Telkomsel dan XL Akan Konsolidasi Bisnis?

Kamis, 8 Februari 2018 13:29 WIB

Telkomsel sukses mengawal dan melayani kebutuhan komunikasi pelanggan pada periode Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, tercatat trafik layanan data atau payload Telkomsel mencapai 10,7 petabyte atau meningkat 42%. (Foto: Dok. Telkomsel)

TEMPO.CO, Jakarta - PT XL Axiata Tbk. dan PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) sepakat bahwa konsolidasi adalah salah satu cara memperbaiki kondisi industri telekomunikasi yang terbebani kompetisi tidak sehat.

Presiden Direktur XL Axiata Dian Siswarini setuju dengan ide konsolidasi yang diusulkan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara. Namun, hal tersebut tergantung pada pemegang saham masing-masing operator seluler.

"Setuju, supaya industri lebih sehat. Tapi tentu saja Ini tergantung kepada para major shareholders perusahan-perusahaan telekomunikasi di Indonesia," katanya kepada Bisnis, Rabu 7Februari 2018.

Simak: Pelanggan Telkomsel Balikpapan Beralih Data

Sama halnya dengan Dian, CEO Telkomsel Ririek Adriansyah juga menilai konsolidasi sebagai ide yang bagus. Konsolidasi dapat dijadikan jalan keluar bagi persaingan harga antara operator yang dianggap sudah tidak sehat.

Advertising
Advertising

"Mungkin itu bisa menjadi salah satu cara untuk memperbaiki kondisi industri (telekomunikasi) saat ini," katanya kepada Bisnis.

Namun, keduanya sama-sama tidak menjawab ketika tentang potensi konsolidasi dengan operator lain.

Ketua Kebijakan Strategis Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel) Teguh Prasetya pun menilai konsolidasi itu bagus buat keseimbangan industri seluler yang lebih kondusif dibandingkan dengan saat ini.

Menurutnya, jumlah operator telekomunikasi di Indonesia terlalu banyak. Negara lain di Asia rata-rata hanya memiliki tiga sampai empat operator telekomunikasi.

Menkominfo Rudiantara sebelumnya mengatakan konsolidasi industri telekomunikasi yang menggabungkan 7 operator seluler menjadi 3 operator seluler akan menciptakan iklim usaha yang lebih sehat.

Penurunan jumlah kompetitor, jelasnya, meningkatkan skala ekonomi di bisnis telekomunikasi sehingga operator seluler bisa menawarkan harga yang terjangkau tanpa mengganggu aliran dana perusahaan.

Inii membuat operator memiliki dana yang memadai untuk memelihara kualitas jaringan seluler dan untuk memperluas jangkauan jaringan.

BISNIS.COM

Berita terkait

3 Poin Jumpa Pers Telkomsel Soal Kebocoran Data Denny Siregar

14 Juli 2020

3 Poin Jumpa Pers Telkomsel Soal Kebocoran Data Denny Siregar

"Kami selalu melakukan evaluasi berkala dengan Kominfo," kata Abidin dalam konferensi pers setelah kebocoran data pegiat medsos, Denny Siregar.

Baca Selengkapnya

Digugat Konsumen Rp 15 Triliun, Telkomsel: Kami Hormati

14 Juli 2020

Digugat Konsumen Rp 15 Triliun, Telkomsel: Kami Hormati

Manajemen Telkomsel menolak menjelaskan ihwal gugatan Rp 15 triliun yang dilayangkan konsumennya.

Baca Selengkapnya

Kasus Denny Siregar, Telkomsel: Semua Data Pelanggan Aman

13 Juli 2020

Kasus Denny Siregar, Telkomsel: Semua Data Pelanggan Aman

PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) memastikan semua data pelanggan mereka dalam kondisi yang aman.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Klaim Tak Istimewakan Kasus Denny Siregar

13 Juli 2020

Telkomsel Klaim Tak Istimewakan Kasus Denny Siregar

Telkomsel mengklaim memperlakukan semua laporan secara adil, termasuk kasus Denny Siregar.

Baca Selengkapnya

Data Denny Siregar Bocor, Pegawai Outsourcing Telkomsel Disanksi

12 Juli 2020

Data Denny Siregar Bocor, Pegawai Outsourcing Telkomsel Disanksi

Telkomsel siap memberikan sanksi tegas terhadap karyawan outsourcing terkait dengan dugaan upaya pengaksesam sistem secara tidak sah.

Baca Selengkapnya

Pembobol Data Denny Siregar Ditangkap, Polri: Kami Profesional

11 Juli 2020

Pembobol Data Denny Siregar Ditangkap, Polri: Kami Profesional

Polisi menyebut setelah memiliki data pribadi Denny Siregar, FPH lantas mengirimkannya ke akun @Opposite6891

Baca Selengkapnya

Data Denny Siregar Bocor, Tagar Boikot Telkomsel Viral di Twitter

11 Juli 2020

Data Denny Siregar Bocor, Tagar Boikot Telkomsel Viral di Twitter

Pengguna media sosial beramai-ramai mencuitkan tulisan bertagar boikot Telkomsel (#boikotTelkomsel) untuk merespons bocornya data Denny Siregar.

Baca Selengkapnya

Respons Telkomsel terhadap Kasus Pembobolan Data Denny Siregar

10 Juli 2020

Respons Telkomsel terhadap Kasus Pembobolan Data Denny Siregar

Telkomsel menyayangkan ketidaknyamanan Denny Siregar atas pembobolan data pribadi.

Baca Selengkapnya

Denny Siregar Laporkan Kasus Pencurian Data Pribadi ke Polisi

10 Juli 2020

Denny Siregar Laporkan Kasus Pencurian Data Pribadi ke Polisi

Menurut Muannas, pihak terlapor masih dalam penyelidikan polisi. PT Telkomsel juga melaporkan masalah data pribadi Denny Siregar kepada polisi.

Baca Selengkapnya

Data Denny Siregar Bocor, Telkomsel Investigasi dan Lapor Polisi

10 Juli 2020

Data Denny Siregar Bocor, Telkomsel Investigasi dan Lapor Polisi

Telkomsel menyatakan telah melakukan investigasi terkait dugaan kebocoran data pelanggannya, Denny Siregar.

Baca Selengkapnya