Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

PLN: PLTP Unit 6 di Sulut Siap Beroperasi Desember Ini  

image-gnews
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulubelu, Lampung. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Ulubelu, Lampung. ANTARA/Rivan Awal Lingga
Iklan

TEMPO.CO, Tomohon - Direktur Bisnis Regional Sulawesi dan Nusa Tenggara PT PLN (Persero) Machnizon Masri mengatakan tambahan pasokan listrik yang akan disuplai oleh Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Lahendong Unit 5 dan 6 yang rencananya akan mulai operasi pada Desember bisa memperkuat sistem kelistrikan Sulawesi Utara dan Gorontalo (SulutGo).

Machnizon berharap sebagai satu-satunya pembeli energi listrik  panas bumi dari PLTP Lahendong, PT Pertamina Geothermal Energy (anak perusahaan Pertamina),  bisa menekan tarif listrik panas bumi yang saat ini masih di atas harga jual listrik sesuai tarif dasar listrik (TDL) yang ditetapkan oleh pemerintah. Hal ini mengingat pengembangan panas bumi berisiko tinggi dan saat ini masih sangat mahal biaya investasinya.

"Kami mendukung penuh upaya pemerintah untuk menggenjot pengembangan dan pemanfaatan energi baru dan terbarukan yang ditargetkan dapat mencapai sekitar 23 persen dari total bauran energi pada tahun 2025," kata kata Machnizon di Tomohon, Sulawesi Utara, Sabtu, 26 November 2016.

Kondisi sistem kelistrikan Sulawesi Utara dan Gorontalo saat ini  surplus sebesar 70,9 megawatt dengan daya mampu 414,8 MW. Adapun beban puncaknya bisa mencapai 343,9 MW. Selain itu SulutGo juga mendapat tambahan suplai listrik sebesar 100 MW dari PLTG Gorontalo yang beroperasi September lalu.

Baca Juga: Jonan Bentuk Tim, Bahas Tarif Listrik Energi Panas Bumi

Saat ini, Machnizon menuturkan PLTP Lahendong memiliki 5 unit yang telah beroperasi dengan kapasitas terpasang masing-masing 20 MW. Unit 1 sampai 4 dioperasikan PLN, sementara unit 5 (skema IPP) dioperasikan oleh PT PGE.

Jika seluruh PLTP di Sulawesi Utara telah beroperasi, maka PLN akan memiliki kapasitas 120 MW yang terdiri dari unit 1-6 masing-masing berkapasitas 20 MW. Machnizon menyebutkan pembangkit listrik energi baru terbarukan (EBT) di Sulawesi Utara dan Gorontalo sangat besar potensinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain PLTG dan PLTU yang telah existing di Sulutgo, juga terdapat  empat unit pembangkit tenaga panas bumi, tiga unit pembangkit tenaga mikro hidro, tujuh unit pembangkit tenaga surya serta dua unit tenaga biomassa dan tenaga angin. Presentasi pembangkit listrik EBT menyumbang sebanyak 52 persen dari bauran energi pembangkit yang mensuplai Sulutgo.

Simak: Ditjen Pajak Pisah dari Kementerian, Ini Kata Sri Mulyani

"PLN akan terus berupaya mengembangkan dan menyalurkan energi listrik dari panas bumi, serta energi baru terbarukan lainnya," jelas Machnizon.

Saat ini rasio elektrifikasi di Sulut  telah mencapai 90,15 persen meningkat 3,58 persen dari tahun lalu. Peningkatan ini berkat beroperasinya PLTG Gorontalo September lalu dan juga PLTP Lahendong Unit 5 tahun ini.

LARISSA HUDA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PLN Sambung Listrik Serentak untuk 230 Pelanggan Usaha di Jakarta

9 hari lalu

PLN Sambung Listrik Serentak untuk 230 Pelanggan Usaha di Jakarta

Pemasangan listrik untuk kalanan industri, bisnis, dan UMKM membantu pergerakan ekonomi di Jakarta.


