Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penerimaan Bea dan Cukai Hingga April 2017 Capai Rp 29,4 Triliun  

image-gnews
Direktur Jendral Bea Cukai, Heru Pambudi memberikan keterangan kepada media terkait permasalahan impor KTP dan NPWP di Kantor Bea cukai Jakarta, 10 Febuari 2017. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Direktur Jendral Bea Cukai, Heru Pambudi memberikan keterangan kepada media terkait permasalahan impor KTP dan NPWP di Kantor Bea cukai Jakarta, 10 Febuari 2017. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Direktorat Jenderal Bea dan Cukai mencatat penerimaan bea cukai Rp 29,4 triliun hingga 28 April 2017. Jumlahnya hampir setara dengan penerimaan pada periode yang sama di 2016.

"Penerimaan kami mencapai Rp 29,6 triliun pada periode yang sama tahun kemarin," kata Direktur Jenderal Bea dan Cukai Heru Pambudi di Kementerian Keuangan, Jakarta, Rabu, 3 Mei 2017.

Heru mengatakan penerimaan tersebut terdiri atas penerimaan bea masuk Rp 10,2 triliun atau tak jauh beda dengan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 10,5 triliun. Untuk realisasi penerimaan bea keluar, Heru mencatat jumlahnya Rp 1,2 triliun atau lebih tinggi dari realisasi pada periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 716 miliar.

Baca: Bea Cukai Menindak 8.985 Penyelundupan Hingga 2 Mei 2017

Sementara penerimaan cukai tercatat Rp 17,9 triliun. Jumlahnya pada periode yang sama tahun lalu mencapai Rp 18,4 triliun. Ia mengatakan penerimaan cukai terdiri dari cukai tembakau sebesari Rp 16,4 triliun.

Heru mengatakan cukai tembakau pada periode yang sama tahun lalu mencapai Rp 16,8 triliun. Penerimaan cukai juga disumbang cukai minuman beralkohol Rp 1,4 triliun. "Jumlah cukai minuman sama dengan tahun lalu," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Simak: Menteri Jonan Gagal Paham Biaya Produksi Gas Naik, Produksi Turun

Heru mengaku optimis penerimaan bea dan cukai dapat terus meningkat setelah melihat hasil tersebut. Ia mengatakan kondisi perekonomian saat ini sudah mulai membaik. "Terutama April, yang sudah dimulai sejak Maret," ujarnya. Sejak awal tahun hingga Februari 2017, penerimaan bea dan cukai terdampak lesunya penerimaan cukai.

Ia berharap penerimaan akan terus stabil hingga akhir tahun sehingga bisa menutupi kekurangan penerimaan pada dua bulan pertama 2017. Ia memastikan pihaknya bekerja keras. "Kami ekstra effort," ucapnya. Salah satunya adalah dengan meningkatkan penindakan terhadap penyelundupan barang.

VINDRY FLORENTIN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Perbedaan Bea Cukai, Tugas, dan Fungsinya

21 September 2023

Mengenal Perbedaan Bea Cukai, Tugas, dan Fungsinya

Bea cukai adalah pungutan atas barang yang memiliki karakteristik tertentu. Berikut ulasan mengenai tugas hingga fungsinya.


Sri Mulyani Segera Lancarkan Reformasi Jilid II Kemenkeu, Siapa yang Disasar?

5 Maret 2023

Menteri Keuangan Sri Mulyani kembali meminta maaf kepada Jonathan Latumahina, ayah Cristalino David Ozora, korban penganiayaan oleh Mario Dandy, anak seorang pejabat Ditjen Pajak, di Rumah Sakit Mayapada Kuningan, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta, Sabtu 25 Februari 2023.  TEMPO/YANDHRIE ARVIAN
Sri Mulyani Segera Lancarkan Reformasi Jilid II Kemenkeu, Siapa yang Disasar?

Sepuluh orang pegiat antikorupsi diundang Menkeu Sri Mulyani. LHKPN, Direktorat Jenderal Pajak, dan Direktorat Jenderal Bea Cukai jadi sorotan.


