Situs Mikrobloging Cina Melantai di Wall Street

Reporter

Minggu, 16 Maret 2014 13:44 WIB

weibo.com

TEMPO.CO, New York - Weibo Corp, perusahaan media sosial asal Cina akan menggelar penawaran saham perdana (Initial Public Offering/ IPO) di bursa efek. Tak mau tanggung, Weibo yang kerap dijuluki "Twitter dari Cina" memilih melantai di bursa saham kota New York alias Wall Street.

Kabar yang dilansir Yahoo!News menyatakan Weibo melampirkan permohonan IPO di Wall Street pada Jumat, 14 Maret 2014, waktu setempat. Kabarnya, Weibo menggelar IPO untuk memperoleh dana segar sebesar US$ 500 juta atau sekitar Rp 5,7 triliun. Belum diketahui, apakah Weibo mendaftar di Bursa Efek Nasdaq atau Bursa Efek New York (New York Stock Exchange/ NYSE). Yang jelas, bank penjamin IPO ini adalah Goldman Sachs Asia dan Credit Suisse. (Baca: Alibaba Blokir Aplikasi WeChat).

Selain menggaruk dana dari investor, IPO menjadi jalan bagi Weibo untuk memisahkan diri dari Sina, perusahaan internet raksasa asal Cina. Weibo agaknya ingin lepas setelah membukukan kinerja yang cukup baik. Saat ini pengguna aktif bulanan Weibo mencapai 129,1 juta. Situs mikrobloging ini juga diakses oleh 61,4 juta pengguna aktif dalam sehari. (Baca: Perusahaan Alibaba Raih Lonjakan Pendapatan).

Weibo yang diluncurkan pada Agustus 2009 membukukan pendapatan sebesar US$ 188 juta (Rp 2,13 triliun) pada 2013. Namun keuntungan Weibo tergerus secara kontinyu, karena bersaing dengan aplikasi chatting pada telepon selular pintar semacam We Chat. Informasi yang dirilis China Internet Network Information Center pada Januari 2014 menyebutkan pengguna Weibo turun 9 persen secara year-on-year, dari to 308 menjadi 281 juta orang.

Rencana Weibo untuk melantai di Wall Street pun mendapat cibiran. Apalagi, investor mulai membandingkan Weibo dengan Twitter yang juga kurang sukses di lantai bursa. Saham Twitter kini mandek di kisaran US$ 52 per lembar dan sering disebut sebagai pertanda bubble dalam sektor bisnis teknologi informasi.

FERY FIRMANSYAH

Berita Bisnis Terpopuler
Pengusaha Selektif Terima Order Kaos dari Caleg
Koran Surabaya Post Tutup?
Order Percetakan Pemilu Kebanyakan dari Luar Jawa
Pengusaha Tak Sembarang Terima Order dari Caleg


Berita terkait

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

17 hari lalu

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

Jauh sebelum wacana kereta cepat Jakarta-Surabaya, ada komikus yang pernah sindir Indonesia lebih pilih Cina dari pada Jepang.

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

21 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

28 hari lalu

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

Elon Musk, CEO platform media sosial X, pada Senin mengusulkan biaya langganan bagi pengguna baru

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Password Twitter atau X Secara Mudah

55 hari lalu

Cara Melihat Password Twitter atau X Secara Mudah

Berikut cara melihat password Twitter atau X karena lupa dan cara mengubahnya secara mudah. Bisa melalui email atau SMS.

Baca Selengkapnya

Fakultas Filsafat UGM Dalami Dugaan Kekerasan Seksual Mahasiswa dengan Korban 8 Orang

56 hari lalu

Fakultas Filsafat UGM Dalami Dugaan Kekerasan Seksual Mahasiswa dengan Korban 8 Orang

Fakultas Filsafat UGM menunggu laporan dari para korban untuk penanganan yang lebih tepat dan cepat.

Baca Selengkapnya

Cara Lihat Email dan Password Twitter yang Mudah Tanpa Ribet

57 hari lalu

Cara Lihat Email dan Password Twitter yang Mudah Tanpa Ribet

Ada beberapa cara lihat email dan password Twitter. Salah satunya adalah menggunakan fitur "Lupa Kata Sandi". Berikut ini beberapa cara lainnya.

Baca Selengkapnya

Uang Pesangon Tak Dibayar, Mantan Pejabat Eksekutif Twitter Gugat Elon Musk

5 Maret 2024

Uang Pesangon Tak Dibayar, Mantan Pejabat Eksekutif Twitter Gugat Elon Musk

Sejumlah mantan pejabat level eksekutif di Twitter melayangkan gugatan ke Elon Musk karena belum juga membayar uang pesangon setelah dipecat Musk

Baca Selengkapnya

Korban Bullying Binus School Serpong Foto Pegang Botol Miras di RS, Ini Penjelasan Orang Tua

3 Maret 2024

Korban Bullying Binus School Serpong Foto Pegang Botol Miras di RS, Ini Penjelasan Orang Tua

Ibu korban bullying geng pelajar Binus School Serpong, W, buka suara soal viral foto buah hatinya memegang diduga botol miras saat di rumah sakit

Baca Selengkapnya

Kominfo Bakal Panggil Perwakilan Media Sosial X, Tangani Iklan Judi Online

2 Maret 2024

Kominfo Bakal Panggil Perwakilan Media Sosial X, Tangani Iklan Judi Online

Kominfo merespon keluhan warganet yang geram dengan maraknya promosi judi online di platform media sosial X, dulu Twitter.

Baca Selengkapnya

Pemerintah akan Jemput Paksa Twitter karena Iklan Judi Online?

2 Maret 2024

Pemerintah akan Jemput Paksa Twitter karena Iklan Judi Online?

Kementerian Komunikasi dan Informatika mengagendakan memanggil Twitter karena adanya iklan judi online.

Baca Selengkapnya