PLN Sukses Sambung Listrik dari Sumbawa ke Bajo Pulau

9 hari lalu

PLN Sukses Sambung Listrik dari Sumbawa ke Bajo Pulau

Kelistrikan di Bajo Pulau menyetop operasi PLTD. Listrik ada 24 jam dan lebih ramah lingkungan.


Road to PLN Investment Days 2024, Upaya Menggiatkan Kolaborasi

10 hari lalu

Road to PLN Investment Days 2024, Upaya Menggiatkan Kolaborasi

Transisi energi hanya mungkin dicapai melalui kolaborasi berbagai pihak. PLN telah menyusun program ARED untuk menghadapi tiga tantangan besar.


PLN Dukung Pelestarian Gajah Sumatra

15 hari lalu

PLN Dukung Pelestarian Gajah Sumatra

Komitmen PT PLN (Persero) terhadap pelestarian Gajah Sumatra semakin nyata dengan penyediaan motor dan speed boat patroli bagi Pusat Latihan Gajah (PLG) Sumatra Padang Sugihan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan.


Gunakan REC PLN, Katoda Tembaga Freeport Kini jadi Produk Hijau

15 hari lalu

Gunakan REC PLN, Katoda Tembaga Freeport Kini jadi Produk Hijau

Gunakan REC PLN, kini produk Katoda Tembaga Freeport jadi produk hijau berdaya saing tinggi.


KPK Serahkan Barang Rampasan Hasil Perkara Korupsi ke Enam Instansi Pemerintah

16 hari lalu

Ketua KPK sementara, Nawawi Pomolango bersama wakil ketua KPK, Nurul Gufron (tengah) dan juru bicara KPK, Ali Fikri (kanan) memaparkan laporan kinerja dan capaian KPK Tahun 2023, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 16 Januari 2024. Sepanjang tahun 2023 KPK telah menerima 5.079 pengaduan dugaan tindak pidana korupsi, berhasil menuntaskan 94 kasus korupsi yang telah memiliki kekuatan hukum tetap, melaksanakan 8 Operasi Tangkap Tangan, 8 kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dan  berhasil mengembalikan aset ke kas negara sejumlah Rp525.415.553.599. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Serahkan Barang Rampasan Hasil Perkara Korupsi ke Enam Instansi Pemerintah

KPK menyerahkan barang rampasan negara hasil perkara tindak pidana korupsi kepada enam instansi pemerintah.


Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

17 hari lalu

PLTS IKN 50 MW berdiri di lahan seluas 80 hektare. Total panel surya yang digunakan dalam PLTS tersebut mencapai 21.600 panel surya. ANTARA/HO-PLN
Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

Walhi memprediksi kerusakan lingkungan di sekitar IKN akan semakin parah buntut banyak proyek seperti pembangkit listrik hingga suplai material.


Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

23 hari lalu

Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

Suplai daya listrik 555 kVA mampu meningkatkan produktivitas pabrik hingga 50 ton per hari.


PLN Raih Penghargaan Most Interactive Booth di IIMS 2024

30 hari lalu

PLN Raih Penghargaan Most Interactive Booth di IIMS 2024

PT PLN (Persero) meraih penghargaan Most Interactive Booth dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.


PLN Siapkan Hidrogen Jadi Energi Alternatif

33 hari lalu

Kendaraan berbahan bakar hidrogen tengah terparkir di Hydrogen Refueling Station (HRS) atau Stasiun Pengisian Hidrogen milik milik PT PLN Indonesia Power di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu 21 Februari 2024. SPBU Hidrogen ini memiliki 3 jasa layanan, di antaranya jasa pengisian bahan bakar untuk mobil hydrogen, jasa pengisian mobil listrik, dan hydrogen center yang merupakan pusat pelatihan hydrogen pertama dan terlengkap di Indonesia. TEMPO/Tony Hartawan
PLN Siapkan Hidrogen Jadi Energi Alternatif

Harga hidrogen menjadi terjangkau karena PLN berhasil mengintegrasikan rantai pasok