Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BI: Kebutuhan Uang Tunai di NTT Bakal Naik Jelang Lebaran

image-gnews
Ilustrasi Rupiah. ANTARA/Yudhi Mahatma
Ilustrasi Rupiah. ANTARA/Yudhi Mahatma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menjelang hari Raya Idul Fitri, kebutuhan uang tunai di sebuah wilayah biasanya mengalami kenaikan.

Bank Indonesia Perwakilan Nusa Tenggara Timur memperkirakan kebutuhan uang tunai jelang Hari Raya Idul Fitri di provinsi berbasis kepulauan itu naik sebesar 14,6 persen.


"Kalau melihat pertumbuhan kebutuhan penggunaan uang tahun 2015 berjumlah 0,77 persen dan pada tahun 2016 naik menjadi 18,26 persen maka diperkirakan tahun ini mengalami kenaikan 14,6 persen," kata Kepala BI Perwakilan NTT Naek Tigor Sinaga, di Kupang, Rabu, 10 Mei 2017.

Tigor mengatakan, perkiraan tersebut juga didukung semakin banyaknya kas titipan BI di sejumlah wilayah di provinsi yang tengah gencar-gencarnya mempromosikan kawasan wisatanya tersebut.

Saat ini sudah ada enam kas titipan BI, belum lagi dalam waktu dekat akan ditambah dua kas titipan lagi yakni di pulau Sumba dan pulau Alor agar transaksi dan peredaran uang berjalan lancar.

"Tahun lalu hanya ada enam kas titipan, tetapi untuk tahun ini kita tambah dua lagi kas titipan. KIta berharap agar ini bisa membantu masyarakat di kedua pulau itu," tambahnya.

Ia juga mengatakan, terjadinya kenaikan sebesar 14,6 persen itu juga dikarenakan kehadiran tiga Kas Titipan di tiga kota di NTT pada akhir tahun 2016 yakni Ende, Ruteng dan Lembata.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lebih lanjut ia mengatakan sampai dengan awal Mei posisi stok keuangan BI NTT sendiri termasuk di enam kas titipan itu mencapai Rp 2,43 triliun.

"Jumlah tersebut akan kita ambil secara bertahap, dan kita antispasi sekitar Rp 400 miliar yang akan digunakan hingga akhir Mei 2017 ini," tambahnya.

Namun, jumlah Rp 400 miliar itu belum termasuk dengan untuk gaji pegawai maupun untuk tunjangan hari raya (THR) pada bulan Juni mendatang.

Oleh karena itu BI sendiri lanjutnya akan menyiapkan Rp 1,1-an triliun untuk membayar gaji pegawai dan THR pada Juni mendatang.

"Jadi kalau ditotal ada sekitar Rp 1,5 triliun yang kita siapkan untuk digunakan masyarakat NTT," demikian Tigor.

BISNIS.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tips Alokasikan Keuangan dari Pakar, Termasuk untuk Lebaran

8 hari lalu

Ilustrasi wanita mengatur alokasi keuangan. Freepik.com/marymarkevich
Tips Alokasikan Keuangan dari Pakar, Termasuk untuk Lebaran

Perencana keuangan membagikan saran mengalokasikan anggaran, termasuk menghadapi kenaikan harga menjelang Lebaran


6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

9 hari lalu

Ilustrasi Ibu dan Anak. Sumber: Getty/mirror.co.uk
6 Tips Memberi Tahu Anak soal Masalah Keluarga

Ketika ada masalah keluarga, penting bagi orang tua untuk memberitahu anak dengan cara yang baik dan sesuai usianya.


PTUN Menangkan Kresna Life, Pengamat Asuransi: Preseden Buruk bagi Industri Keuangan

16 hari lalu

Asuransi Jiwa Kresna Life. kresnalife.com
PTUN Menangkan Kresna Life, Pengamat Asuransi: Preseden Buruk bagi Industri Keuangan

Putusan PTUN yang membatalkan keputusan OJK ihwal pencabutan izin usaha Kresna Life dinilai sebagai preseden buruk bagi industri keuangan.


