Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Isu Merger dengan Kimia Farma, Indofarma Tak Mau Pusing

image-gnews
Aktivitas pekerja di pabrik obat PT Indofarma (persero) Cibitung, Bekasi, Selasa (10/04). PT Indofarma akan melakukan investasi sebesar Rp 100 milliar untuk mengembangkan produksi generik dan herbal dan memenuhi kebutuhan bahan baku yang saat ini 90% masih Impor. TEMPO/Dasril Roszandi
Aktivitas pekerja di pabrik obat PT Indofarma (persero) Cibitung, Bekasi, Selasa (10/04). PT Indofarma akan melakukan investasi sebesar Rp 100 milliar untuk mengembangkan produksi generik dan herbal dan memenuhi kebutuhan bahan baku yang saat ini 90% masih Impor. TEMPO/Dasril Roszandi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Upaya konsolidasi atau merger antara PT Kimia Farma Tbk dengan PT Indofarma Tbk hingga kini belum menemui titik terang. Sekretaris Perusahaan Indofarma Yasser Arafat mengatakan keputusan penyatuan dua perusahaan badan usaha milik negara itu sepenuhnya tergantung kepada pemegang saham mayoritas. "Kami mengikuti pemerintah saja," kata Yasser di Gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin, 28 Desember 2015.

Perseroan, ucap dia, sudah menyiapkan segala skenario jika pada akhirnya dua perusahaan yang bergerak di sektor farmasi itu nantinya bersatu. Namun, dia mengakui,  berlarut-larutnya wacana merger itu menyebabkan kinerja perusahaan agak terganggu. Oleh sebab itu, lanjut Yasser, Indofarma memilih untuk fokus kepada kinerja dan meningkatkan nilai tambah produk perseroan.

"Wacana merger sudah dibahas sejak 2005 tapi tidak ada kepastian. Kami siap jika jalan sendiri," ucap Yasser. Lebih lanjut, jika melihat capital market kedua perusahaan, kemungkinan besar Indofarma yang akan diakuisisi oleh Kimia Farma.

Hingga November 2015 Indofarma mencatatkan penjualan sebesar Rp 1,2 triliun. Jumlah itu melebihi realisasi penjualan pada periode sebelumnya yang mencapai Rp 1 triliun. Sedangkan untuk laba bersih, Yasser mengatakan hingga akhir 2015 bisa menyentuh angka Rp 10 miliar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Laba bersih itu meleset jauh dari target perusahaan yang pada awal tahun mematok laba sebesar Rp 33 miliar. Yasser menyatakan menurunnya laba lantaran tidak optimalnya serapan Rencana Kebutuhan Obat (RKO). Menurut dia, baru 70 persen RKO yang terserap. "Penyebabnya bisa karena anggaran (di pemerintah daerah) yang belum cair," tuturnya.

Pada 2016, Indofarma tidak menurunkan target laba bersihnya. Yasser optimistis Indofarma bisa mencapai laba sebesar Rp 35 miliar. Sementara untuk pendapatan ia menargetkan bisa menyentuh Rp 1,9 triliun.

ADITYA BUDIMAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

12 hari lalu

Serikat Pekerja Indofarma menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rabu, 31 Januari 2024. Mereka menuntut Menteri BUMN Erick Thohir menyelamatkan Indofarma Group yang merugi sekaligus memberikan hak-hak para karyawan. TEMPO/Riri Rahayu.
Indofarma Sebut Sudah Bayar THR Karyawan, Dibayar Penuh

PT Indofarma menyatakan telah membayar THR Idul Fitri bagi karyawannya secara penuh tanpa dicicil.


Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

13 hari lalu

Aktivitas pekerja di pabrik obat PT Indofarma (persero) Cibitung, Bekasi, Selasa (10/04). PT Indofarma akan melakukan investasi sebesar Rp 100 milliar untuk mengembangkan produksi generik dan herbal dan memenuhi kebutuhan bahan baku yang saat ini 90% masih Impor. TEMPO/Dasril Roszandi
Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19, Tak Bayar Gaji sejak Januari

Indofarma ambruk karena salah perhitungan kapan pandemi COvid-19 berakhir, sehingga banyak obat sakit akibat virus corona tak terjual


Indofarma Didesak Karyawan Bayar Kewajiban: THR Sudah, Gaji Masih Kami Usahakan

14 hari lalu

Serikat Pekerja Indofarma menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rabu, 31 Januari 2024. Mereka menuntut Menteri BUMN Erick Thohir menyelamatkan Indofarma Group yang merugi sekaligus memberikan hak-hak para karyawan. TEMPO/Riri Rahayu.
Indofarma Didesak Karyawan Bayar Kewajiban: THR Sudah, Gaji Masih Kami Usahakan

Sekretaris Perusahaan PT Indofarma (Persero) Tbk. Warjoko Sumedi angkat bicara menanggapi desakan para karyawan yang meminta pembayaran gaji dan THR.


