IKEA Buka Toko, Pengusaha Retail Lokal Ketar-ketir  

Reporter

Selasa, 14 Oktober 2014 07:55 WIB

Ingvar Kamprad yang berasal dari Swedia memiliki aset US$ 41,8 miliar (sekitar Rp 40,2 triliun). Kamprad berada di industri retail dengan perusahaannya, IKEA. Luxedb.com

TEMPO.CO , Jakarta - Wakil Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Tutum Rahanta, menilai masuknya IKEA dalam pasar retail nasional seperti dua sisi koin. “Kalau dilihat dengan kaca mata kuda, ya menjadi ancaman,” kata Tutum kepada Tempo. (Baca: Dua Hari Lagi, IKEA Buka Toko di Indonesia)

Tutum mengatakan masuknya IKEA ke Indonesia dimungkinkan karena adanya kebijakan terbuka oleh pemerintah untuk investasi asing. Akibatnya, pemerintah harus memahami dampak masuknya IKEA ini. “Pemerintah harus memperhitungkan dampaknya agar kami juga menjadi pemain, bukan sekadar penonton,” ujar Tutum.

Tutum meminta pemerintah terus memperhatikan investasi dan suku bunga agar para pemain lokal bisa bertahan dan mandiri. Yang harus dipersiapkan pemerintah adalah kebijakan-kebijakan dalam sektor energi, keuangan, dan perizinan agar pengusaha lokal kuat. Kebijakan-kebijakan yang selama ini diterbitkan pemerintah belum terlihat dampak positifnya bagi pengusaha-pengusaha lokal. (Baca: Produk-produk IKEA Ini Dibuat di Indonesia)

Namun, kata Tutum, pengusaha, perajin daerah, serta kelompok usaha kecil dan menengah (UKM) pun tidak bisa serta-merta dikatakan rugi akibat masuknya IKEA ke pasar domestik. Sebab, mereka masing-masing punya pangsa pasar sendiri. Meski demikian, para pemain lokal harus mengantisipasi hadirnya perusahaan multinasional tersebut karena persaingan bakal bertambah ketat. "Pelaku usaha lokal harus mempersiapkan diri agar bisa merebut hati konsumen dalam persaingan ini."

IKEA berniat membuka toko pertama di Indonesia pada Rabu, 15 Oktober 2014. General Manager IKEA Indonesia Mark Magee mengatakan gerai pertama berada di Alam Sutera Tangerang karena letaknya strategis dan masih ada tanah yang luas.

Toko berukuran 35 ribu meter persegi di kawasan Alam Sutera ini merupakan toko ke-364. IKEA sudah membuka toko-tokonya di 46 negara. Perusahaan asal Swedia ini mengklaim jumlah kunjungan ke toko IKEA mencapai 800 juta kali. Angka kunjungan ke situs resminya tercatat 1 miliar kali.

MARIA YUNIAR

Berita Terpopuler
Di Yogya, Bos Facebook Selfie Bareng Ibu-ibu

Pemuda Ini Diajak Bos Facebook Bertemu Jokowi

Zuckerberg Senang, Facebook Tembus Perkampungan

Berita terkait

Penginapan Unik Berada di Dalam Toko Furnitur

19 November 2023

Penginapan Unik Berada di Dalam Toko Furnitur

Penginapan ini juga memiliki bar rooftop di lantai paling atas

Baca Selengkapnya

Prediksi Ritel Tumbuh 4,2 Persen hingga Akhir 2023, Aprindo: Kalau Suasana Kondusif

16 November 2023

Prediksi Ritel Tumbuh 4,2 Persen hingga Akhir 2023, Aprindo: Kalau Suasana Kondusif

Aprindo memprediksi pertumbuhan usaha ritel nasional tumbuh hingga 4,2 persen hingga akhir tahun.

Baca Selengkapnya

Perkuat Kolaborasi Agar Pengusaha Sosial Lokal Naik Kelas

12 Juni 2023

Perkuat Kolaborasi Agar Pengusaha Sosial Lokal Naik Kelas

I-SEA adalah program akselerator untuk menciptakan peluang yang lebih baik bagi pengusaha sosial yang rentan dan terpinggirkan

Baca Selengkapnya

Alasan 7 dari 10 Konsumen Pilih Belanja Langsung dan Daring

13 Maret 2023

Alasan 7 dari 10 Konsumen Pilih Belanja Langsung dan Daring

Penelitian mencatat tujuh dari 10 konsumen di kawasan Asia Pasifik cenderung memilih berbelanja secara daring sekaligus datang ke gerai.

Baca Selengkapnya

7 Toko Furniture untuk Rumah, selain Ikea yang Tidak Kalah Keren

27 Februari 2023

7 Toko Furniture untuk Rumah, selain Ikea yang Tidak Kalah Keren

Banyak produk furniture yang ramai bersaing di pasaran Indonesia dengan konsep estetik dan minimalis selain IKEA. Berikut rekomendasi toko furniture.

Baca Selengkapnya

IKEA Uji Coba Sepeda Kargo dengan Tenaga Surya

23 Desember 2022

IKEA Uji Coba Sepeda Kargo dengan Tenaga Surya

Sepeda elektronik IKEA Sunrider memiliki kapasitas muatan 150 kilogram.

Baca Selengkapnya

29 Bank Masuk BI Fast, Mewakili 87 Persen Sistem Pembayaran Ritel Nasional

29 November 2022

29 Bank Masuk BI Fast, Mewakili 87 Persen Sistem Pembayaran Ritel Nasional

Bank Indonesia (BI) mengumumkan ada jumlah peserta BI Fast kini bertambah sebanyak 29 bank.

Baca Selengkapnya

Tips Bikin Ruang Tamu Lebih Nyaman, Siapkan Tanaman Hingga Karpet

29 Oktober 2022

Tips Bikin Ruang Tamu Lebih Nyaman, Siapkan Tanaman Hingga Karpet

Ruang tamu menjadi salah satu ruangan yang essensial. Simak tips bikin ruang tamu jadi lebih nyaman.

Baca Selengkapnya

Proyek Investasi IKN, Jokowi: Sudah Masuk 9 Sekolah, 7 Rumah Sakit, dan IKEA

19 Oktober 2022

Proyek Investasi IKN, Jokowi: Sudah Masuk 9 Sekolah, 7 Rumah Sakit, dan IKEA

Presiden Joko Widodo alias Jokowi mengatakan sudah ada beberapa investor yang masuk untuk berinvestasi ke di Ibu Kota Nusantara atau IKN.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Sebut Pembiayaan Utang Turun 237 T, Sinyal Bos Garuda Menjelang RUPS

12 Agustus 2022

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Sebut Pembiayaan Utang Turun 237 T, Sinyal Bos Garuda Menjelang RUPS

Berita terkini bisnis hingga siang ini dimulai dari pernyataan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati soal realisasi pembiayaan utang yang turun.

Baca Selengkapnya