Pertamina Salurkan Bantuan Rp 50 Juta Bagi Korban Banjir Madiun

Reporter

Antara

Senin, 11 Maret 2019 15:25 WIB

Relawan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengevakuasi dua balita saat terjadi banjir di Desa Kedungrejo, Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu, 6 Maret 2019. Bupati Madiun Ahmad Dawami menetapkan status darurat bencana banjir menyusul kejadian banjir yang melanda wilayah setempat sejak Selasa 5 Maret malam. ANTARA/Siswowidodo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) menyalurkan bantuan senilai Rp 50 juta bagi korban banjir Madiun, Jawa Timur, dan sekitarnya yang diwujudkan dalam bentuk logistik antara lain beras, gula, minyak goreng, serta daging dan ikan dalam kaleng.

BACA: Banjir di Kabupaten Madiun Mulai Surut

"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan sedikit beban dari para korban bencana," kata Unit Manager Communication & CSR MOR V Jatimbalinus, Rustam Aji di Surabaya, Senin, 11 Maret 2019.

Ia mengatakan, Pertamina selalu berkoordinasi dengan BPBD dan instansi terkait agar bantuan yang disalurkan lebih tepat sasaran dan tepat manfaat.

Selain bantuan, kata dia, Pertamina juga terus memantau dan memastikan keberadaan SPBU dan penyaluran elpiji agar tetap berjalan normal.

"SPBU selama ini masih tetap beroperasi secara normal, dan penyaluran tetap dilakukan dengan mobil tangki yang berkoordinasi dengan BPBD dan aparat setempat untuk panduan rute yang aman. Sedangkan untuk elpiji, seluruh pangkalan dan agen tetap buka dan beroperasi normal," kata Rustam.

BACA: Banjir Madiun Juga Merendam Jalur Utama ke Surabaya

Sementara itu, salah satu koordinator penyaluran bantuan di Posko Balarejo, Kurnia mengatakan, beberapa bantuan sembako yang dikirimkan oleh Pertamina dan instansi lainnya sangat membantu masyarakat sekitar sebab selain kebutuhan sembako, masyarakat juga membutuhkan peralatan sekolah untuk siswa siswi yang terkena dampak banjir.

"Saat ini di Posko Balerejo terdapat pengungsi dari 12 desa sekitar Kecamatan Balerejo," katanya.

Sebelumnya, Pertamina juga telah menyiapkan dapur umum dan menyediakan 100 tabung Bright Gas beserta kompor untuk operasional beberapa dapur umum, seperti di Posko Utama Balerejo - BPBD Madiun, Posko BUMN Peduli Madiun, dan Posko Sukorejo - BPBD Bojonegoro.

Advertising
Advertising

Baca berita tentang banjir madiun lainnya di Tempo.co.


Berita terkait

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

1 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

1 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

2 hari lalu

Tanggapan Walhi Jatim Terhadap Banjir di Kota Surabaya Sepanjang 2024

Pada 2024, Kota Surabaya menjadi salah satu wilayah di Jawa Timur yang merasakan langsung dampak banjir. Walhi Jatim beri tanggapan.

Baca Selengkapnya

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

2 hari lalu

BMKG Imbau Masyarakat Jawa Tengah Waspadai Banjir Meski Jelang Kemarau

BMKG imbau masyarakat Jawa Tengah mewaspadai potensi banjir dan longsor. Jawa Tengah diperkirakan mulai masuk kemarau bulan April ini.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

3 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

3 hari lalu

Ratusan Rumah di Luwu Sulawesi Selatan Terendam Banjir setelah Hujan 10 Jam

Kendati mulai surut, BNPB mengantisipai banjir susulan.

Baca Selengkapnya

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

3 hari lalu

BNPB: Hujan Lebat 10 Jam, Lebih dari 100 Rumah Terendam Banjir di Kabupaten Luwu

BNPB menyatakan, hujan lebat selama 10 jam menyebabkan banjir di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

4 hari lalu

Ketua DPRD DKI Singgung Pemprov dalam Atasi Masalah Jakarta: Program Kurang Maksimal akan Saya Coret

DPRD DKI menyinggung program Pemprov DKI untuk mengatasi banjir dan kemacetan, salah satunya sumur resapan.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

4 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya