Dibuka, Bandara Ngurah Rai Evaluasi Berkala Abu Gunung Agung

Jumat, 29 Juni 2018 14:51 WIB

Wisatawan beristirahat saat Bandara Internasional Ngurah Rai ditutup akibat erupsi Gunung Agung di Bali, 29 Juni 2018. Hingga saat ini, status Gunung Agung masih siaga (level 3). AP

TEMPO.CO, Kuta - Sempat ditutup sejak pukul 03.00 Wita akibat hujan abu Gunung Agung, Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Bali dibuka pukul 14.30 Wita, Jumat, 29 Juni 2018. Hal tersebut berdasarkan ruang udara bandara sudah tidak terdapat sebaran abu vulkanik Gunung Agung.

"Arah angin cenderung dari arah timur ke barat laut," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Bandara I Gusti Ngurah Rai, Arie Ahsanurrohim, Jumat, 29 Juni 2018.

Baca juga: Gunung Agung Erupsi, Adisutjipto Batalkan 12 Penerbangan ke Bali

Selain itu pertimbangan Volcanic Ash Advisory Center (VAAC). Berdasarkan Significant Meteorological Information (SIGMET) 29 Juni 2018, terdapat sebaran abu vulkanik dari permukaan hingga ketinggian 16.000 dan 23.000 kaki. "Tapi tidak terdapat abu vulkanik di atas wilayah Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai," tuturnya.

Arie mengatakan bahwa selama masa pemulihan, bandara akan beroperasi 24 jam untuk tujuan normalisasi rotasi penerbangan. "Evaluasi atas perkembangan situasi penyebaran abu vulkanik (volcanic ash) dan arah angin akan tetap dilakukan secara berkala," katanya.

Bandara Ngurah Rai Bali sebelumnya ditutup pada pukul 03.00 Wita, 29 Juni 2018. Hal tersebut karena erupsi Gunung Agung. Sebelumnya rekomendasi penutupan akan berlangsung sampai pukul 19.00 Wita. Namun berdasarkan rapat evaluasi bandara kembali dibuka pukul 14.30 Wita hari ini.

Hasil pengamatan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) periode 06.00-12.00 Wita, Jumat, 29 Juni angin bertiup lemah ke arah barat. Asap kawah Gunung Agung bertekanan lemah berwarna putih dengan intensitas sedang hingga tebal dan tinggi 1.500 meter di atas puncak kawah.

Berita terkait

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

50 hari lalu

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

Erupsi Gunung Agung di Bali menewaskan ribuan nyawa dan abu vulkaniknya sampai ke Greenland pada 16 Maret 1963. Ini kilas balik bencana alam itu.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken Pemecatan Arya Wedakarna sebagai Anggota DPD Bali, Apa Kasusnya? Begini Perlawanannya

3 Maret 2024

Jokowi Teken Pemecatan Arya Wedakarna sebagai Anggota DPD Bali, Apa Kasusnya? Begini Perlawanannya

Anggota DPD Bali Arya Wedakarna resmi dipecat Presiden Jokowi. Apa musababnya dan bagaimana perlawanannya?

Baca Selengkapnya

Arya Wedakarna Dipecat dari DPD karena Dugaan Diskriminasi, Pernah Tolak Ustad Abdul Somad, Ini Profilnya

3 Februari 2024

Arya Wedakarna Dipecat dari DPD karena Dugaan Diskriminasi, Pernah Tolak Ustad Abdul Somad, Ini Profilnya

Badan Kehormatan DPD RI resmi memecat Arya Wedakarna karena dugaan diskriminasi. Ini profil dan beberapa kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Dilaporkan MUI Bali untuk Kasus Dugaan Ujaran Kebencian, Siapa Sebenarnya Arya Wedakarna?

14 Januari 2024

Dilaporkan MUI Bali untuk Kasus Dugaan Ujaran Kebencian, Siapa Sebenarnya Arya Wedakarna?

Peraih rekor MURI sebagai doktor dan rektor termuda, Arya Wedakarna belakangan dituntut MUI Bali karena dugaan kasus SARA. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Mulai Hari Ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Layani Penerbangan Langsung dari India

1 Desember 2023

Mulai Hari Ini, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Layani Penerbangan Langsung dari India

Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali mulai melayani rute penerbangan langsung dari India.

Baca Selengkapnya

Lereng Gunung Agung Terbakar, BNPB Ungkap Kendala Pemadaman

29 September 2023

Lereng Gunung Agung Terbakar, BNPB Ungkap Kendala Pemadaman

Lereng Gunung Agung terbakar pada Kamis, 28 September 2023. BPNB mengungkapkan kendala pemadaman.

Baca Selengkapnya

Ekonom Ini Sebut Rencana Pembangunan LRT Bali Keliru, Apa Alasannya?

28 September 2023

Ekonom Ini Sebut Rencana Pembangunan LRT Bali Keliru, Apa Alasannya?

Ekonom, yang juga Direktur Indonesia Development and Islamic Studies (IDEAS) Yusuf Wibisono mengatakan sistem LRT adalah moda transportasi yang mahal dengan kapasitas relatif terbatas.

Baca Selengkapnya

Penjualan Terakhir Toko Buku Gunung Agung Kwitang: Berjam-jam Antre di Pintu Masuk dan Kasir

31 Agustus 2023

Penjualan Terakhir Toko Buku Gunung Agung Kwitang: Berjam-jam Antre di Pintu Masuk dan Kasir

Gerbang masuk gedung Toko Gunung Agung Kwitang sudah ditutup sejak pukul 15 karena pengunjung membeludak.

Baca Selengkapnya

Singapura Jadi Rute Tersibuk di Bandara Ngurah Rai Sepanjang Juli 2023, Begini Rinciannya

9 Agustus 2023

Singapura Jadi Rute Tersibuk di Bandara Ngurah Rai Sepanjang Juli 2023, Begini Rinciannya

Singapura menjadi rute paling sibuk dengan melayani 247.523 penumpang.

Baca Selengkapnya

Pura Lempuyang Ditutup 2-6 Agustus 2023, Salah Satu Pura Paling Dihormati di Bali

30 Juli 2023

Pura Lempuyang Ditutup 2-6 Agustus 2023, Salah Satu Pura Paling Dihormati di Bali

Pura Lempuyang akan ditutup pada 2 - 6 Agustus 2023, karena akan diadakan upacara Pujawali. Begini profil salah satu pura yang dihormati di Bali.

Baca Selengkapnya