Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jasa Marga Raup Rp 1 Triliun dari Bank Syariah Mandiri

image-gnews
Jasa Marga
Jasa Marga
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mengumumkan perolehan fasilitas pembiayaan dari Bank Syariah Mandiri (BSM) sebesar Rp 1 triliun untuk percepatan pembebasan lahan di ruas jalan tol baru.

AVP Corporate Communication PT Jasa Marga Tbk Dwimawan Heru saat dihubungi di Jakarta, Senin, 12 Juni 2017, menyebutkan kredit itu berjangka waktu 12 bulan sejak ditandatangi perjanjian akad.

"Hari ini, 12 Juni 2017, perjanjiannya ditandatangani di Jakarta oleh Direktur Keuangan PT Jasa Marga (Persero) Tbk Donny Arsal dan Direktur Wholesale Banking Bank Syariah Mandiri Kusman Yandi," kata Heru.

Donny menyampaikan bahwa kebutuhan pendanaan infrastruktur jalan tol dalam jangka waktu tiga tahun ke depan cukup besar.

"Kami membuka kesempatan kerja sama pembiayaan dengan perbankan dan sekarang kami mencoba peluang baru melalui kerja sama dengan pembiayaan syariah," kata Donny.

Hingga pertengahan 2017, Jasa Marga memiliki jalan tol yang beroperasi sepanjang 600 kilometer atau 61 persen dari panjang jalan tol yang dioperasikan di Indonesia. "Total konsesi jalan tol yang dimiliki sepanjang 1.260 kilometer," kata Heru.

Group Head Corporate Secretary PT Bank Syariah Mandiri Dharmawan P. Hadad secara terpisah mengakui kerja sama pembiayaan itu menggunakan akad bagi hasil atau Line Facility-Musyarakah (bagi hasil/syirkah) dengan tenor satu tahun dengan pencairan dapat dilakukan secara bertahap atau sekaligus.

"Tujuan penggunaan dana adalah untuk modal kerja pengembangan ruas jalan tol baru Jasa Marga," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Direktur Wholesale Banking BSM Kusman Yandi menyampaikan ini kali pertama BSM bekerja sama dengan Jasa Marga dan ini sejalan dengan strategi BSM menjadikan sektor infrastruktur sebagai salah satu fokus pengembangan bisnis ke depan mengingat potensi pertumbuhan sektor ini sangat besar.

Hal itu juga sebagai wujud partisipasi BSM sebagai bagian dari Bank Mandiri Group untuk mendukung percepatan pembangunan infrastruktur yang menjadi salah satu program prioritas Pemerintah RI.

"Kami sudah masuk untuk membiayai pembangunan jalan raya dan tol, pelabuhan, industri perkeretaapian dan pembangkit (power plant) yang dapat digunakan untuk masyarakat luas," katanya.

Kusman Yandi mengungkapkan selama tahun ini, total persetujuan pembiayaan ke sektor infrastruktur mencapai Rp 3,70 triliun yang pencairannya akan dilakukan bertahap sesuai progres proyek.

"Outstanding pembiayaan kami ke sektor ini per posisi April 2017 sebesar Rp 3,25 triliun atau enam persen dari total pembiayaan per April 2017 BSM yang mencapai sebesar Rp 54,69 triliun," katanya.

ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bank Mandiri Sudah Salurkan Kredit Infrastruktur Rp 301,77 Triliun

42 hari lalu

Bank Mandiri Sudah Salurkan Kredit Infrastruktur Rp 301,77 Triliun

Hasil riset tim Bank Mandiri memproyeksikan terjadi peningkatan belanja infrastruktur pada APBN 2024.


Survei Bank Indonesia: Penyaluran Kredit Baru Triwulan III 2023 95,4 Persen

20 Oktober 2023

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo (ketiga kanan) bersama (kiri-kanan) Deputi Bank Indonesia Juda Agung, Deputi Senior Bank Indonesia Destry Damayanti, Deputi Bank Indonesia Doni P Joewono dan Deputi Bank Indonesia Aida S Budiman memberikan keterangan pers tentang hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI di Jakarta, Kamis, 24 Agustus 2023. Bank Indonesia (BI) kembali menahan suku bunga acuan atau BI-7 Days Repo Rate (BI7DRR) di level 5,75 persen, pada Rapat Dewan Gubernur (RDG) periode 23-24 Agustus 2023. Tempo/Tony Hartawan
Survei Bank Indonesia: Penyaluran Kredit Baru Triwulan III 2023 95,4 Persen

Survei Bank Indonesia menunjukkan penyaluran kredit baru pada triwulan III 2023 terindikasi meningkat. Hal ini tecermin dari Saldo Bersih Tertimbang (SBT) penyaluran kredit baru sebesar 95,4 persen, lebih tinggi jika dibandingkan triwulan sebelumnya sebesar 94 persen.


