Undang Menteri, Kalla Bahas Strategi Tumbuhkan Entrepreneurship

Jumat, 2 Februari 2018 19:51 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Ketua Pelaksana Asian Games 2018, Erick Thohir menggelar konferensi pers setelah meninjau ruang pengendali operasi utama (MOC) Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) di Jakarta, 31 Januari 2018. TEMPO/Ilham Fikri

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla bertemu dengan sejumlah menteri dan kepala lembaga di kantornya, Jumat sore, 2 Februari 2018, membahas entrepreneurship. Pertemuan yang berlangsung selama sekitar tiga jam itu juga membahas usaha kecil dan menengah.

"Pertemuan tadi mengenai usaha kecil menengah, termasuk industri kecil menengah," kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartanto, yang hadir dalam pertemuan di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, tersebut.

Simak: Bank BJB Lahirkan Ratusan Entrepreneur Baru

Airlangga menyatakan pemerintah tengah berupaya meningkatkan jumlah entrepreneurship. Salah satunya dengan mendorong minat mahasiswa menjadi pengusaha. Pemerintah tengah mempertimbangkan menetapkan materi entrepreneurship sebagai mata kuliah pokok di perguruan tinggi.

Cara lain mengembangkan kewirausahaan adalah memanfaatkan industri digital. "Kementerian Perindustrian sudah punya pilot project antara lain di Bali Techno Park dan di situ terlihat ada entrepreneurship dihasilkan," ujar Airlangga.

Advertising
Advertising

Selain di Bali, Bandung memiliki techno park. Airlangga menyatakan fasilitas itu telah menghasilkan program untuk mahasiswa berupa beasiswa.

Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, Ketua Otoritas Jasa Keuangan Wimboh Santoso, dan Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo juga hadir dalam pertemuan tersebut. Tampak pula Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy ikut membahas entrepreneurship.

Berita terkait

BRI UMKM Expo: Memajukan Pengusaha Kecil Melalui Brilianpreneurship

2 Desember 2023

BRI UMKM Expo: Memajukan Pengusaha Kecil Melalui Brilianpreneurship

Telah menjadi komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk untuk membardayakan dan mendampingi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) agar bisa berkembang hingga menembus pasar internasional.

Baca Selengkapnya

Kompetisi Menjadi Pengusaha Harapannya Bisa Hidupkan Mimpi Generasi Muda

18 September 2023

Kompetisi Menjadi Pengusaha Harapannya Bisa Hidupkan Mimpi Generasi Muda

Kompetisi menjadi pengusaha untuk anak sekolah bisa menciptakan peluang ekonomi yang sukses di masa depan.

Baca Selengkapnya

Komitmen PNM Membantu Perempuan Semakin Berdaya

31 Juli 2023

Komitmen PNM Membantu Perempuan Semakin Berdaya

Teknologi digital masih sangat jauh dengan keseharian mereka untuk membantu memaksimalkan usahanya

Baca Selengkapnya

Dirut BRI: 3 Hal Ini Perlu Diedukasi ke Pelaku UMKM Agar Naik Kelas

5 Agustus 2021

Dirut BRI: 3 Hal Ini Perlu Diedukasi ke Pelaku UMKM Agar Naik Kelas

Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan bahwa saat pelaku UMKM semakin kuat, diharapkan ketahanan ekonomi nasional pun akan menguat.

Baca Selengkapnya

Scale Up Asia 2019: Apa itu High Impact Entrepreneurship?

30 Desember 2019

Scale Up Asia 2019: Apa itu High Impact Entrepreneurship?

Di Indonesia saat ini ada 45 high-impact Entrepreneur yang kini memimpin 37 perusahaan di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mantan Menhub Agum Gumelar Sebut Ciputra Entrepreneur Sejati

1 Desember 2019

Mantan Menhub Agum Gumelar Sebut Ciputra Entrepreneur Sejati

Menurut Agum Gumelar, jiwa dan semangat entrepreneurship Ciputra harus terus hidup dan berkembang.

Baca Selengkapnya

Ciputra Wafat, Ini Jejak Bisnis Propertinya di Jabodetabek

27 November 2019

Ciputra Wafat, Ini Jejak Bisnis Propertinya di Jabodetabek

Ciputra memilih jalur menjadi pengusaha properti, khususnya di bidang perumahan.

Baca Selengkapnya

Roadshow, Kemendag Berburu Pengusaha Muda E-Commerce

7 April 2019

Roadshow, Kemendag Berburu Pengusaha Muda E-Commerce

Kemendag roadshow ke berbagai daerah untuk mencari seribu pengusaha muda bidang E-Commerce.

Baca Selengkapnya

Wapres Resmikan JK Entrepreneurial Leadership Center

22 Maret 2019

Wapres Resmikan JK Entrepreneurial Leadership Center

Tanri Abeng mengatakan JK merupakan sosok yang inovatif, kreatif, dan mampu menyelesaikan masalah.

Baca Selengkapnya

Virgo dan 5 Zodiak Ini Berbakat Jadi Pengusaha Sukses

16 Maret 2019

Virgo dan 5 Zodiak Ini Berbakat Jadi Pengusaha Sukses

Intip 6 zodiak yang akan menjadi pengusaha sukses.

Baca Selengkapnya