Indeks Menguat di Akhir Pekan  

Jumat, 29 November 2013 18:07 WIB

Grafik pergerakkan perdagangan saham. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Ekspektasi membaiknya data inflasi dan neraca perdagangan yang akan dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) pekan depan membuat pelaku pasar melakukan aksi beli.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia hari ini, Jumat, 29 November 2013, ditutup menguat 22,51 poin (0,53 persen) ke level 4.256,43. Indeks bergerak fluktuatif sepanjang perdagangan, namun berhasil menguat pada akhir sesi.

Analis PT Mega Capital Indonesia, Gene Richard, mengatakan ekspektasi positif pelaku pasar terhadap membaiknya data ekonomi bulan depan menjadi katalis IHSG untuk ditutup di zona positif. "Pelaku pasar optimistis neraca perdagangan akan lebih baik, paling tidak defisit berkurang."

Keyakinan itu didasarkan beberapa faktor. Seperti, mulai efektifnya kebijakan pembatasan impor dan pelemahan nilai rupiah yang memberi berkah bagi para eksportir, terutama komoditas. Inflasi November diperkirakan akan lebih tinggi dibandingkan Oktober, namun pelaku pasar telah mengantisipasi.

Menurut Richard, bila data neraca perdagangan sesuai dengan ekspektasi investor, pergerakan indeks pada pekan depan masih berpeluang untuk terus naik. "Sebaliknya, bila data tidak sesuai ekspektasi, tekanan jual akan berlanjut."

Sementara bursa regional ditutup bervariasi. Nikkei 225 terkoreksi 0,42 persen ke 15.661,87, Hang Seng menguat 0,39 persen ke 23.881,29, Strait Times melemah 0,30 persen ke 3.176,86, dan bursa Shanghai naik 0,05 persen ke 2.220,50.

PDAT | M. AZHAR

Terpopuler
Saat Ditangkap, Pengemis Tajir Coba Sogok Petugas
KPAI Dukung Duel Tinju El dan Farhat Abbas
Bahas Banjir, Nur Mahmudi Singgung Kampung Pulo
Lawan Farhat, El Datangi Pertina Tanpa Izin Maia
Ada Pengemis Rp 25 Juta, Jokowi Geleng-geleng
Farhat Abbas Sebut Dirinya Petinju Kelas Berat
Sebar Nomor Telepon ke Warga, HP Jokowi Jebol
Pertina DKI Sarankan El dan Farhat Tidak Bertinju
Rudi Akui Beri THR untuk Anggota DPR
Kak Seto Khawatir Duel El dan Farhat akan Ditiru






Berita terkait

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

3 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

3 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

3 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

4 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

6 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

9 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

10 hari lalu

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

Pasca-serangan Iran ke Israel, perekonomian Asia ditengarai melemah diikuti dengan beragam fenomena yang terjadi. Bagaimana dampak bagi Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

10 hari lalu

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

OJK membeberkan dampak memanasnya konflik di Timur Tengah kinerja intermediasi dan stabilitas sistem keuangan nasional.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

12 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

12 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup turun mengikuti pelemahan bursa saham kawasan Asia dan global.

Baca Selengkapnya