Bank Syariah Indonesia Buka Lowongan Kerja Program ODP, Ini Syaratnya

13 Juni 2021

Ilustrasi mencari lowongan pekerjaan di internet. shutterstock.com
Bank Syariah Indonesia Buka Lowongan Kerja Program ODP, Ini Syaratnya

Bank Syariah Indonesia membuka lowongan kerja melalui Officer Development Program atau ODP. Ketahui apa saja syaratnya.


Bank Syariah Mandiri Targetkan Pembiayaan Rumah Tumbuh 20 Persen

30 Januari 2020

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Bank Syariah Mandiri Targetkan Pembiayaan Rumah Tumbuh 20 Persen

PT Bank Syariah Mandiri (BSM) menargetkan pembiayaan hunian pada 2020 tumbuh 20 persen secara tahunan (year-on-year).


Ma'ruf Amin Lepas Jabatan Dewan Pengawas di Tiga Bank Syariah

15 Oktober 2019

Wakil Presiden terpilih KH Maruf Amin memberikan sambutan pada acara peluncuran buku
Ma'ruf Amin Lepas Jabatan Dewan Pengawas di Tiga Bank Syariah

Ma'ruf Amin melepaskan jabatannya sebagai dewan pengawas syariah di tiga bank syariah.


Perbankan Tetap Andalkan Kredit Infrastruktur

31 Januari 2019

Komisaris Utama Bank Mandiri Hartadi A Sarwono (kiri) berbincang dengan Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo, sebelum membuka Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Plaza Mandiri Jakarta, Senin, 7 Januari 2019. RUPSLB menyetujui penunjukkan Riduan sebagai Direktur Commercial Banking. Sebelumnya Riduan merupakan Senior Executive Vice President Middle Corporate Bank Mandiri. TEMPO/Tony Hartawan
Perbankan Tetap Andalkan Kredit Infrastruktur

Perbankan tetap membuka ruang untuk penyaluran kredit infrastruktur tahun ini.


Mandiri Utama Finance Siap Pasarkan Produk Berbasis Syariah

18 Juli 2018

Mandiri Utama Finance. BISNIS.
Mandiri Utama Finance Siap Pasarkan Produk Berbasis Syariah

Unit usaha syariah Mandiri Utama Finance siap dioperasionalkan.


PT Bank Syariah Mandiri Ganti Dua Komisaris Independen

3 April 2018

Bank Mandiri Syariah. TEMPO/Imam Sukamto
PT Bank Syariah Mandiri Ganti Dua Komisaris Independen

Berdasarkan keputusan RUPS tahunan, Bank Syariah Mandiri menunjuk dua komisaris independen baru.


Tanpa Modal, Ratu Prabu Biayai LRT dari Pinjaman Bank Cina

10 Januari 2018

Proses pembangunan Light Rail Transit (LRT) di daerah Kelapa Gading Jakarta Utara, 8 Januari 2018. Pembangunan LRT ini sudah dalam tahap pemasangan rail dan direncanakan pemasangan akan selesai pada Maret mendatang. TEMPO/Wildan Aulia Rahman
Tanpa Modal, Ratu Prabu Biayai LRT dari Pinjaman Bank Cina

Ratu Prabu Energi berencana menggarap proyek LRT senilai Rp 30 triliun.


Bank Jaga Risiko Penyaluran Kredit Infrastruktur dengan Cara Ini

6 November 2017

Pemerintah Kembangkan Pembiayaan Infrastruktur
Bank Jaga Risiko Penyaluran Kredit Infrastruktur dengan Cara Ini

Kalangan perbankan berusaha menjaga risiko penyaluran kredit infrastruktur dengan sejumlah upaya.