Ketua Kadin Minta Pengusaha Belajar dari Uber  

Reporter

Senin, 12 Oktober 2015 16:41 WIB

Sopir Taksi Demo, Tolak Keberadaan Taksi Uber dan Go-Jek

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Suryo Bambang Sulisto meminta pengusaha belajar dari Uber. “Uber menghadirkan pelajaran, bahwa perusahaan-perusahaan yang tidak adaptif, miskin kreasi, dan inovasi akan mudah tersingkir,” kata Suryo dalam Musyawarah Provinsi Kadin Kalimantan Utara seperti dikutip dalam siaran pers, Senin, 12 Oktober 2015.

Menurut Suryo, Uber merupakan perusahaan yang unggul dalam inovasi digital. “Uber memiliki sistem tata kelola yang inovatif, sehingga tanpa memiliki kendaraan sendiri mereka dapat mengoperasikan begitu banyak kendaraan dan menjangkau pasar yang luas,” tuturnya.

Di tengah pelemahan ekonomi yang terjadi kini, Suryo menilai dunia usaha saat ini membutuhkan visi pembangunan yang integratif, terutama karena tantangan-tantangan dalam tata kelola perusahaan. Saat ini keunggulan kreativitas dan inovasi dalam tata kelola bisa melipatgandakan ekspansi hingga profit perusahaan seperti inovasi digital yang dilakukan oleh perusahaan Uber.

“Uber baru berusia beberapa tahun punya capital market sekitar US$ 50 triliun, hampir sama besar dengan Goldman Sachs, raksasa keuangan yang sudah berusia lebih dari seratus tahun,” kata Suryo.

Sementara dunia bersikap lebih terbuka, pemerintah tampaknya masih kaku. Belakangan pemerintah DKI gencar menggelar razia terhadap transportasi berbasis aplikasi, terutama untuk Uber. Razia dilakukan karena pemerintah menganggap Uber melanggar peraturan perundangan tentang transportasi umum. Dinas Perhubungan pun pada Kamis lalu mengeluarkan larangan beroperasi untuk Uber.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama juga meminta Uber segera mengurus izin. ”Kalau mau main taksi betulan, urus pajak perusahaan, buat nomor pokok wajib pajak, dan lengkapi surat izin usaha perdagangan,” katanya beberapa waktu lalu.

PINGIT ARIA

Berita terkait

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

10 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

13 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

14 hari lalu

Hingga H+2 Lebaran, Airnav Indonesia Telah Layani Hampir 37 Ribu Penerbangan

AirNav Indonesia telah melayani 36.994 penerbangan sejak tanggal 3 April sampai dengan 11 April 2024 atau H+2 Lebaran.

Baca Selengkapnya

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

19 hari lalu

8 Cara Mengatasi Kesemutan pada Kaki Saat Mudik

Saat mudik, risiko mengalami kesemutan bisa terjadi. Perjalaan jauh dan duduk berjam-jam bisa menjadi pemicunya.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

20 hari lalu

Fakta-fakta Mudik lebaran 2024 Paling Meriah Sepanjang Sejarah, Dilakukan 193,6 Juta Orang

Mudik lebaran 2024 diprediksi menjadi mudik terbesar dan termeriah sepanjang sejarah.

Baca Selengkapnya

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

21 hari lalu

Transportasi Inklusif Bikin Penyandang Disabilitas Kini Bisa Mudik dengan Nyaman

Kementerian Perhubungan dan BSI memfasilitasi penyandang disabilitas untuk mudik dengan nyaman.

Baca Selengkapnya

Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Respons Kemenhub dan Kritik Masyarakat Transportasi Indonesia

23 hari lalu

Tiket Mudik Gratis Diperjualbelikan, Respons Kemenhub dan Kritik Masyarakat Transportasi Indonesia

Masyarakat menyoroti tiket mudik gratis yang diperjualbelikan, bagaimana respons Kemenhub? MTI pun memberikan kritik terhadap mudik gratis ini.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Stasiun di KAI Daop 9 Jember Mulai Padat Penumpang H-10 Lebaran

27 hari lalu

Sejumlah Stasiun di KAI Daop 9 Jember Mulai Padat Penumpang H-10 Lebaran

Sebanyak 7.796 pelanggan menggunakan kereta api dari KAI Daop 9 Jember menuju beberapa kota pada H-10 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2024, Jumlah Penerbangan Pesawat Ditambah 2 Ribu

29 hari lalu

Mudik Lebaran 2024, Jumlah Penerbangan Pesawat Ditambah 2 Ribu

Jumlah penerbangan pesawat ditambah 2 ribu selama masa mudik lebaran.

Baca Selengkapnya