Investor Ragukan Komitmen The Fed  

Kamis, 31 Oktober 2013 18:18 WIB

TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Melemahnya indeks Dow Jones yang diikuti koreksi di bursa regional Asia menjadi penyebab indeks dalam negeri turun tajam.

Indeks harga saham gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia hari ini terkoreksi 64,25 poin (1,40 persen) ke level 4.510,63. Indeks langsung terjun bebas sejak awal perdagangan dengan volume transaksi yang relatif minim.

Analis PT Trust Securities, Yusuf Nugraha, mengatakan pelaku pasar meragukan komitmen bank sentral Amerika (The Fed) yang mengatakan masih akan mempertahankan program stimulus hingga awal tahun 2014. "Keraguan itu memicu koreksi tajam di indeks Dow Jones, yang menyebabkan bursa regional mayoritas melemah."

Pada pertemuan FOMC Meeting Selasa, 29 Oktober 2013, bank sentral menyatakan belum akan mengurangi stimulusnya, paling tidak sampai ekonomi pulih dan data-data tenaga kerja membaik. Namun, The Fed belum menyatakan dengan tegas apakah tapering masih akan dilakukan atau tidak sehingga memicu kegelisahan pasar.

Di sisi lain, pelemahan nilai tukar rupiah turut menjadi katalis negatif sehingga koreksi indeks dalam negeri lebih dalam dibanding indeks saham Asia lainnya. "Masih adanya ketidakpastian membuat pelaku pasar cenderung menjual portofolio dan mengalihkannya ke aset yang lebih aman, yaitu dolar (safe haven)," kata Yusuf.

Bursa regional cenderung melemah hingga 17.15 WIB. Nikkei 225 melemah 1,20 persen ke 14.327,94, Hang Seng terkoreksi 0,42 persen ke 23.206,37, Strait Times melemah 0,61 persen ke 3.210,67,dan bursa Korea terkoreksi 1,43 persen ke 2.030,09.

PDAT | M. AZHAR

Berita terkait

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

2 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

2 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

2 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

3 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

5 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

9 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

9 hari lalu

Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

Pasca-serangan Iran ke Israel, perekonomian Asia ditengarai melemah diikuti dengan beragam fenomena yang terjadi. Bagaimana dampak bagi Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

9 hari lalu

Timur Tengah Memanas, OJK Beberkan Dampaknya ke Sektor Jasa Keuangan RI

OJK membeberkan dampak memanasnya konflik di Timur Tengah kinerja intermediasi dan stabilitas sistem keuangan nasional.

Baca Selengkapnya

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

11 hari lalu

Terkini: Strategi Sri Mulyani Antisipasi Dampak Ekonomi Serangan Iran ke Israel, Rupiah dan IHSG Melemah Dampak Geopolitik Timur Tengah

Ketegangan situasi geopolitik Timur Tengah dapat berdampak kepada Indonesia di berbagai indikator ekonomi.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

11 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Bursa Asia, Dampak Meningkatnya Ancaman Geopolitik Timur Tengah

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa sore ditutup turun mengikuti pelemahan bursa saham kawasan Asia dan global.

Baca Selengkapnya