Mengenal Akuisisi, Jenis, beserta Manfaatnya

21 November 2023

Akuisisi merujuk pada proses pembelian mayoritas atau seluruh saham perusahaan untuk mengambil alih kontrol. Pahami tujuan, jenis, dan contohnya. Foto: Canva
Mengenal Akuisisi, Jenis, beserta Manfaatnya

Akuisisi merujuk pada proses pembelian mayoritas atau seluruh saham perusahaan untuk mengambil alih kontrol. Pahami tujuan, jenis, dan contohnya.


Merger Maskapai Penerbangan, Selayang Pandang Manfaat dan Resiko Merger

2 September 2023

Garuda Indonesia, Citilink, dan Pelita Air. FOTO/pngwing.com
Merger Maskapai Penerbangan, Selayang Pandang Manfaat dan Resiko Merger

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan merger dilakukan sebagai upaya menekan biaya logistik.


Ragam Pernyataan Erick Thohir soal Rencana Merger BUMN Karya, Harap Masyarakat Tak Persepsi Buruk

26 Mei 2023

Ketua PSSI, Erick Thohir memberikan keterangan pers di Ruang Konferensi Pers, Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Rabu, 24 Mei 2023. Dalam konferensi pers konpers, Erick menyatakan bahwa Timnas Indonesia akan melakoni laga FIFA Match Day pada tanggal 14 Juni melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya dan 19 Juni melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Ragam Pernyataan Erick Thohir soal Rencana Merger BUMN Karya, Harap Masyarakat Tak Persepsi Buruk

Soal rencana merger BUMN Karya, Menteri BUMN Erick Thohir sampaikan banyak hal.


Diburu Masyarakat, Stok Obat Ivermectin di Pasar Pramuka Habis

4 Juli 2021

Obat Ivermectine. REUTERS/Benoit Tessier
Diburu Masyarakat, Stok Obat Ivermectin di Pasar Pramuka Habis

Ketua Asosiasi Pedagang Farmasi Pasar Pramuka Yoyon mengatakan stok obat Ivermectin kosong di Pasar Pramuka dalam dua hari terakhir ini.


Berapa Harga Ivermectin dari PT Indofarma Sebenarnya?

2 Juli 2021

Ivermectin. Kredit: Brazilian Report
Berapa Harga Ivermectin dari PT Indofarma Sebenarnya?

PT Indofarma angkat bicara soal produk dan harga ivermectin 12 mg tablet.


Kerja Sama dengan UEA, Erick Thohir: Industri Kesehatan RI Tak Cuma Jago Kandang

22 Agustus 2020

Total harta kekayaan Menteri BUMN Erick Thohir sebesar Rp 2.3 Triliun menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Menteri berlatar belakang pengusaha ini memiliki surat berharga senilai Rp 1.6 Triliun dan 30 bidang tanah di Jabodetabek senilai total Rp 242.5 miliar. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Kerja Sama dengan UEA, Erick Thohir: Industri Kesehatan RI Tak Cuma Jago Kandang

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan industri kesehatan Indonesia tidak hanya jago kandang, namun juga menjadi partner yang baik.


Pandemi Corona, Indofarma Genjot Produksi Alat Pelindung Diri

26 Maret 2020

Aktivitas pekerja di pabrik obat PT Indofarma (persero) Cibitung, Bekasi, Selasa (10/04). PT Indofarma akan melakukan investasi sebesar Rp 100 milliar untuk mengembangkan produksi generik dan herbal dan memenuhi kebutuhan bahan baku yang saat ini 90% masih Impor. TEMPO/Dasril Roszandi
Pandemi Corona, Indofarma Genjot Produksi Alat Pelindung Diri

Guna memenuhi kebutuhan di saat pandemi Corona, Indofarma memesan 2 mesin pembuat masker bedah disposable untuk memproduksi 1,5 juta item per bulan.