Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rute Gemuk Merpati Bikin 'Ngiler' Maskapai Lain  

Editor

Nur Haryanto

image-gnews
Merpati Nusantara. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Merpati Nusantara. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat Penerbangan Dudi Sudibyo mengatakan bahwa jika nantinya maskapai PT Merpati Nusantara Airlines ditutup dan ada beberapa rute sarat penumpang ditinggalkan. Hal ini diperkirakan akan menjadi rebutan maskapai lain. Namun, terkait dengan rute perintis yang ditinggalkan belum tentu airline swasta lain mau mengambil kemungkinan rute tersebut.

"Kalau rute Merpati yang banyak penumpang pasti banyak maskapai lain yang mau bahkan jadi rebutan jika nantinya benar Merpati ditutup, namun jika rute perintis, pemerintah perlu memberikan insentif dulu baru mungkin ada maskapai lain yang mau," ujar Dudi ketika dihubungi, Kamis, 6 Februari 2014.

Selama ini, menurut Dudi, Merpati mengemban fungsi untuk membuka penerbangan perintis terutama di kawasan Indonesia Timur, seperti Maluku dan Papua. Terkait dengan nasib rute perintis jika nantinya Merpati benar akan dibubarkan, Dudi mengatakan, hal ini menjadi kewenangan penuh Kementrian Perhubungan sebagai regulator.

"Kementrian harus memberikan berbagai macam insentif kepada maskapai lain jika nantinya opsi untuk membubarkan Merpati jadi dipilih, selain itu bisa diusulkan pemberian tax holiday kepada maskapai swasta untuk menjalankan rute perintis, atau mekanisme subsidi juga bisa diterapkan," ujar Dudi.

Total, Merpati melayani 62 rute penerbangan pulang pergi. Dari jumlah itu, 18 rute dilayani Merpati tanpa pesaing dari perusahan maskapai penerbangan lain. Sementara itu, sebanyak 44 rute penerbangan dilayani Merpati dengan persaingan dengan maskapai penerbangan lain seperti Garuda, Citilink, Sriwijaya, Lion, Air Asia, Susi Air, Batik Air, Wings Air, Trans Nusa, Travel, Trigana, Sky Aviation, Kalstar dan Avia Star.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sejak 1 Februari 2014, Merpati mengumumkan berhenti melayani penerbangan. Hal itu karena internal perusahaan yang mengalami defisit keuangan sehingga tak mampu membayar gaji 2.300 karyawan dan membeli avtur. Hingga kini, Kementerian Perhubungan belum menerima laporan dari Merpati soal berhentinya penerbangan itu. Dengan demikian, Kementerian Perhubungan mengancam akan mencabut ijin rute penerbangan Merpati dalam jangka waktu 21 hari jika tetap tak melapor. Jika melapor, maka diberi tenggat 30 hari dengan kemungkinan perpanjangan.

GALVAN YUDISTIRA

Baca juga:
Hanya Jokowi yang Masuk Kriteria Capres Habibie

Di Mata Najwa, BJ Habibie Tak Kenal Rhoma Irama

Anas Sebut Ada Perintah Politik SBY Soal Century

Ini Model yang Diduga Selingkuhan Bill Clinton

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

22 jam lalu

Orang-orang berkumpul saat militer Israel memamerkan apa yang mereka katakan sebagai rudal balistik Iran yang mereka ambil dari Laut Mati setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, di pangkalan militer Julis, di Israel selatan 16 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

Usai dugaan serangan Israel ke Iran, sejumlah maskapai penerbangan mengubah rute.


Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

1 hari lalu

Ilustrasi Kursi Pesawat atau bangku pesawat (Pixabay)
Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

Selama ini perbedatan tentang merebahkan kursi pesawat memang sedikit meresahkan. Maskapai penerbangan mulai mengganti kursi yang lebih ringan


Maskapai Penerbangan ini Buat Penerbangan Misterius yang Tidak Diketahui Tujuannya

4 hari lalu

Maskapai penerbangan SAS. Instagram.com/@flysas/@bravojulietspotting
Maskapai Penerbangan ini Buat Penerbangan Misterius yang Tidak Diketahui Tujuannya

Salah satu penumpang merasa antusias mengikuti penerbangan yang memberikan pengalaman unik


Setelah Lufthansa, Giliran Qantas Airways Hindari Kawasan Timur Tengah

6 hari lalu

Qantas Airlines. Appointmentgroup
Setelah Lufthansa, Giliran Qantas Airways Hindari Kawasan Timur Tengah

Penerbangan Australia, Qantas Airways, menyusul Lufthansa, menangguhkan penerbangan hingga mengalihkan rute akibat ancaman balasan Iran ke Israel.


Aturan Baru Bandara Ini Tradisi Puluhan Tahun Terancam Dihentikan

12 hari lalu

Ilustrasi pesawat komersil parkir di bandara.  REUTERS/Ivan Alvarado
Aturan Baru Bandara Ini Tradisi Puluhan Tahun Terancam Dihentikan

Bandara Dublin menerapkan aturan keamanan baru di sisi airside


Amankah Terbang saat Gerhana Matahari Total?

12 hari lalu

Ilustrasi pesawat (Pixabay)
Amankah Terbang saat Gerhana Matahari Total?

Beberapa maskapai penerbangan bahkan menawarkan pengalaman khusus untuk perjalanan gerhana matahari total.


Mengapa Bisa Terjadi Perut Kembung Saat Penerbangan dan Apa Saja Dampaknya?

17 hari lalu

Ilustrasi perut kembung. Sina.com
Mengapa Bisa Terjadi Perut Kembung Saat Penerbangan dan Apa Saja Dampaknya?

Perut kembung pada saat bepergian dengan penerbangan pesawat kerap terjadi karena perubahan tekanan udara dan pola makan.


Tips dapat Tiket Pesawat Murah Tanpa Skiplagging

17 hari lalu

Ilustrasi Tiket pesawat (pixabay.com)
Tips dapat Tiket Pesawat Murah Tanpa Skiplagging

Ada beberapa tips untuk mendapatkan tiket pesawat murah tanpa harus skiplagging


Berburu Tiket Murah dengan Teknik Skiplagging, Apa Itu?

18 hari lalu

ilustrasi tiket pesawat (pixabay.com)
Berburu Tiket Murah dengan Teknik Skiplagging, Apa Itu?

Apakah sudah pernah mendengar istilah skiplagging sebelumnya?


Menhub Minta Maskapai Tak Naikkan Tarif Pesawat pada Musim Mudik Lebaran: Ada Sanksi

20 hari lalu

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau kesiapan pesawat dan bandara menjelang mudik Lebaran 2024 di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang pada Jumat, 29 Maret 2024. Tempo/Novali Panji
Menhub Minta Maskapai Tak Naikkan Tarif Pesawat pada Musim Mudik Lebaran: Ada Sanksi

Budi Karya Sumadi meminta maskapai penerbangan tidak mematok harga pesawat melebihi TBA menjelang arus mudik dan balik Lebaran 2024.