Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BCA Gratiskan Biaya Tarik Tunai Antarbank hingga Hari Ini

image-gnews
Sebuah kertas berisi pengumuman tertempel di gerai anjungan tunai mandiri (ATM) BCA di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, 28 Agustus 2017. Sebanyak 5.000 ATM BCA mengalami ganguan akibat transponder satelit Telkom 1. TEMPO/Rizki Putra
Sebuah kertas berisi pengumuman tertempel di gerai anjungan tunai mandiri (ATM) BCA di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, 28 Agustus 2017. Sebanyak 5.000 ATM BCA mengalami ganguan akibat transponder satelit Telkom 1. TEMPO/Rizki Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Central Asia (BCA) Tbk memperpanjang pembebasan biaya tarik tunai antarbank selama satu hari menjadi hingga Senin, 11 September 2017. Hal ini dilakukan karena sejumlah anjungan tunai mandiri (ATM) BCA yang terdampak Satelit Telkom 1 masih belum bisa beroperasi.

Meskipun proses pemulihan terus berlangsung dan ATM tersambung, menurut Direktur Utama BCA Jahja Setiaatmadja, masih ada kendala dalam mengisi kembali uang di mesin yang sebelumnya offline. Sebelumnya, uang di dalam ATM terdampak dikosongkan demi keamanan.  

Karena diperkirakan pengisian uang belum selesai, Jahja memperkirakan ATM belum akan berfungsi maksimal. "Sebab itu, kami putuskan memperpanjang pembebasan biaya tarik tunai antarbank sehari menjadi sampai 11 September," ujarnya, seperti dilansir keterangan tertulis, Ahad, 10 September 2017.

Nantinya, kata Jahja, dana nasabah akan tetap dipotong biaya saat transaksi tapi pada akhir bulan akan dikembalikan ke rekening nasabah. Dia memohon maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi.

Lebih jauh, Jahja menjelaskan, tim pemulihan BCA mendapat dukungan penuh dan luar biasa dari Telkom, Rintis Primacom, serta I Forte dalam proses repointing atau pengarahan ulang antena. Tim harus menggeser letak posisi antena per lokasi akibat arah ke satelit baru terhalang gedung atau pohon. "Namun, secara telekomunikasi, dapat kami simpulkan telah dapat diselesaikan dengan baik," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebanyak 5.700 ATM BCA terdampak gangguan satelit Telkom 1. Jumlahnya mencapai 30 persen dari total ATM BCA sebanyak 17.210 ATM. BCA mengalihkan 2.000 ATM yang menggunakan satelit Telkom 1 ke Apstar 5, sementara sisanya dialihkan ke Telkom 3S.

Satelit Telkom 1 mengalami gangguan sejak Jumat sore, 25 Agustus 2017. Gangguan terjadi akibat pergeseran posisi antena. Telkom menyatakan telah melakukan pemulihan layanan transponder dengan mengalihkan sejumlah pelanggan ke transponder satelit Telkom 3S dan satelit lain.

VINDRY FLORENTIN


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

2 jam lalu

LPEI Bertemu 3 Bos Perbankan, Bahas Penguatan Ekosistem Ekspor Indonesia

Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) bertemu dengan pimpinan perbankan untuk mendorong pertumbuhan ekspor Indonesia.


BRIN: Satelit LAPAN Bantu Proses Komunikasi Wilayah Terlanda Bencana

7 jam lalu

Satelit rakitan dalam negeri bernama LAPAN A2/LAPAN ORARI yang akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo di Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Bogor, Jawa Barat, Kamis, 3 September 2015. Peluncurannya sendiri akan dilakukan di pusat antariksa Satish Dhawan, Sriharikota, India. Nantinya, satelit akan dibawa ke orbit dengan ditumpangkan pada roket India bersama satelit penelitian astronomi milik Organisasi Riset Antariksa India. [TEMPO/Subekti; SB2015090312] KOMUNIKA ONLINE
BRIN: Satelit LAPAN Bantu Proses Komunikasi Wilayah Terlanda Bencana

Satelit LAPAN-A2/LAPAN-ORARI merupakan salah satu hasil riset karya anak bangsa yang dikembangkan oleh BRIN.


