100 Juta Nomor Ditargetkan Registrasi Kartu Prabayar pada 2017

Reporter

Imam Hamdi

Selasa, 28 November 2017 06:56 WIB

Cara Registrasi Kartu Prabayar

TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Komunikasi dan Informasi menargetkan 100 juta pelanggan telah melakukan registrasi kartu prabayar pada pekan pertama Desember 2017. "Tidak sampai medio Desember, kami targetkan sudah tembus sampai 100 juta pelanggan yang melakukan daftar ulang sim card mereka," kata pelaksana tugas Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Komunikasi dan Informasi Noor Iza, Senin, 27 November 2017.

Menurut dia, hingga Senin, 27 November 2017, pelanggan yang telah melakukan pendaftaran ulang kartu mencapai lebih dari 78 ribu. Diperkirakan kartu yang tersebar di masyarakat mencapai 360 juta dan yang aktif mencapai 290 juta kartu.

Sejauh ini, kata dia, kendala yang ditemukan dalam pendaftaran ulang kartu prabayar adalah pelanggan salah memasukkan nomor kartu keluarga (KK). Selain itu, banyak pelanggan memasukkan nomor KK yang sudah berubah.

"Sebab, nomor KK itu dinamis. Pindah rumah atau ada penambahan keluarga, maka nomor akan berubah," ucapnya. "Tidak sedikit yang memasukkan nomor KK yang lama."

Untuk mengatasi masalah ini, Kementerian Komunikasi telah meminta operator seluler agar memberikan layanan pengecekan nomor KK dan nomor induk kependudukan, baik dari pelanggan maupun nonpelanggan. "Yang nonpelanggan awal tahun sudah bisa melakukan pengecekan. Kami sudah meminta operator memberikan layanan tersebut."

Advertising
Advertising

Sejauh ini, untuk meningkatkan jumlah pelanggan yang melakukan registrasi kartu prabayar mereka, Kementerian Komunikasi rutin memberi informasi, baik lewat media sosial maupun sarana lainnya. "Kami informasi lewat semua jenis kanal TV, sosialisasi langsung radio, juga media sosial," katanya.

Berita terkait

Kominfo Akan Panggil Penerbit Game Online soal Klasifikasi Umur dan Adegan Berbahaya

10 jam lalu

Kominfo Akan Panggil Penerbit Game Online soal Klasifikasi Umur dan Adegan Berbahaya

Kominfo akan sosialisasi larangan peredaran game online yang memunculkan indikasi kekerasan berupa darah darah hingga soal klasifikasi umur.

Baca Selengkapnya

Kominfo Jamin Keamanan Siber saat Penyelenggaraan World Water Forum di Bali

2 hari lalu

Kominfo Jamin Keamanan Siber saat Penyelenggaraan World Water Forum di Bali

Kominfo menggandeng BSSN untuk menjaga keamanan siber selama penyelenggaraan World Water Forum ke-10 di Bali

Baca Selengkapnya

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

2 hari lalu

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

3 hari lalu

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

Kementerian Kominfo yakin kedatangan investor asing seperti Starlink tak akan mengganggu bisnis perusahaan penyedia layanan telekomunikasi eksisting.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Indonesia akan Berangkat ke Australia untuk Belajar Publisher Right

3 hari lalu

Pemerintah Indonesia akan Berangkat ke Australia untuk Belajar Publisher Right

Indonesia akan mempelajari publisher rights langsung dari Australia, negara yang berpengalaman mengatur hubungan pers dan platform digital.

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

3 hari lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

6 hari lalu

Perlu Regulasi untuk Mengatasi Dampak Buruk AI, Begini Kata Sekjen Kominfo

Walau AI meningkatkan produktivitas dan efisiensi, tapi tak jarang juga mampu memproduksi hoaks, disinformasi dan bahkan deepfake.

Baca Selengkapnya

Wamen Nezar Patria Ajak Permias Seattle Ambil Bagian Manfaatkan Ekonomi Digital Indonesia

6 hari lalu

Wamen Nezar Patria Ajak Permias Seattle Ambil Bagian Manfaatkan Ekonomi Digital Indonesia

Pemerintah berupaya mengoptimalkan potensi ekonomi digital Indonesia dengan mempercepat transformasi digital dan mengembangkan talenta digital nasional

Baca Selengkapnya

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

8 hari lalu

Judi Online: Seperti Menghadapi Hantu hingga Menarget hanya Operator Level Bawah

Pengamat kepolisian dari ISESS Bambang Rukminto mengatakan problem pemberantasan judi online tak menyentuh akar masalah

Baca Selengkapnya

Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

16 hari lalu

Kominfo Gandeng Tony Blair Institute Antisipasi Kejahatan Artificial Intelligence

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Tony Blair Institute for Global Change bekerja sama antisipasi kejahatan Artificial Intelligence.

Baca Selengkapnya