Dody Budi Waluyo Deputi Gubernur BI, Ini Harapan Dirut BNI

Reporter

Antara

Editor

Anisa Luciana

Rabu, 18 April 2018 16:13 WIB

Gubernur BI terpilih Perry Warjiyo (kiri) bersama Deputi Gubernur BI terpilih Dody Budi Waluyo sesaat akan mengikuti rapat paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 3 April 2018. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Dody Budi Waluyo baru saja resmi dilantik menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia periode 2018-2023 setelah mengucapkan sumpah jabatan di depan Mahkamah Agung pada hari ini.

Menanggapi pelantikan Dody Budi Waluyo sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia, di gedung Mahkamah Agung, Jakarta, Rabu, 18 April 2018, Direktur Utama PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) Achmad Baiquni berharap Dody dapat melanjutkan kebijakan-kebijakan bank sentral yang dinilai sudah cukup baik merespons tekanan global.

Baca juga: Dilantik Jadi Deputi Gubernur BI, Dody Budi Waluyo: Semoga Berkah

Baiquni mengharapkan Bank Indonesia bisa dengan tepat mengantisipasi dampak dari kebijakan Bank Sentral Amerika Serikat, The Federal Reserve atau The Fed, yang mulai melakukan pengetatan moneter.

"Harapannya Pak Dody bisa melanjutkan kebijakan yang sebelumnya. Ke depan, masalah suku bunga ini kan cukup serius, ya, khususnya menghadapi kebijakan The Fed. Bagaimana mengantisipasi kenaikan Fed Fund Rate," ujar Baiquni.

Advertising
Advertising

Pengangkatan Dody Budi Waluyo sebagai Deputi Gubernur BI sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 69/P/2018. Dody menggantikan Perry Warjiyo yang habis masa jabatannya.

Dody Budi Waluyo sebelumnya menjabat Asisten Gubernur Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter Bank Indonesia.

ANTARA

Berita terkait

Bos Bulog: Jika Hasil Produksi Beras Kurang, Kami Pasti Impor

17 Maret 2023

Bos Bulog: Jika Hasil Produksi Beras Kurang, Kami Pasti Impor

Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso alias Buwas kembali menyinggung soal langkah pemerintah membuka opsi impor beras lagi tahun ini.

Baca Selengkapnya

Profil 4 Nama yang Masuk Bursa Calon Gubernur BI, Akan Diputuskan Segera oleh Jokowi

21 Februari 2023

Profil 4 Nama yang Masuk Bursa Calon Gubernur BI, Akan Diputuskan Segera oleh Jokowi

Simak profil masing-masing nama yang masuk bursa calon Gubernur BI yang akan segera Jokowi putuskan

Baca Selengkapnya

Terkait Virus Corona, BI Yakin Ekonomi Membaik Semester II

29 Februari 2020

Terkait Virus Corona, BI Yakin Ekonomi Membaik Semester II

Deputi Gubernur Bank Indonesia Dody Budi Waluyo yakin perbaikan ekonomi terjadi pada semester kedua 2020, setelah isu virus corona Covid-19 selesai.

Baca Selengkapnya

Survei BI: 53 Persen Perusahaan Enggan Berinvestasi pada 2020

10 Desember 2019

Survei BI: 53 Persen Perusahaan Enggan Berinvestasi pada 2020

Survei internal BI menyebutkan 53 persen perusahaan masih enggan untuk melakukan investasi.

Baca Selengkapnya

BI: Penurunan Suku Bunga Acuan Dorong Permintaan Sektor Industri

4 September 2019

BI: Penurunan Suku Bunga Acuan Dorong Permintaan Sektor Industri

Deputi Gubernur Bank Indonesia Dody Budi Waluyo mengatakan BI selalu berupaya memberi stimulus ekonomi melalui kebijakan moneter.

Baca Selengkapnya

Kemenperin Prioritaskan 5 Industri, BI Pilih 3 Sektor Unggulan

4 September 2019

Kemenperin Prioritaskan 5 Industri, BI Pilih 3 Sektor Unggulan

Deputi Gubernur Bank Indonesia Dody Budi Waluyo mengatakan BI memiliki tiga industri yang menjadi prioritas pengembangan.

Baca Selengkapnya

BI: Arus Modal Masuk Rp 24 T Sejak Awal November Kuatkan Rupiah

17 November 2018

BI: Arus Modal Masuk Rp 24 T Sejak Awal November Kuatkan Rupiah

Deputi Gubernur BI Dody Budi Waluyo mengatakan arus modal masuk sejak awal November 2018 sebesar Rp 24 triliun memberi andil pada penguatan rupiah.

Baca Selengkapnya

BI: Penyesuaian Suku Bunga Tidak Bergantung The Fed

17 November 2018

BI: Penyesuaian Suku Bunga Tidak Bergantung The Fed

Deputi Gubernur BI Dody Budi Waluyo mengatakan keputusan BI menyesuaikan suku bunga acuan tidak bergantung The Fed.

Baca Selengkapnya

Dilantik Jadi Deputi Gubernur BI, Dody Budi Waluyo: Semoga Berkah

18 April 2018

Dilantik Jadi Deputi Gubernur BI, Dody Budi Waluyo: Semoga Berkah

Dody Budi Waluyo resmi dilantik menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) periode 2018-2023.

Baca Selengkapnya

Alasan Komisi XI DPR Pilih Dody Waluyo Menjadi Deputi Gubernur BI

29 Maret 2018

Alasan Komisi XI DPR Pilih Dody Waluyo Menjadi Deputi Gubernur BI

Dody Budi Waluyo dipilih Komisi XI DPR sebagai Deputi Gubernur BI karena dinilai mumpuni.

Baca Selengkapnya