Laba Pertamina International Shipping Melonjak US$ 330 Juta di Tahun 2023

21 hari lalu

Laba Pertamina International Shipping Melonjak US$ 330 Juta di Tahun 2023

PT Pertamina International Shipping (PIS) yang menjadi Subholding Integrated Marine Logistics Pertamina, sukses mencatat kenaikan laba signifikan untuk kinerja keuangan tahun 2023.


IHSG Sesi I Ditutup Melemah di Level 7.257,2, Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

35 hari lalu

Sejumlah pelajar berkunjung dan berfoto di ruang utama lantai Bursa Efek Infonesia, Jakarta, Rabu, 7 Februari 2024. Berdasarkan data RTI Business, IHSG terpantau naik 0,30 persen atau 21,82 poin ke 7.269,23 pada pukul 09.02 WIB. TEMPO/Tony Hartawan
IHSG Sesi I Ditutup Melemah di Level 7.257,2, Sektor Keuangan Turun Paling Dalam

IHSG ditutup melemah pada sesi pertama di tengah melemahnya sejumlah saham big cap.


OJK Terbitkan Panduan Aktivitas Ekonomi Berkelanjutan

37 hari lalu

Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Mahendra Siregar (tengah), beserta jajarannya dalam konferensi pers Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) 2024 di The St. Regis, Jakarta, Selasa, 20 Februari 2024. TEMPO/Defara Dhanya
OJK Terbitkan Panduan Aktivitas Ekonomi Berkelanjutan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meluncurkan buku Taksonomi Keuangan Berkelanjutan Indonesia (TKBI).


Ini Pesan Sri Mulyani Usai Lantik Pejabat Kemenkeu

40 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengunggah sejumlah foto ketika ia melantik sejumlah pejabat di lingkungan Kemenkeu lewat Instagram resminya @smindrawati, dikutip pada Ahad, 18 Februari 2024. Instagram
Ini Pesan Sri Mulyani Usai Lantik Pejabat Kemenkeu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberikan pesan-pesan kepada pejabat Kemenkeu yang baru saja dilantik.


8 Tips Trading Saham untuk Pemula, Mulai dengan Modal Kecil

24 Januari 2024

Untuk memulai trading saham, diperlukan pengetahuan dan strategi. khusus. Mari simak beberapa tips trading untuk mengurangi risiko. Foto: Canva
8 Tips Trading Saham untuk Pemula, Mulai dengan Modal Kecil

Untuk memulai trading saham, diperlukan pengetahuan dan strategi. khusus. Mari simak beberapa tips trading untuk mengurangi risiko.


6 Tips Melakukan Perjalanan Pertama Kali dengan Pasangan

20 Januari 2024

Ilustrasi pasangan liburan/traveling/bulan madu. Shutterstock.com
6 Tips Melakukan Perjalanan Pertama Kali dengan Pasangan

Dengan melakukan perjalanan bersama, pasangan dapat lebih mengenal kepribadian masing-masing


Pekan Ketiga Januari, BI Catat Modal asing Masuk ke Indonesia Rp 7,66 Triliun

20 Januari 2024

Karyawan melintas di area perkantoran Bank Indonesia, Jakarta, Selasa, 31 Mei 2022. Gubernur BI, Perry Warjiyo mengatakan, potensi inflasi yang melebihi perkiraan ini didorong oleh kenaikan harga-harga komoditas global yang kemudian mempengaruhi pergerakan harga di dalam negeri. TEMPO/Tony Hartawan
Pekan Ketiga Januari, BI Catat Modal asing Masuk ke Indonesia Rp 7,66 Triliun

BI mencatat aliran modal asing yang masuk bersih ke pasar keuangan domestik selama periode 15 hingga 18 Januari 2024 mencapai Rp 7,66 triliun.