TNI Angkatan Laut Tangkap Kapal Vietnam Ilegal di Natuna

Reporter

Editor

Kurniawan

Kamis, 23 April 2015 21:25 WIB

Kapal penangkap ikan yang terekam lensa saat Operasi Senyap di perairan Natuna. TEMPO/Ijar Karim

TEMPO.CO, Pekanbaru - KRI Pattimura 371, yang di bawah kendali operasi Gugus Keamanan Laut Komando Armada RI Kawasan Barat, mengamankan kapal ikan asing ilegal berbendera Vietnam dengan nama KM BTH 99153 TS pada Rabu, 22 April 2015.

Kepala Dinas Penerangan Komando Armada RI Kawasan Barat Letkol Laut Arirris Miftachurrahman mengatakan kapal tersebut ditangkap berada pada posisi 02 35 60 U - 109 43 50 T dengan jarak 30 mil laut utara Tanjung Datu Melintang 3 mil laut garis berbatasan Republik Indonesia-Malaysia.

"Diduga melakukan illegal fishing," katanya dalam keterangan pers lewat pesan elektronik kepada wartawan, Kamis, 23 April 2015.

Arirris menjelaskan, kejadian berawal saat KRI Pattimura 371 tengah melaksanakan kegiatan patroli di Laut Natuna. Pasukan melihat adanya gerak kapal mencurigakan.

Selanjutnya KRI Pattimura mendekati kapal tersebut untuk melakukan pemeriksaan dan penggeledahan. Kapal tersebut diketahui berbendera Vietnam dengan bobot 35 gross tonnage (GT) dan nakhodanya bernama Nam serta anak buah kapal berjumlah 6 orang.

"Dalam kapal tersebut ditemukan muatan ikan campuran seberat 1 ton," ujarnya.

Kapal tersebut tidak memiliki dokumen resmi. Selanjutnya, kapal beserta barang bukti dibawa ke Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Pontianak untuk pemeriksaan lebih lanjut.

RIYAN NOFITRA

Berita terkait

KKP Tangkap Enam Kapal Illegal Fishing Berbendera Vietnam dan Filipina di Laut Natuna dan Sulawesi

8 April 2023

KKP Tangkap Enam Kapal Illegal Fishing Berbendera Vietnam dan Filipina di Laut Natuna dan Sulawesi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap enam kapal ikan asing yang diduga melakukan penangkapan ikan secara ilegal di Perairan Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tenggelamkan! dan 5 Pernyataan Terviral Susi Pudjiastuti Saat Menjabat Menteri

15 Januari 2023

Tenggelamkan! dan 5 Pernyataan Terviral Susi Pudjiastuti Saat Menjabat Menteri

Kala menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan Kabinet Kerja 2014-2019 Susi Pudjiastuti kerap melontarkan kalimat kontroversial, terviral Tenggelamkan!

Baca Selengkapnya

Susi Pudjiastuti Genap Berusia 58 Tahun, Kabar Terkininya?

15 Januari 2023

Susi Pudjiastuti Genap Berusia 58 Tahun, Kabar Terkininya?

Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, kelahiran 15 Januari 1965, ini kini aktif sebagai Ketua Pandu Laut Nusantara.

Baca Selengkapnya

KKP Minta Dukungan Kabareskrim Tindak Penyelundupan Ikan

18 Maret 2021

KKP Minta Dukungan Kabareskrim Tindak Penyelundupan Ikan

KKP meminta dukungan Polri, khususnya di lapangan terkait pengamanan dan penegakan hukum termasuk menindak kasus penyelundupan ikan ilegal dari luar negeri.

Baca Selengkapnya

KKP Ringkus Dua Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

22 Agustus 2020

KKP Ringkus Dua Kapal Asing Pencuri Ikan di Laut Natuna

Dua kapal asing berbendera Vietnam diringkus KKP di laut Natuna.

Baca Selengkapnya

Hibah Kapal Asing, Bupati Natuna: Tak Semua Nelayan Bisa Gunakan

24 November 2019

Hibah Kapal Asing, Bupati Natuna: Tak Semua Nelayan Bisa Gunakan

Bupati Natuna Hamid Rizal menyatakan kebijakan KKP yang ingin menghibahkan kapal asing pencuri ikan tidak cocok diterapkan di wilayahnya

Baca Selengkapnya

Edhy Prabowo: Nelayan Melanggar, Jangan Langsung Dipidana

13 November 2019

Edhy Prabowo: Nelayan Melanggar, Jangan Langsung Dipidana

"Saya meminta petugas PSDKP ikut membela nelayan jangan sampai memusuhi nelayan," kata Edhy Prabowo.

Baca Selengkapnya

Halau Kapal Asing Pencuri Ikan, Edhy Minta Bantuan Pengusaha

9 November 2019

Halau Kapal Asing Pencuri Ikan, Edhy Minta Bantuan Pengusaha

"Jadi di laut Bapak bantu jadi mata telinganya kita," kata Menteri Edhy meminta bantuan pengusaha ikut melaporkan kapal asing pencuri ikan ke KKP.

Baca Selengkapnya

Kuartal III 2019, Produksi Perikanan Tangkap Naik 17 Persen

4 November 2019

Kuartal III 2019, Produksi Perikanan Tangkap Naik 17 Persen

Produksi perikanan tangkap mencatatkan kenaikan pada kuartal III/2019.

Baca Selengkapnya

Salam Perpisahan, Susi Pudjiastuti Minta Perangi Illegal Fishing

18 Oktober 2019

Salam Perpisahan, Susi Pudjiastuti Minta Perangi Illegal Fishing

Tinggal dua hari lagi Susi Pudjiastuti menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan.

Baca Selengkapnya