Pembaruan Terbaru Android 15 Hadirkan Dukungan Konektivitas Satelit

5 hari lalu

Logo Android. pinterest.com
Pembaruan Terbaru Android 15 Hadirkan Dukungan Konektivitas Satelit

Perubahan besar pada Android 15 DP2 adalah dukungannya terhadap konektivitas satelit di tingkat sistem operasi.


Layanan Tukar Uang Baru BCA untuk Lebaran 2024, Cek Lokasinya

7 hari lalu

Nasabah perlu tahu jam operasional Bank BCA di kantor cabang utama maupun kantor cabang pembantu. Foto: Canva
Layanan Tukar Uang Baru BCA untuk Lebaran 2024, Cek Lokasinya

Cek lokasi penukaran uang BCA baru untuk lebaran 2024


BCA Siapkan Uang Tunai Rp 68,8 Triliun untuk Lebaran 2024 dan Layani Penukaran Uang Baru

8 hari lalu

Berikut ini KCU dan KCP Bank BCA yang beroperasi saat weekend. Nasabah bisa melakukan transaksi di akhir pekan mulai jam 10.00-15.00. Foto: Canva
BCA Siapkan Uang Tunai Rp 68,8 Triliun untuk Lebaran 2024 dan Layani Penukaran Uang Baru

BCA menyediakan uang tunai sebesar Rp 68,8 triliun untuk kebutuhan masyarakat selama Ramadan hingga Idul Fitri 2024.


SpaceX Dikabarkan Bangun Jaringan Ratusan Satelit Mata-mata untuk Intelijen AS, Nilai Kontrak Rp 28 Triliun

11 hari lalu

SpaceX Starshield (The Verge)
SpaceX Dikabarkan Bangun Jaringan Ratusan Satelit Mata-mata untuk Intelijen AS, Nilai Kontrak Rp 28 Triliun

SpaceX menggambarkan Starshield sebagai jaringan satelit aman yang berfokus pada pemerintah


RUPST Putuskan BCA Tebar Dividen Rp 270 per Saham ke Investor

14 hari lalu

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja saat mencoba mesin CS Digital dan mengganti kartu BCA magnetic menjadi kartu BCA berteknologi chip hasil kerja sama dengan Mastercard. Tempo/M JULNIS FIRMANSYAH
RUPST Putuskan BCA Tebar Dividen Rp 270 per Saham ke Investor

BCA akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 270 per saham. Dividen ini meningkat 31,7 persen dibanding tahun lalu.


Susul iPhone, Fitur SOS Satelit akan Hadir pada Ponsel Google Pixel

21 hari lalu

Bocoran gambar ponsel Google Pixel 8 Pro. Foto : gsmarena
Susul iPhone, Fitur SOS Satelit akan Hadir pada Ponsel Google Pixel

Pengguna ponsel Pixel sudah dapat melihat opsi "SOS Satelit" di bagian pengaturan "Keselamatan & Darurat".


Otorita Blak-blakan soal Alasan BCA Belum Juga Groundbreaking di IKN

21 hari lalu

Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Agung Wicaksono saat ditemui di Ayana Midplaza Jakarta pada Kamis, 7 Maret 2024. TEMPO/Riani Sanusi Putri
Otorita Blak-blakan soal Alasan BCA Belum Juga Groundbreaking di IKN

Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) mengungkapkan alasan BCA tak kunjung memulai pembangunan atau groundbreaking di IKN.


Cara Gunakan User ID BCA: Cara Membuat, Proses Verifikasi dan Cara Buka jika Lupa

22 hari lalu

Ada dua cara transfer BRI ke BCA yang praktis, yakni melalui kartu ATM dan mobile banking BRImo. Simak langkah-langkahnya berikut ini. Foto: Canva
Cara Gunakan User ID BCA: Cara Membuat, Proses Verifikasi dan Cara Buka jika Lupa

"Panduan lengkap cara membuat, verifikasi, dan mengatasi lupa User ID BCA untuk akses mudah layanan perbankan secara online.