Naik Garuda Indonesia, PNS Jawa Barat Berhak Atas Fasilitas Ini

Kamis, 7 Desember 2017 19:51 WIB

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Tony Hartawa

TEMPO.CO, Bandung - Maskapai Garuda Indonesia memberikan keistimewaan khusus bagi pegawai negeri sipil (PNS) pemerintah Jawa Barat. Selain diskon tiket pesawat, PNS dan anggota keluarganya berhak menggunakan fasilitas check-in khusus untuk pelanggan korporat Garuda.

“Kami punya di beberapa airport, seperti di Jakarta, Denpasar, Singapura, dan Bangkok itu ada check-in counter khusus untuk pelanggan korporasi, termasuk untuk Pemprov Jabar juga,” kata General Manager Kantor Cabang Bandung PT Garuda Indonesia (Persero) Erina Damayanti di Bandung, Kamis, 7 Desember 2017.

Adapun diskon, kata Erina, sebagai bentuk dukungan Garuda kepada pemerintah agar pengelolaan anggaran perjalanan dinasnya lebih efisien. “Selama ini memang pemerintah sudah ada bentuk sinergi menggunakan penerbangan flight-carrier yang diberikan untuk men-support agar perjalanan dinas bisa terkelola efisien. Untuk membantu pemerintah mengelola anggaran perjalanan lebih efisien dengan diskon khusus itu,” kata dia.

Pemberian diskon khusus ini diikat dalam perjanjian kerja sama antara PT Garuda Indonesia (Persero) dan pemerintah Jawa Barat yang diteken hari ini, dan berlaku hingga akhir 2018. Besaran diskon 13-21 persen. “Diskonnya kalau (rute) internasional sampai 21 persen, kalau domestik sampai 13 persen,” kata dia.

Menurut Erina, diskon itu juga berlaku untuk keluarga inti PNS pemerintah provinsi Jawa Barat. “Dan untuk keluarganya, dalam hal ini keluarga inti, istri dan anak, itu kalau bepergian berhak mendapat fasilitas diskon dari Garuda,” kata dia.

Advertising
Advertising

Baca: Hingga 2018, PNS Jawa Barat Dapat Diskon Khusus Garuda Indonesia

“Kerja sama dengan Garuda dalam rangka efisiensi dan efektivitas perjalanan dinas. Aturan dari LKPP dan aturan pengadaan barang dan jasa pemerintah, dimungkinkan untuk kerja sama dengan badan usaha milik negara, dalam hal ini Garuda,” kata Sekretaris Daerah Jawa Barat Iwa Karniwa di Bandung, Kamis, 7 Desember 2017.

Iwa mengatakan, dengan kerja sama pemberian diskon untuk pembelian tiket perjalanan dinas dan non-dinas PNS Jawa Barat tersebut, pengelolaan anggaran perjalanan dinas diklaimnya bisa lebih efisien. Dengan pemberian diskon itu, standar biaya perjalanan dinas Pemerintah Provinsi Jawa Barat akan dikoreksi mengikuti diskon tersebut.

“Kerja sama ini mulai tahun 2018. Ini sebetulnya bagian dari proses aliansi strategis Pemerintah Provinsi Jawa Barat dengan BUMN,” kata Iwa, yang juga seorang PNS.

Berita terkait

Kepala Desa Mendapat Uang Pensiun, Pekerjaan Apa Saja yang Mendapat Uang Pensiun Tetap?

20 jam lalu

Kepala Desa Mendapat Uang Pensiun, Pekerjaan Apa Saja yang Mendapat Uang Pensiun Tetap?

UU Desa yang diteken Jokowi menyebutkan kepala desa akan mendapat uang pensiun, Profesi apa lagi yang mendapat uang pensiun tetap?

Baca Selengkapnya

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

2 hari lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

2 hari lalu

Kantornya Digeledah KPK, Ini Kasus yang Menyeret Sekjen DPR Indra Iskandar

Penyidik KPK menggeledah kantor Sekretariat Jenderal DPR atas kasus dugaan korupsi oleh Sekjen DPR, Indra Iskandar. Ini profil dan kasusnya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

3 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

3 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

3 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

3 hari lalu

Disebut Tukang Palak Berseragam, Berapa Pendapatan Pegawai Bea Cukai?

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sedang menjadi sorotan publik karena sejumlah kasus dan disebut tukang palak. Berapa pendapatan pegawai Bea Cukai?

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

4 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

5 hari lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

8 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya