Ramadan, Peretail Tambah Pasokan Barang 50 Persen  

Jumat, 6 Juni 2014 08:41 WIB

Pedagang Jilbab arab di pasar Regional Tanah Abang, Jakarta, menyusun barang dagangan di dalam tokonya pada hari ke 3 ramadan, 23 Juli 2012. Biasanya masyarakat mulai ramai membeli perlengkapan hari raya pada akhir bulan Ramadan. TEMPO/Nasriah Muhammad

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Sekretaris Jenderal Asosiasi Perusahaan Retail Indonesia Satria Hamid memperkirakan pendapatan perusahaan retail menjelang bulan Ramadan dan hari Lebaran tahun ini akan naik hingga 50 persen. Apalagi lebaran tahun ini bertepatan dengan libur panjang.

Karena Lebaran merupakan salah satu puncak peningkatan permintaan masyarakat dalam siklus tahunan ini, menurut dia, banyak peretail yang memanfaatkan momentum tersebut dengan menggenjot penjualannya. “Paling tinggi Lebaran, Tahun Baru, dan Natal, kemudian Tahun Baru Cina,” kata Satria saat dihubungi, Kamis, 5 Juni 2014. (Baca: Jelang Ramadan, Harga Enam Komoditas Ini Naik)

Untuk kenaikan permintaan pada momen Lebaran, kata Satria, para pedagang sudah mengantisipasinya dengan meningkatkan stok hingga 50 persen dari kebutuhan biasanya. Produk yang digenjot pasokannya di antaranya adalah barang konsumsi untuk puasa, seperti sirup, makanan ringan, dan kurma. “Bahkan pasokan kurma impor meningkat 50 persen menjelang puasa.”

Sebelumnya, pemerintah telah meminta para pengusaha retail untuk mengantisipasi kenaikan permintaan bahan pokok selama bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri. “Antisipasinya dengan menambah stok hingga 30 persen,” ujar Wakil Menteri Perdagangan Bayu Krisnamurthi beberapa waktu lalu. (Baca: Pemerintah Mengerem Lonjakan Harga Daging Ayam)

Ia mengatakan penambahan stok produk tahan lama, seperti makanan olahan, produk garmen, dan fashion, bisa dilakukan dua bulan sebelum Lebaran. Namun untuk produk segar, seperti daging ayam, daging sapi, dan produk hortikultura, penambahan stok dilakukan dua minggu sebelum Ramadan.

FAIZ NASHRILLAH | UKKY PRIMARTANTYO

Berita terpopuler:
Bea-Cukai Tangkap Kapal Penyelundup Minyak
Juni, Jaringan Hotel Accor Luncurkan 4 Hotel Baru

Berita terkait

Prediksi Ritel Tumbuh 4,2 Persen hingga Akhir 2023, Aprindo: Kalau Suasana Kondusif

16 November 2023

Prediksi Ritel Tumbuh 4,2 Persen hingga Akhir 2023, Aprindo: Kalau Suasana Kondusif

Aprindo memprediksi pertumbuhan usaha ritel nasional tumbuh hingga 4,2 persen hingga akhir tahun.

Baca Selengkapnya

Alasan 7 dari 10 Konsumen Pilih Belanja Langsung dan Daring

13 Maret 2023

Alasan 7 dari 10 Konsumen Pilih Belanja Langsung dan Daring

Penelitian mencatat tujuh dari 10 konsumen di kawasan Asia Pasifik cenderung memilih berbelanja secara daring sekaligus datang ke gerai.

Baca Selengkapnya

29 Bank Masuk BI Fast, Mewakili 87 Persen Sistem Pembayaran Ritel Nasional

29 November 2022

29 Bank Masuk BI Fast, Mewakili 87 Persen Sistem Pembayaran Ritel Nasional

Bank Indonesia (BI) mengumumkan ada jumlah peserta BI Fast kini bertambah sebanyak 29 bank.

Baca Selengkapnya

Tips buat yang Ingin Merintis Bisnis Ritel

13 November 2021

Tips buat yang Ingin Merintis Bisnis Ritel

Bisnis ritel menjadi salah satu usaha yang diminati karena biasanya menjual berbagai kebutuhan primer dan langsung kepada konsumen.

Baca Selengkapnya

Ini Bedanya Alfamart dan Indomaret

12 September 2021

Ini Bedanya Alfamart dan Indomaret

Kerap bersebelahan, ini beberapa perbedaan antara Alfamart dan Indomaret

Baca Selengkapnya

Mau Terjun ke Usaha Ritel, Jangan Lupa Perhatikan Tren

7 Maret 2021

Mau Terjun ke Usaha Ritel, Jangan Lupa Perhatikan Tren

Salah satu industri yang paling terpengaruh oleh tren terkait pandemi adalah ritel. Simak tips agar bisnis ini bisa bertahan.

Baca Selengkapnya

Gara-gara Banjir, Peritel Sulit Capai Target Omzet

3 Januari 2020

Gara-gara Banjir, Peritel Sulit Capai Target Omzet

Banjir besar di beberapa wilayah Jabodetabek membuat pengusaha ritel mengeluh rugi dan omzet penjualan melorot.

Baca Selengkapnya

11 November Diusulkan Menjadi Hari Ritel Nasional

12 November 2019

11 November Diusulkan Menjadi Hari Ritel Nasional

Aprindo mengusulkan kepada pemerintah untuk menjadikan 11 November sebagai Hari Ritel Nasional.

Baca Selengkapnya

Prospektif, Peritel Indonesia Ingin Ekspansi ke Vietnam

24 Oktober 2019

Prospektif, Peritel Indonesia Ingin Ekspansi ke Vietnam

Sejumlah minimarket atau convenience store nasional punya keinginan untuk berekspansi ke Vietnam.

Baca Selengkapnya

Yakin Tumbuh 10 Persen, Pengusaha Ritel Andalkan Ini

2 Oktober 2019

Yakin Tumbuh 10 Persen, Pengusaha Ritel Andalkan Ini

Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO) menargetkan pertumbuhan industri ini dapat lebih baik dibandingkan tahun lalu yang sebesar 10 persen.

Baca Selengkapnya