Izin Impor Alkes Corona Dialihkan ke BNPB, Begini Prosedurnya

23 Maret 2020

Petugas memindahkan obat-obatan dan alat kesehatan ke dalam Pesawat C-130 Hercules TNI AU di Bandara Internasional Pudong, Shanghai, China, Sabtu malam, 21 Maret 2020. Kru pesawat yang dipimpin oleh Letkol Pnb Suryo berjumlah 18 orang  menggunakan prosedur kesehatan dengan memakai Alat Pelindung Diri (APD) sehingga tidak tertular virus Corona. ANTARA/Dispenau
Izin Impor Alkes Corona Dialihkan ke BNPB, Begini Prosedurnya

Izin impor alat-alat medis untuk penanganan virus corona diproses satu pintu melalui BNPB.


Ingin Bawa Barang dari Luar Negeri? Ini Panduan dari Bea Cukai

7 Desember 2019

Petugas Bea Cukai di perbatasan Nanga Badau-Malaysia berhasil mengamankan seorang pelintas batas yang kedapatan membawa 62 butir peluru bomen yang digunakan untuk berburu.
Ingin Bawa Barang dari Luar Negeri? Ini Panduan dari Bea Cukai

Pembelian barang dari luar negeri dan dibawa kembali ke Indonesia merupakan aktivitas impor dan wajib menaati aturan salah satunya dari bea cukai.


Selain Tekstil,Impor Aluminium Foil Juga Kena Bea Masuk Safeguard

4 November 2019

Ilustrasi memasak dengan aluminium foil. Boldsky.com
Selain Tekstil,Impor Aluminium Foil Juga Kena Bea Masuk Safeguard

Pemerintah kini mengenakan bea masuk safeguard untuk impor aluminium foil.


Pemerintah Tertibkan Pusat Logistik Berikat

14 Oktober 2019

Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Kementerian Keuangan Heru Pambudi saat memberikan keterangan pers di Jakarta pada Senin, 14 Oktober 2019.
Pemerintah Tertibkan Pusat Logistik Berikat

Direktorat Jenderal Bea dan Cukai telah melakukan upaya penertiban terhadap Pusat Logistik Berikat (PLB) dan non-PLB


iPhone 11, Barang Favorit yang Paling Banyak Dibawa Jastiper

28 September 2019

Ilustrasi wanita berbelanja. aboutsamui.ru
iPhone 11, Barang Favorit yang Paling Banyak Dibawa Jastiper

iPhone 11 merupakan produk impor favorit yang paling banyak dititip beli lewat jasa jastiper.


Tak Bayar Bea Masuk dan Pajak, Jastiper Biasa Datang dari Sini...

27 September 2019

Ilustrasi wanita berbelanja. svetandroida.cz
Tak Bayar Bea Masuk dan Pajak, Jastiper Biasa Datang dari Sini...

Memesan barang dengan jasa titip lewat jastiper biasanya lebih murah karena mereka tak membayar bea masuk dan cukai sesuai ketentuan.


Pergoki 422 Jastiper, Bea Cukai Selamatkan Hak Negara Rp 4 M

27 September 2019

Suasana konferensi pers Bea Cukai yang bertema
Pergoki 422 Jastiper, Bea Cukai Selamatkan Hak Negara Rp 4 M

Sampai September 2019, aparat Bea Cukai di Bandara Soekarno-Hatta berhasil memergoki 422 jastiper yang melanggar ketentuan.


Bea Cukai Siapkan Berbagai Strategi Penuhi Target Penerimaan Tahun 2019

26 September 2019

Bea Cukai siapkan berbagai langkah startegi penuh target penerimaan tahun 2019.
Bea Cukai Siapkan Berbagai Strategi Penuhi Target Penerimaan Tahun 2019

Bea Cukai menyiapkan sejumlah strategi untuk dapat menjalankan salah satu fungsinya sebagai revenue collector. Hal ini dianggap sebagai extra effort untuk mengoptimalkan penerimaan.