Ketika Pedagang Grosir Tanah Abang Mulai Melirik Retail Online

Sabtu, 10 Februari 2018 20:27 WIB

Pedagang merapikan baju batik dagangannya di toko batik grosir dan eceran Irfan di pasar Tanah Abang, Jakarta, 14 April 2015. Pemerintah melalui kementerian Perdagangan akan melarang impor kain batik ataupun yang menyerupai batik untuk melindungi usaha batik dalam negeri. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu pedagang grosir dan eceran di Pasar Tanah Abang, Radius R, mengaku terpukul oleh maraknya bisnis retail online yang berkembang belakangan ini. Ia menyebutkan, penjualannya jeblok hingga 40 persen dibanding tiga tahun lalu ketika retail online belum terlalu ramai.

"Sejak ada online, mulai terasa kurang lebih dua tahun belakangan," ujar Radius yang berusia 34 tahun ini kepada Tempo di kiosnya, Lantai 1 Los C Nomor 19, Blok B Pasar Tanah Abang, Sabtu, 10 Februari 2018. "Berpengaruh, karena mengurangi penjualan saya."

Baca: Bisnis Retail Disebut-sebut Lesu, Tanah Abang Tetap Bergeliat

Jika sebelumnya Radius dapat menjual 5.000-10.000 lusin kemeja pria per tahun, belakangan angkanya turun drastis. Jika dihitung per hari, pada hari yang cukup ramai dia dapat menjual 12-24 lusin. Sedangkan ketika sepi penjualan biasanya berkisar 5-10 lusin kemeja per hari.

Faktor utama pemicu jebloknya jumlah penjualan itu, menurut Radius, adalah karena banyaknya toko online,. "Sekarang cari empat ribu lusin saja susah," kata dia.

Advertising
Advertising

Harga kemeja yang dijual Radius berkisar Rp 690 ribu hingga Rp 960 ribu per lusin. Dengan hitungan kasar selusin kemeja dijual Rp 800 ribu, maka setahun belakangan ia hanya bisa menjual 4 ribu lusin atau dengan omzet penjualan Rp 3,2 miliar atau turun dibandingkan tiga tahun lalu ketika bisa menjual 10 ribu lusin dengan omzet penjualan Rp 8 miliar.

Radius mengungkapkan, bisnis miliknya yang telah berjalan selama 10 tahun ini memang berfokus pada penjualan kemeja pria secara grosir. Penjualan retail di kios tetap dilakukan, tetapi tidak menjadi perhatian utama.

Meski belakangan retail online booming, Radius tak lantas berniat beralih dari bisnis retail konvensionalnya. Terlebih ia sudah terbiasa nyaman dengan cara berjualan grosir selama ini. "Volume bisnis grosiran ini cukup sulit jika diubah jadi online. Kenapa enggak online, karena saya jualnya grosiran," ucapnya.

Kendati begitu, Radius tak serta-merta menutup kemungkinan untuk meraih peruntungan dengan membuka retail online. Perluasan ke toko online, menurut dia, saat ini merupakan sebuah keharusan yang harus dilakukan pedagang seperti dirinya.

Radius mengaku sudah berencana mengembangkan bisnis retail secara online dalam beberapa bulan mendatang. "Ada niat (bikin toko online). Tetap harus ngikutin itu juga. Nanti dicari orang yang ngurusnya, habis Lebaran (direalisasikan)," ujarnya.

Berita terkait

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

1 hari lalu

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

Kementerian Perindustrian mengaku belum mengetahui penyebab tutupnya pabrik sepatu Bata di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

9 hari lalu

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Kemenkop UKM mengklarifikasi isu larangan warung Madura beroperasi 24 jam. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Kepala Dishub DKI Akui Masih Banyak Travel Gelap Beroperasi di Jakarta: di Cawang UKI dan Tanah Abang

21 hari lalu

Kepala Dishub DKI Akui Masih Banyak Travel Gelap Beroperasi di Jakarta: di Cawang UKI dan Tanah Abang

Kadishub DKI Syafrin Liputo tak memungkiri masih adanya travel gelap atau angkutan umum ilegal yang beroperasi di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

31 hari lalu

Menjelang Lebaran 2024, ACE Solo Paragon Mall Gelar Promo Diskon hingga 70 Persen

Sejumlah promo yang ditawarkan ACE menjelang libur Lebaran 2024 itu di antaranya adalah diskon belanja hingga 70 persen dan promo Beli 1 Gratis 1.

Baca Selengkapnya

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

34 hari lalu

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto buka suara soal permasalahan predatory pricing atau jual rugi di e-commerce.

Baca Selengkapnya

Bos Bulog Pastikan Stok Beras Aman Menjelang Lebaran: Seluruh Retail Diisi, Pasar Tradisional, Gudang..

35 hari lalu

Bos Bulog Pastikan Stok Beras Aman Menjelang Lebaran: Seluruh Retail Diisi, Pasar Tradisional, Gudang..

Dirut Perum Bulog Bayu Krisnamurthi memastikan pasokan dan stok beras di berbagai daerah akan terjaga menjelang hari Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Ramai Pasar Tasik Saingi Pasar Tanah Abang Menjelang Lebaran, Ini Kisah Pasar Tiban Pakaian Muslim Senin dan Kamis

35 hari lalu

Ramai Pasar Tasik Saingi Pasar Tanah Abang Menjelang Lebaran, Ini Kisah Pasar Tiban Pakaian Muslim Senin dan Kamis

Keberadaan Pasar Tasik menjelang lebaran ramai, bahkan menyaingi Pasar Tanah Abang. Apa keunikan pasar tiban yang buka hanya Senin dan Kamis ini?

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran 2024, Sejumlah Mal Gelar Midnight Sale: Diskon hingga 80 Persen

37 hari lalu

Menjelang Lebaran 2024, Sejumlah Mal Gelar Midnight Sale: Diskon hingga 80 Persen

Sejumlah mal atau pusat perbelanjaan di Jakarta dan sekitarnya menggelar midnight sale menjelang Hari Raya Lebaran atau Idul Ffitri 1445 Hijriah.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Cek Grosir ke ITC Mangga Dua

51 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Cek Grosir ke ITC Mangga Dua

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan membeli 2 buah gelang impor polos dengan harga Rp 300.000.

Baca Selengkapnya

CEO The Body Shop Indonesia Pastikan Gerai di Tanah Air Bakal Tetap Buka dan Terus Berkembang

51 hari lalu

CEO The Body Shop Indonesia Pastikan Gerai di Tanah Air Bakal Tetap Buka dan Terus Berkembang

CEO The Body Shop Indonesia Suzy Hutomo angkat bicara usai penutupan seluruh gerai produsen produk perawatan tubuh dan kecantikan itu di AS.

Baca Selengkapnya