Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap Jawa 2 Rampung 84 Persen

Reporter

Bisnis.com

Editor

Anisa Luciana

Jumat, 11 Mei 2018 10:32 WIB

PLN Diminta Tak Batalkan Tender PLTGU Jawa 1

TEMPO.CO, Jakarta - Perkembangan pengerjaan proyek pembangkit listrik tenaga gas uap (PLTGU) Jawa 2 sampai dengan April 2018 telah mencapai 84,8 persen.

General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat (UIP JBB) Robert Aprianto Purba mengatakan capaian tersebut telah melebihi target yang diharapkan sampai April ini, yakni 76,1 persen.

Baca juga: Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

"Sampai dengan April 2018 kemajuan pekerjaan PLTGU Jawa 2 telah melebihi target atau ahead 8,7 persen," kata Purba di Jakarta pada Kamis, 10 Mei 2018.

Perincian pekerjaan, lanjutnya, progres engineering realisasinya mencapai 95,8 persen, progres procurement 91 persen, dan progres kontruksi 69 persen.

Advertising
Advertising

PLTGU yang pembangunannya dikerjakan oleh konsorsium Mitsubishi Corporation dan PT Wasa Mitra Engineering tersebut akan memproduksi daya sebesar 800 megawatt (MW) yang berasal dari gas turbine (2 x 300 MW) dan steam turbine (1 x 200 MW).

Baca juga: PLTGU Jawa 3 Akan Dilelang Juni

Menurut rencana, gas turbine unit 1 sebesar 300 MW beroperasi secara komersial (commercial operation date/COD) mulai 10 Juni 2018 dan Gas Turbine Unit 2 300 MW direncanakan COD mulai 22 Juli 2018. Adapun steam turbine ditargetkan COD 22 Mei 2019.

Pengerjaan PLTGU Jawa 2 ini dibawahi oleh PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Barat dengan pelaksanaan oleh PLN Unit Pelaksana Proyek Pembangkit Jawa Bagian Barat 2. Kontrak pembangunan proyek berlaku efektif sejak 23 November 2016 dengan nilai Rp 6,1 triliun.

Proyek pembangkit listrik ini merupakan perwujudan program pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan 35 ribu MW dengan jalur transmisi baru sepanjang 46 ribu kilometer sirkit (kms).

BISNIS

Berita terkait

Pekerja Perempuan 24 Persen, PLN Klaim Dukung Kesetaraan Gender

2 hari lalu

Pekerja Perempuan 24 Persen, PLN Klaim Dukung Kesetaraan Gender

PLN mengaku berkomitmen menerapkan perlindungan, pencegahan, dan penanganan pelecehan seksual bagi pekerja perempuan di lingkungan perusahaan.

Baca Selengkapnya

BNPT Asesmen dan Sosialisasi Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital

3 hari lalu

BNPT Asesmen dan Sosialisasi Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital

BNPT menggencarkan asesmen dan sosialisasi Pedoman Pelindungan Sarana Prasarana Objek Vital yang strategis dalam Pencegahan Tindak Pidana Terorisme setelah melakukan serangkaian asesmen venue pendukung acara Word Water Forum Ke-10.

Baca Selengkapnya

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

5 hari lalu

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyalakan listrik di sektor agrikultur wilayah Kabupaten Sragen.

Baca Selengkapnya

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

6 hari lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

6 hari lalu

PLN dan Huawei Bekerja Sama dalam Proyek JIC, Dukung Transformasi Energi

PT PLN (Persero) dan PT Huawei Tech Investment berkolaborasi dalam Joint Innovation Center (JIC). Proyek itu untuk memperkuat transformasi digital.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

6 hari lalu

Kolaborasi PLN dan Huawei Kembangkan Joint Innovation Center

Kolaborasi Joint Innovation Center (JIC) dengan PT Huawei Tech Investment yang akan menjadi salah satu fondasi pengembangan teknologi ketenagalistrikan baru di bidang ICT.

Baca Selengkapnya

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

9 hari lalu

Kawasan Mandalika Terlistriki Energi Hijau, Beli REC dari PLN

PLN NTB meneken Perjanjian Jual Beli Sertifikat Energi Terbarukan dengan Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika.

Baca Selengkapnya

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

9 hari lalu

ITPLN Perpanjang Waktu Penerimaan Calon Mahasiswa

Institut Teknologi PLN (ITPLN) mengumumkan perpanjangan masa penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025 hingga 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

9 hari lalu

PLN Pulihkan Pasokan Listrik Pascaerupsi Gunung Ruang

PT PLN (Persero) berhasil memulihkan pasokan listrik Pulau Tagulandang yang terdampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro Sulawesi Utara

Baca Selengkapnya

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

11 hari lalu

Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile

Kompetisi profesional kasta tertinggi di Indonesia yaitu PLN Mobile Proliga 2024 siap digelar mulai 25 April 2024. Untuk memudahkan pecinta voli yang ingin menonton langsung gelaran ini di lokasi pertandingan, tiket pertandingan dapat dibeli melalui aplikasi PLN Mobile.

Baca Selengkapnya