Kabinet SBY-Tim Transisi Belum Ada Komunikasi

Minggu, 31 Agustus 2014 04:39 WIB

Presiden Indonesia terpilih Jokowi bertemu dengan presiden saat ini, Susilo Bambang Yudhoyono di Nusa Dua, Bali, 27 Agustus 2014. TEMPO/Johannes P. Christo

TEMPO.CO, Jakarta - Meskipun pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah membuka diri untuk proses alih kepemimpinan, hingga kini komunikasi dengan tim transisi bentukan presiden terpilih Joko Widodo belum terlaksana. "Belum ada (komunikasi) sama sekali," ujar Menteri Koordinator Perekonomian Chairul Tanjung di kantornya, Jumat malam, 29 Agustus 2014.

Menurut Chairul, posisi pemerintah saat ini menunggu ajakan dari tim transisi. "Kalau kami yang aktif, nanti disangka mau ngatur-atur pemerintah mendatang, kan tidak baik," ujarnya. (Baca: Tim Transisi Temui Chairul Tanjung Pekan Depan)

Dalam pembicaraan antara SBY dan Jokowi beberapa waktu lalu, SBY menyatakan telah menunjuk tiga menteri sebagai delegasi pemerintah dalam proses itu. Untuk persoalan perekonomian, penanggungjawabnya adalah Chairul Tanjung, sementara untuk persoalan politik, hukum, dan penegakan HAM diemban Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM Joko Suyanto. Adapun persoalan Istana dan pemerintahan diserahkan kepada Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi selaku ketua delegasi pemerintah. "Tapi kami tidak akan menyurati atau menelepon. Biarkan saja mereka. Kami menunggu dan siap membantu," ujar Chairul. (Baca: 3 Menteri Ini Jembatani Pemerintahan SBY-Jokowi )

Chairul memastikan mereka bertiga siap menjadi lawan bicara tim transisi bentukan Jokowi untuk menyiapkan segala sesuatunya sebagai fondasi pemerintahan ke depan. "Tentu detail-detailnya bisa dilanjutkan dengan kementerian lain yang bersifat teknis, tetapi muaranya harus ke tiga orang ini."

Dalam pelaksanaannya, tutur Chairul, semua kementerian dan kelembagaan negara lainnya siap menjembatani serta memberikan informasi sebanyaknya bagi tim transisi ihwal apa saja yang diperlukan untuk pemerintahan baru. "Tanpa waktu yang panjang, 21 Oktober sudah bisa bekerja full speed," ujarnya. (Baca: Syafi'i Maarif Tidak Pernah Diundang Tim Transisi)

JAYADI SUPRIADIN






Terpopuler:

Ajudan Nazar Akui Pernah Antarkan Uang buat Ibas
Ini Ulah Pertama Balotelli di Liverpool
Warga Kutai Diterkam Buaya
Jokowi Tak Janjikan Jabatan, PPP Ogah Bergabung
Lama Tak Bertemu, Machfud: Anas Terkencing-kencing

Berita terkait

Kebijakan Satu Peta Perbaiki Tata Kelola Geospasial

22 Maret 2023

Kebijakan Satu Peta Perbaiki Tata Kelola Geospasial

Satu Peta telah untuk perbaikan tata kelola penerbitan izin dan hak atas tanah.

Baca Selengkapnya

KUR Festival agar Pemuda Semangat Berwirausaha

22 Maret 2023

KUR Festival agar Pemuda Semangat Berwirausaha

Pemerintah berupaya mendorong UMKM untuk mengakses pembiayaan KUR sehingga usahanya cepat naik kelas.

Baca Selengkapnya

Indonesia Dorong Kawasan ASEAN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Dunia

16 Maret 2023

Indonesia Dorong Kawasan ASEAN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Dunia

Kawasan ASEAN mempunyai modal cukup mumpuni untuk menjadi pusat pertumbuhan ekonomi dunia dengan PDB mencapai US$ 3,36 triliun.

Baca Selengkapnya

Pemerintah AS Dukung Kemitraan Indo Pacific Economic Framework

16 Maret 2023

Pemerintah AS Dukung Kemitraan Indo Pacific Economic Framework

Pemerintah Indonesia tetap memiliki harapan besar pada IPEF untuk menghasilkan hal-hal konkret.

Baca Selengkapnya

BPKP Bakal Audit Realisasi Penyaluran KUR

13 Januari 2023

BPKP Bakal Audit Realisasi Penyaluran KUR

BPKP mengaudit pelaksanaan kredit usaha rakyat (KUR). Penyaluran KUR terus meningkat dalam lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Dampingi Jokowi di KTT Peringatan 45 Tahun ASEAN-Uni Eropa

15 Desember 2022

Menko Airlangga Dampingi Jokowi di KTT Peringatan 45 Tahun ASEAN-Uni Eropa

Jokowi menegaskan kemitraan ASEAN dan Uni Eropa harus didasarkan pada prinsip kesetaraan, saling menghormati, dan saling menguntungkan.

Baca Selengkapnya

Peternak Demo di Depan Kantor Airlangga, Mengaku Berdarah-darah karena Harga Ayam Rendah

13 Desember 2022

Peternak Demo di Depan Kantor Airlangga, Mengaku Berdarah-darah karena Harga Ayam Rendah

Peternak mengaku sudah 12 tahun berdarah-darah karena harga ayam rendah. Mereka menyebut tak ada perlindungan dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Sherpa G20 Diyakini Capai Kesepakatan, Kemenko Perekonomian: Sekarang Proses, Masih Berjuang

13 November 2022

Sherpa G20 Diyakini Capai Kesepakatan, Kemenko Perekonomian: Sekarang Proses, Masih Berjuang

Sinyal tidak tercapainya kesepakatan G20 sebelumnya disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Selengkapnya

Optimistis Ekonomi 2022 5,2 Persen, Kemenko Perekonomian: Tiga Kuartal Tumbuh 5 Persen Lebih

29 Oktober 2022

Optimistis Ekonomi 2022 5,2 Persen, Kemenko Perekonomian: Tiga Kuartal Tumbuh 5 Persen Lebih

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian optimistis target pertumbuhan ekonomi pada 2022 sebesar 5,2 persen dapat tercapai.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Dorong Pengembangan PSN di Berbagai Wilayah

28 Oktober 2022

Pemerintah Dorong Pengembangan PSN di Berbagai Wilayah

PSN tersebar di seluruh Indonesia yang mencakup 14 multisektor dan 12 program.

Baca Selengkapnya