Info Loker: Citilink Indonesia Buka Lowongan untuk 4 Posisi Ini

Reporter

Tempo.co

Selasa, 10 Juli 2018 16:56 WIB

Dua pramugari maskapai Citilink Indonesia dengan menggunakan seragam baru sebelum mengikuti penerbangan perdana seragam baru Citilink Indonesia rute Jakarta-Surabaya di Bandara Internsional Soekarno-Hatta, Tangerang, 14 Mei 2018. Dua seragam baru ini resmi dikenakan pada seluruh penerbangan Citilink. ANTARA/Aprillio Akbar.

TEMPO.CO, Jakarta -Info Loker, Citilink Indonesia yang merupakan salah satu anak perusahaan Garuda Indonesia membuka lowongan pekerjaan untuk empat posisi. Dilansir dari situs resmi www.lokerbumn.info posisi yang diminta adalah Mandarin Interpreter, Human Capital Officer, Pemeliharaan Pesawat atau Kontrol Operasi Teknis, dan Inspektur.

Keempat posisi tersebut memiliki persyaratan yang berbeda. Untuk Mandarin Interpreter usia maksimal 25 tahun dengan gelar minimal Sarjana dalam Studi Cina, Bahasa Cina atau Sastra Cina . Memiliki Pengalaman minimal 1 tahun dan mempunyai komunikasi yang baik dan keterampilan interpersonal.

BACA: Info Loker: LIPI Membuka Lowongan Kerja untuk Posisi Sekretaris

Sedangkan posisi Human Capital Officer berjenis kelamin laki-laki dengan usia maksimal 27 tahun. Memegang gelar Sarjana dengan jurusan Manajemen, Administrasi Bisnis, atauTeknik Industri dengan IPK minimal 3,00. Serta memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun.

Pemeliharaan Pesawat atau Kontrol Operasi Teknis, berjenis kelamin Laki-laki atau perempuan. Usia maksimal 40 tahun dan memiliki gelar Diploma atau Sarjana dengan IPK minimal 3,00 di bidang Aeronatik Utama dan Teknik Mesin. Minimal 5 tahun pengalaman dengan memiliki Rating Type A320 CEO atau Lisensi NEO serta trainer sertifikat pesawat g. Berkemampuan bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan, serta mahir mengoperasikan Microsoft Office.

Advertising
Advertising

BACA: PT Pos Indonesia Buka Lowongan Kerja, Simak Persyaratannya

Untuk Posisi Inspektur berjenis kelamin laki-laki dengan gelar minimal Diploma, lebih diprioritaskan untuk lulusan Sarjana Teknik Utama. Pelamar memiliki Lisensi AME A 320 dengan pengalaman minimal 5 tahun dalam kualitas, standar kelaikan udara, lisensi perorangan dan program pelatihan. Serta memiliki pengetahuan dalam CASR dan peraturan penerbangan dan berkemampuan bahasa Inggris baik lisan maupun tulisan.

Untuk semua pelamar kerja bersedia ditempatkan dikantor atau unit cabang mana saja sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Bagi yang tertarik info loker ini, bisa mendaftar langsung secara online melalui situs resmi Citilink Indonesia yaitu http://recruitment.citilink.co.id/.

MAWARDAH I MARTHA WARTA

Berita terkait

Menjelang Arus Balik Lebaran, Tiket Pesawat Tujuan Jakarta Segini Harganya

15 hari lalu

Menjelang Arus Balik Lebaran, Tiket Pesawat Tujuan Jakarta Segini Harganya

Arus balik Lebaran 2024, tiket pesawat sudah mulai habis terjual. Simak artikel ini mengetahui tiket pesawat menuju Jakarta yang masih tersisa.

Baca Selengkapnya

Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

17 hari lalu

Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Irfan Setiaputra blak-blakan soal rencana merger maskpai penerbangan Citilink dengan Pelita Air.

Baca Selengkapnya

Bandara Dhoho Kediri Beroperasi, Penumpang Citilink Disambut Bupati

22 hari lalu

Bandara Dhoho Kediri Beroperasi, Penumpang Citilink Disambut Bupati

Pesawat Citilink QG 752 melakukan penerbangan perdana dari Bandara Soekarno Hatta Jakarta menuju Bandara Dhoho Kediri, Jumat, 5 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Dhoho Kediri Mulai Beroperasi Besok, Layani Jakarta-Kediri dengan Citilink

24 hari lalu

Bandara Dhoho Kediri Mulai Beroperasi Besok, Layani Jakarta-Kediri dengan Citilink

Bandara Dhoho Kediri akan memulai penerbangan perdana besok Jumat, 5 April 2024. Citilink menjadi maskapai pertama yang akan melayani penerbangan Jakarta - Kediri pulang pergi.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 42 Tiket dengan Diskon hingga 75 Persen, Simak Rutenya

26 hari lalu

Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 42 Tiket dengan Diskon hingga 75 Persen, Simak Rutenya

Garuda Indonesia berserta anak perusahaannya, Citilink, menyediakan 42 ribu kursi penerbangan dengan diskon tiket hingga 75 persen.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Penerbangan Ditambah 415 Ribu Kursi

29 hari lalu

Libur Lebaran, Penerbangan Ditambah 415 Ribu Kursi

Delapan maskapai menambah penerbangan hingga 2 ribu penerbangan dengan kapasitas mencapai 400 ribu kursi selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

29 hari lalu

Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Operasikan 102 Pesawat Antisipasi Arus Mudik Lebaran 2024

30 hari lalu

Garuda Indonesia Operasikan 102 Pesawat Antisipasi Arus Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia akan operasikan 102 pesawat untuk antisipasi melonjaknya arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

38 hari lalu

Rusdi Kirana Bantah Lion Air Naikkan Tiket di Luar Ketentuan

Pemilik sekaligus pendiri maskapai Lion Group Rusdi Kirana membantah jika maskapai Lion Air, Batik Air menaikan harga tiket pesawat di luar ketentuan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Garuda Indonesia dan Citilink Tawarkan Diskon 75 Persen, Harga Beras Tinggi antara Dilema Jokowi dan Kecurigaan Ombudsman

43 hari lalu

Terkini: Garuda Indonesia dan Citilink Tawarkan Diskon 75 Persen, Harga Beras Tinggi antara Dilema Jokowi dan Kecurigaan Ombudsman

Garuda Indonesia dan Citilink menyediakan 42 ribu kursi dengan diskon tiket 75 persen di momentum Idul Fitri 2024 rute penerbangan ke Jakarta.

Baca Selengkapnya