Pertamina Siapkan BBG untuk Nelayan  

Jumat, 15 Februari 2013 20:13 WIB

Perahu nelayan. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Pertamina EP Region Kawasan Timur Indonesia (KTI) berencana menyediakan bahan bakar gas untuk nelayan di kawasan Bunyu, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara. Gas sebanyak 0,2 juta standar metrik kaki kubik per hari (million metric standard cubic feet per day/MMSCFD) itu akan disediakan untuk melayani sekitar 100 kapal nelayan.

"Ini akan jadi program corporate social responsibility kami untuk menyediakan SPBG-nya," kata General Manager Pertamina EP Region KTI Satoto Agustono dalam diskusi di Kantor Pusat Pertamina, Jakarta, Jumat, 15 Februari 2013.

Satoto mengatakan, untuk menyediakan stasiun pengisian compressed natural gas (CNG), dibutuhkan dana sekitar Rp 2 miliar. Namun Satoto menyatakan gas tidak diberikan secara cuma-cuma kepada para nelayan.

"Gas nanti dibayar biaya operasinya. Harganya sekitar Rp 2.000 per liter setara premium sampai Rp 3.000 per liter setara premium," kata Satoto.

Satoto mengatakan gas yang dipergunakan untuk memasok kebutuhan para nelayan adalah pengalihan dari flare gas atau gas yang dibakar karena belum tersedia fasilitas pengangkutannya atau tidak ekonomis untuk diproduksi. Selama ini, flare gas dari Bunyu mencapai 2 MMSCFD. Selain itu, PEP KTI akan meminjamkan converter kit untuk para nelayan. "Mudah-mudahan akhir tahun ini bisa beroperasi," kata Satoto.

Satoto mengatakan model ini sebelumnya pernah dicoba di Semarang, Jawa Tengah, dan Pasuruan, Jawa Timur. Hanya, menurut dia, kedua program ini kurang berhasil di kedua daerah tersebut karena tidak ada pasokan gas.

BERNADETTE CHRISTINA

Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

35 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

39 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

Mengenal Bahan Bakar CNG yang Digunakan Taksi Bluebird, Diklaim Bisa Kurangi Emisi

12 Desember 2023

Mengenal Bahan Bakar CNG yang Digunakan Taksi Bluebird, Diklaim Bisa Kurangi Emisi

Sebanyak 3.200 unit armada taksi Bluebird menggunakan bahan bakar Compressed Natural Gas (CNG).

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

14 September 2023

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

Dahlan Iskan menerangkan pemeriksaan tersebut memakan waktu yang lama karena memeriksa dokumen lama.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

5 Juli 2023

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga untuk bahan bakar minyak atau BBM nonsubsidi per 1 Juli 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

PGN Test Drive Motor Bahan Bakar Gas, Hasilnya Mencengangkan

31 Maret 2023

PGN Test Drive Motor Bahan Bakar Gas, Hasilnya Mencengangkan

Harga BBG atau bahan bakar gas sama di semua tempat pengisian, yakni Rp 4.500 per liter setara premium ( LSP).

Baca Selengkapnya

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

7 Maret 2023

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

Pertamina baru saja memperbarui daftar 75 daerah yang wajib menggunakan QR Code melalui MyPertamina untuk pembelian BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya