Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Revitalisasi Tiga Pabrik Gula Butuh Investasi Rp 520 Miliar  

image-gnews
Ilustrsi pabrik gula. ANTARA/Andreas Fitri Atmoko
Ilustrsi pabrik gula. ANTARA/Andreas Fitri Atmoko
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT PG Rajawali II akan merevitalisasi tiga pabrik gula (PG) dengan kebutuhan investasi sekitar Rp 520 miliar. Direktur Utama PG Rajawali II Agus Siswanto mengatakan revitalisasi direncanakan secara bertahap, mulai dari PG Subang, lalu ke PG Tersana Baru, dan PG Sindang Laut, yang berlokasi di Jawa Barat.

Menurut dia, target revitalisasi tersebut antara lain untuk mengganti mesin pada stasiun giling peras tebu menjadi nira untuk meningkatkan rendemen sekitar 0,50 persen.

"Bahkan masih bisa dimaksimalkan menjadi 1 persen jika didukung oleh pengelolaan budi daya tebu yang baik oleh petani," ujarnya setelah menerima kunjungan Menteri BUMN Rini M. Soemarno di PG Sindang Laut, Jumat, 16 Oktober 2015.

Dia menjelaskan, rencana revitalisasi bakal dilakukan di PG Subang pada 2016 kemudian dilanjutkan ke PG Tersana Baru dan PG Sindang Laut secara bersamaan.

Namun realisasinya akan menyesuaikan dengan kondisi keuangan perusahaan karena, hingga 2015, PG Rajawali II masih mengalami kerugian sebesar Rp 98 miliar.

“Kerugian tahun ini lebih rendah dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang mencapai Rp 294 miliar,” ucapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain rencana revitalisasi, PG Rajawali II bakal memindahkan pabrik spiritus yang berada di Palimanan Cirebon, mengingat lokasinya sudah sangat dekat dengan permukiman warga.

“Pabrik spiritus akan kami pindahkan ke area Jatitujuh sehingga pabrik gula dan pabrik spiritus bisa terintegrasi,” katanya.

Sebelumnya, Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) B. Didik Prasetyo mengungkapkan, produksi gula PG Rajawali II pada musim giling 2015 naik signifikan, yakni lebih dari 15 persen, dibanding produksi tahun lalu.

BISNIS.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jika Ditugasi Impor Gula Mentah, PTPN X Siap

1 Juli 2019

Petani tebu dari berbagai daerah di Indonesia menaburkan gula import saat aksi demo didepan istana negara, 28 Agustus 2017. Petani tersebut menuntut harga gula yang merosot tajam rata-rata Rp 9.000-9.500/kg, jauh dibandingkan tahun 2016 yang rata-rata Rp 11.000-11.500/kg. TEMPO/Rizki Putra
Jika Ditugasi Impor Gula Mentah, PTPN X Siap

Impor gula mentah itu dilakukan guna memenuhi konsumsi gula kristal putih (GKP).


Cerita Pabrik Gula Milik BUMN yang Berumur Lebih dari Satu Abad

5 Juni 2017

Suasana pabrik gula Colomadu lengang pada hari biasa, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. TEMPO/Tulus Wijanarko
Cerita Pabrik Gula Milik BUMN yang Berumur Lebih dari Satu Abad

Sebanyak 74 persen pabrik gula BUMN berusia lebih dari satu abad. Sudah tidak efisien dan perlu peremajaan. Benih tebu baru juga mahal harganya.


PTPN XIII Siapkan Rp 330 Miliar untuk Revitalisasi Pabrik

25 Mei 2017

Pekerja menyortir kelapa sawit yang akan dikirim ke pabrik CPO di kawasan PTPN VIII di Cigudeg, Bogor.  dok Tempo/Arie Basuki
PTPN XIII Siapkan Rp 330 Miliar untuk Revitalisasi Pabrik

Perbaikan pabrik ini bertujuan meningkatkan utilisasi pabrik-pabrik pengolahan yang telah dibangun sejak 1980-an tersebut.


Pemerintah Tetapkan HET Gula Rp 12.500 per Kilogram  

16 Januari 2017

Seorang pedagang sedang menimbang gula pasir di Pasar Senen, Jakarta, Senin (28/12). Menjelang tutup tahun ini, harga gula pasir naik sekitar Rp 2.000 dari kisaran harga Rp 9-10 ribu beranjak menjadi Rp 11-12 ribu. TEMPO/Dinul Mubarok
Pemerintah Tetapkan HET Gula Rp 12.500 per Kilogram  

Penetapan HET dilakukan dengan sudah mempertimbangkan keuntungan yang harus didapat sektor usaha.


RNI Bangun Pabrik Bioetanol Rp 200 Miliar  

16 Oktober 2015

Gedung Rajawali Nusantara Indonesia di kawasan Mega Kuningan, Jakarta. TEMPO/Adri Irianto
RNI Bangun Pabrik Bioetanol Rp 200 Miliar  

RNI akan menghasilkan bioetanol setara bahan bakar minyak.


Kemenperin Alihkan Anggaran Gula untuk Industri Agro

22 Agustus 2015

Sejumlah buruh mengangkut tebu hasil panen untuk dikirim ke pabrik gula saat musim giling perdana tahun ini di kelurahan Kedungkandang, Malang, Jawa Timur, Selasa (29/5). ANTARA/Ari Bowo Sucipto
Kemenperin Alihkan Anggaran Gula untuk Industri Agro

Anggaran Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk revitalisasi pabrik gula PT Perkebunan Nusantara III dari Kementerian Perindustrian.


Investor Gula Siap Masuk Sulawesi Selatan, Ini Syaratnya

28 Juli 2015

Sejumlah buruh mengangkut tebu hasil panen untuk dikirim ke pabrik gula saat musim giling perdana tahun ini di kelurahan Kedungkandang, Malang, Jawa Timur, Selasa (29/5). ANTARA/Ari Bowo Sucipto
Investor Gula Siap Masuk Sulawesi Selatan, Ini Syaratnya

Menteri Perindustrian Saleh Husin menuturkan ketersediaan dan kesiapan lahan bakal lebih mempercepat realisasi rencana pembangunan pabrik gula kristal putih.


Revitalisasi Pabrik Gula Butuh Dana Rp 25 Triliun  

26 Maret 2015

Seorang pekerja melakukan pengecekan kereta lori pengangkut tebu di Pabrik Gula Rendeng, Kudus, Jateng, Senin (21/5). ANTARA/Andreas Fitri Atmoko
Revitalisasi Pabrik Gula Butuh Dana Rp 25 Triliun  

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyatakan kondisi
pabrik-pabrik gula di Jawa Tengah sangat memprihatinkan.


Membangkitkan Pergulaan Kita

21 Januari 2015

Membangkitkan Pergulaan Kita

Bank Dunia memperkirakan bahwa harga riil gula di pasar dunia (dolar Amerika 2010) pada 2025 akan turun dari US$ 0,37 per kilogram pada 2013 menjadi US$ 0,28 per kilogram. Dengan nilai kurs US$ 1 sama dengan Rp 12.605 saat tulisan ini disusun, harga gula per kilogram di pasar internasional pada 2025 adalah Rp 3.529. Sangat murah!


Kadin Bantu Revitalisasi Industri  

8 Desember 2014

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia Suryo Bambang Sulisto. TEMPO/Imam Sukamto
Kadin Bantu Revitalisasi Industri  

Karena teknologi industri tertinggal, salah satu industri yang kena biaya produksi mahal adalah gula.