Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pertamina Prediksi Peningkatan Konsumsi Avtur Mulai H-2 Lebaran

image-gnews
Petugas melakukan pengisian avtur ke sebuah pesawat udara di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 26 Januari 2016. Pertamina menyatakan stok avtur untuk melayani kebutuhan penerbangan di Indonesia sangat aman dengan rata-rata stok ketahanan berada diatas 24 hari. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Petugas melakukan pengisian avtur ke sebuah pesawat udara di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 26 Januari 2016. Pertamina menyatakan stok avtur untuk melayani kebutuhan penerbangan di Indonesia sangat aman dengan rata-rata stok ketahanan berada diatas 24 hari. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Lonjakan konsumsi untuk bahan bakar pesawat terbang, Avtur diperkirakan mulai terjadi pada H-15 hingga H+15 lebaran. Adapun puncaknya diperkirakan pada H-2, mengingat Idul Fitri jatuh pada hari Minggu, 25 Juni 2017.

“Avtur demikian juga, puncaknya H-2. Biasanya polanya selalu tetap, kalau lebaran Minggu-Senin, maka Jumat terjadi arus puncak, akan banyak penerbangan ke daerah khususnya wilayah tempat mudik, sehingga ada penambahan ekstra flat,” tutur Muchamad Iskandar, Direktur Pemasaran PT Pertamina (Persero), Jakarta Pusat, Senin, 22 Mei 2017.

Baca: Minyak Mentah Turun, Pertamina Sesuaikan Harga Avtur

Pertamina telah memprediksi realisasi penggunaan BBM pada musim Lebaran 2017, di mana berdasarkan tren penjualan dan realisasi Januari-maret terjadi peningkatan konsumsi untuk Gasoline (Premium dan Pertamax Series) akan mengalami kenaikan 9,7 persen dibandingkan harian normal.

Baca: Depot Mini Pertamina Salurkan Avtur Bandara Berau

Sedangkan untuk Gasoil (Solar/Bio dan Pertamina Dex series) akan mengalami penurunan -8,2 persen, namun di sisi Pertamina Dex dan Dexlite akan mengalami kenaikan konsumsi 10 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk Avtur, Pertamina memprediksi kenaikan mencapai 6 persen dari konsumsi normal sekitar 14.079 metrik ton per hari menjadi 14.992 kiloliter per hari pada musim Lebaran 2017. Karena itu Pertamina telah menyiapkan stok untuk semua produk Pertamina, per 21 Mei 2017.

Adapun untuk Avtur jumlah stok yang dimiliki saat ini sebesar 303.974 kiloliter, yang dapat mencukupi kebutuhan konsumsi hingga 22 hari ke depan, dengan asumsi harian sebesar 14.202 kiloliter.

“Sedangkan untuk prediksi stok kami semalam musim satgas Lebaran nanti kami akan menunggu pengumuman pemerintah untuk H-11 dan H+10. Namun untuk posisi stok hari ini masih cukup tinggi. Tak boleh turun di bawah 20 hari supaya sampai depot terakhir itu aman,” ucapnya.

DESTRIANITA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

4 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.


Konsumsi BBM, LPG, dan Avtur di Solo Raya saat Lebaran Diprediksi Melonjak, Begini Hitungan Pertamina

6 hari lalu

Pemudik motor di SPBU Pertamina Patrol, Indramayu, pada H-2 Lebaran, Kamis, 20 April 2023 pukul 13.00. TEMPO/ EDDY KURNIAWAN
Konsumsi BBM, LPG, dan Avtur di Solo Raya saat Lebaran Diprediksi Melonjak, Begini Hitungan Pertamina

Konsumsi bahan bakar minyak (BBM), LPG, dan avtur di Solo Raya diprediksi meningkat selama momentum Lebaran 2024, kecuali untuk jenis gasolin.


Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

8 hari lalu

Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Rosan Roeslani (tengah), Wakil Komandan Hukum dan Advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Habiburokhman (kedua kiri) bersama jajaran TKN memberikan keterangan pers membantah tudingan soal Prabowo hanya menjabat 2 tahun sebagai Presiden di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Minggu, 11 Februari 2024.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.


Selama F1 Powerboat Berlangsung, Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok BBM dan Avtur Aman

26 hari lalu

Pebalap tim Sharjah Rusty Wyatt memacu kecepatan saat mengikuti sesi kualifikasi putaran pertama Kejuaraan Dunia Perahu Motor F1 Powerboat (F1H2O) 2024 di Danau Toba, Balige, Sumatra Utara, Jumat 1 Maret 2024. ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso
Selama F1 Powerboat Berlangsung, Pertamina Patra Niaga Pastikan Stok BBM dan Avtur Aman

Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut menjamin stok BBM dan avtur aman di Sumatera Utara, terutama di wilayah tempat terselenggaranya kejuaraan dunia perahu motor Formula 1 atau F1 Powerboat di Danau Toba, tepatnya di perairan Balige pada 2-3 Maret 2024


PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

30 hari lalu

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.


Menhub Sepakati Kerja Sama Pembangunan Kilang Avtur Ramah Lingkungan dengan Singapura

37 hari lalu

Menhub Budi Karya Sumadi resmi menutup Posko Pusat Angkutan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Gedung Kemenhub, Jakarta, Kamis 4 Januari 2024. ANTARA/HO-BKIP Kemenhub
Menhub Sepakati Kerja Sama Pembangunan Kilang Avtur Ramah Lingkungan dengan Singapura

Budi Karya Sumadi sepakati kerja sama dengan Menteri Transportasi Singapura Chee Hong Tat membangun kilang avtur ramah lingkungan.


KPPU Usulkan Multi Provider Avtur, Pengamat Penerbangan Ungkap Dampaknya

48 hari lalu

DPPU Komodo Labuan Bajo melayani pengisian avtur pesawat di daerah itu. FOTO/Jhon Seo
KPPU Usulkan Multi Provider Avtur, Pengamat Penerbangan Ungkap Dampaknya

KPPU mengusulkan multi provider terhadap sistem penyediaan atau pendistribusian avtur untuk menekan harga tiket pesawat. Efektifkah?


KPPU Minta Pasar Avtur Terbuka, Pertamina: Sudah Tapi hanya Pertamina yang Siap

50 hari lalu

Harga Tiket Pesawat Mahal, KPPU: Avtur Indonesia Termahal di Asia Tenggara karena Monopoli
KPPU Minta Pasar Avtur Terbuka, Pertamina: Sudah Tapi hanya Pertamina yang Siap

Pertamina angkat bicara soal permintaan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) agar pasar avtur menjadi open acess dan multi provider.


Selesaikan Kajian Monopoli Avtur, KPPU Surati Luhut Minta Pasar Terbuka

51 hari lalu

Harga Tiket Pesawat Mahal, KPPU: Avtur Indonesia Termahal di Asia Tenggara karena Monopoli
Selesaikan Kajian Monopoli Avtur, KPPU Surati Luhut Minta Pasar Terbuka

KPPU mengaku telah menyelesaikan kajian monopoli avtur. KPPU meminta Luhut membuka pasar penyedia avtur.


Harga Tiket Pesawat Mahal, KPPU: Avtur Indonesia Termahal di Asia Tenggara karena Monopoli

51 hari lalu

DPPU Komodo Labuan Bajo melayani pengisian avtur pesawat di daerah itu. FOTO/Jhon Seo
Harga Tiket Pesawat Mahal, KPPU: Avtur Indonesia Termahal di Asia Tenggara karena Monopoli

KPPU menyebut harga tiket pesawat mahal karena avtur juga mahal karena monopoli.