bakar nabati atau HIP BBN biodiesel per Mei 2024 sebesar Rp 12.453 per liter.

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

2 hari lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

3 hari lalu

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyalakan listrik di sektor agrikultur wilayah Kabupaten Sragen.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

4 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

4 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

6 hari lalu

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

BMKG memprakirakan adanya potensi hujan lebat disertai petir 29 April - 5 Mei 2024 di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

6 hari lalu

Gempa M 6,5 di Garut, Begini Penjelasan Lengkap Badan Geologi ESDM

Badan Geologi ESDM membeberkan analisis tentang gempa bumi berkekuatan 6,2 magnitudo pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

13 Ribu Jamaah Haji Jawa Barat Terbang dari Kertajadi, Embarkasi di Indramayu

7 hari lalu

13 Ribu Jamaah Haji Jawa Barat Terbang dari Kertajadi, Embarkasi di Indramayu

Jamaah haji Jawa Barat ada yang berangkat dari Bandar Kertajati di Majalengka dan Bandara Soekarno Hatta di Tangerang, Banten.

Baca Selengkapnya