Jokowi: Banyak Investor Siap Bangun Industri di Ngawi

Kamis, 20 Desember 2018 10:53 WIB

Petugas mengatur kendaraan memasuki pintu Tol Waru Gunung saat penyusuran pra uji laik fungsi dan keselamatan Trans Jawa, Surabaya, Jumat, 7 Desember 2018. Keempat tol tersebut adalah Jalan Tol Batang-Semarang, Jalan Tol Semarang Solo Ruas Salatiga-Kartasura, Jalan Tol Ngawi-Kertosono-Kediri Ruas Wilangan-Kertosono, dan Jalan Tol Gempol-Pasuruan Ruas Pasuruan-Grati. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan bahwa sudah banyak investor yang berminat membuka kawasan industri di Ngawi, Jawa Timur. Menurut Jokowi, minat itu muncul setelah adanya pembangunan jalan tol Trans Jawa.

Baca: Jokowi Jelaskan Alasannya Jor-joran Bangun Infrastruktur

Dengan adanya jalan tol ini, menurut Jokowi, kawasan industri di Ngawi mengundang makin banyak investor. "Karena dari sisi lahan masih murah, juga dari sisi tenaga kerja masih kompetitif," kata Jokowi di Interchange Bandar Kabupaten Jombang KM 671, Jawa Timur, Kamis, 20 Desember 2018.

Jokowi mengatakan, saat ini sudah ada permintaan lahan seluas 200 hektare untuk kawasan industri di Ngawi. Para investor itu berminat lantaran akses dari Ngawi ke Surabaya hanya ditempuh lebih kurang dua jam.

Selain di Ngawi, Jokowi mengatakan bahwa lahan di Caruban, Kabupaten Madiun, juga diminati. Menurut dia, ada permintaan lahan seluas 400 hektare oleh investor. Kemudian, Jokowi menyebutkan ada permintaan lahan seluas 200 hektare di Nganjuk.

Advertising
Advertising

Dengan banyaknya minat berinvestasi, Jokowi berharap lapangan kerja semakin banyak yang dibuka. Sehingga, jalan tol Trans Jawa di Jawa Timur bisa terintegrasi dengan kawasan ekonomi khusus. "Integrasi dengan kawasan indsutri sangat penting sekali, menjadi sangat efisien sekali. Produk-produk yang kita produksi jadi lebih efisien," ujarnya.

Baca: Jokowi: Banyak Proyek Infrastruktur Selesai di 2018 dan 2019

Pagi ini, Jokowi meresmikan empat ruas jalan tol Trans Jawa di Jawa Timur. Ia menandatangani empat prasasti sekaligus di Interchange Bandar Kabupaten Jombang KM 671. Empat prasasti itu meliputi Ngawi - Kertosono (segmen wilangan - kertosono sepanjang 37,9 kilometer), Jombang - Mojokerto (Seksi Bandar - Kertosono 0,9 kilometer), relokasi Jalan Tol Porong - Gempol 6,3 kilometer, Jalan Tol Gempol - Pasuruan (Seksi Pasuruan - Grati 13,65 kilometer).

Berita terkait

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

45 menit lalu

Istana Sebut Pansel Calon Pimpinan KPK Diumumkan Bulan Ini

Pansel KPK bertugas menyeleksi para calon pimpinan KPK sebelum diserahkan kepada DPR untuk melakukan tes uji kepatutan dan kelayakan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

56 menit lalu

Jokowi Kumpulkan Prabowo hingga Panglima TNI Bahas Operasi Khusus Papua

Jokowi mengumpulkan menteri dan kepala lembaga negara di Istana Kepresidenan Jakarta pada Rabu siang. Bahan soal anggaran operasi khusus Papua.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

1 jam lalu

Pemerintah Anggarkan Rp 355 Miliar untuk Bangun Taman Peringatan di Ibu Kota Nusantara

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono menyebut taman peringatan di Ibu Kota Nusantara bisa jadi lokasi kunjungan tamu negara

Baca Selengkapnya

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

1 jam lalu

Busyro Muqoddas Tak Lagi Percaya Pansel KPK Bentukan Jokowi, Desak Ada Proses Demokratis

Busyro Muqoddas tak ingin KPK kian terpuruk setelah pimpinan yang dipilih lewat pansel hasil penunjukkan Jokowi bermasalah

Baca Selengkapnya

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

2 jam lalu

Sederet Hal terkait Kapolda Jateng Ahmad Luthfi Maju Pilgub 2024

Presiden Jokowi menyiratkan langkah Kapolda Jateng Ahmad Luthfi untuk menjadi bakal calon Gubernur Jateng tidak ada kaitan dengannya.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

3 jam lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

4 jam lalu

Jokowi Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Freeport Lagi, Ini Sebabnya

Presiden Jokowi akhirnya memberikan perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga oleh PT Freeport Indonesia yang tadinya berakhir pada 31 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

4 jam lalu

Jokowi Pastikan Pilkada 2024 sesuai Jadwal, Berikut Tahapan dan Jadwal Lengkapnya

Presiden Jokowi mengatakan tidak ada pengajuan dari pemerintah untuk percepatan Pilkada 2024. Berikut tahapan dan jadwal lengkap Pilkada serentak 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

4 jam lalu

Jokowi Sebut Stok Beras Cukup untuk Antisipasi Kemarau

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

4 jam lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya