Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemerintah Gandeng Swasta Produksi Mobil Listrik

Editor

Nur Haryanto

image-gnews
REUTERS/Tyrone Siu
REUTERS/Tyrone Siu
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perindustrian menggandeng swasta, PT Great Asia Link, untuk mengembangkan mobil listrik komersial di Indonesia. "Kami merintis pembuatan mobil listrik serta prototype-nya dan akan memproduksi massal. Kita lihat apa yang bisa kita bantu," kata Direktur Jenderal Industri Berbasis Teknologi Tinggi Kemenperin, Budi Darmadi, di gedung Kemenperin, Jumat, 4 Januari 2013.

Presiden Direktur PT Great Asia Link Ravi Desai mengatakan, produksi mobil listrik bisa membantu pemerintah mengurangi subsidi bahan bakar minyak (BBM). "Kita dibantu oleh Kementerian Perindustrian dalam uji coba dan segera akan keluar perizinan dan lain-lain sehingga akan mengarah bukan hanya pada prototype saja, tetapi juga commercial car," katanya.

PT Great Asia Link akan memulai penjualan mobil listrik pada Mei tahun ini. Produksi awal mobil listrik mencapai 100 unit, sedangkan kapasitas produksi pabrik yang berada di Surabaya, Jawa Timur, mencapai 20 ribu unit. "Sudah produksi dan sekarang sudah mulai uji coba serta uji kelayakan," katanya.

Selama produksi awal, komponen awal mencapai 40 persen dan dalam waktu lima tahun komponen lokal diharapkan mencapai 65 persen. Nilai investasi pabrik pada tahap awal mencapai Rp 100 miliar.

Ada empat jenis mobil listrik yang diproduksi. Pertama mobil listrik Elvi (electric vehicle) APV Ravi yang merupakan mobil keluarga dengan harga Rp 130 juta. Kedua, mobil Elvi Hevi berjenis pick up dengan harga Rp 75-80 juta. Ketiga, mobil Elvi berjenis city car seharga Rp 150 juta, dan terakhir mobil listrik berjenis SUV seharga Rp 170 juta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baterai mobil listrik bisa di-charge di rumah dengan kapasitas listrik 2.000 watt selama lima-enam jam. Dengan kekuatan ini, mobil listrik bisa berjalan sejauh maksimal 120 kilometer. Kemenperin berharap adanya infrastruktur stasiun pengisian listrik untuk mobil listrik di titik-titik tertentu. "Perlu investasi infrastruktur agar mobil ini bisa beroperasi," kata Budi.

Komisaris PT Great Asia Link, J.E Sendjaja, mengatakan mobil listrik memiliki beberapa kelemahan dan kelebihan. Kelebihan mobil listrik antara lain bisa menghemat penggunaan BBM, lebih murah dari segi biaya, mengurangi subsidi BBM, dan efisiensi energi. Selain itu, emisi karbon mencapai 0 persen. Mobil listrik juga bisa menggunakan intelligent transport system yang memungkinkan mobil bisa menghindar saat tabrakan terjadi.

Namun, mobil listrik juga memiliki beberapa kelemahan, yaitu range jarak tempuh yang terbatas, yakni sampai 120 km. Kedua, baterai mobil listrik memiliki ukuran dan volume besar. "Ini jadinya memberatkan kendaraan," katanya. Selain itu, waktu pengisian baterai lama. Baterai sendiri bisa di-charge selama 2 ribu kali.

ANANDA TERESIA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

7 jam lalu

Peneliti mengoperasikan penggunaan kendaraan listrik Micro Electric Vehicle-Teleoperated Driving System (MEVi) di BRIN, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 16 Februari 2022. Mobil ini memungkinkan pengguna mengoperasikannya dari jarak jauh. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.


Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

1 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.


Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

5 hari lalu

Logo Tesla. Istimewa
Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.


PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

6 hari lalu

Pekerja melakukan perawatan berkala Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik UTOMO Charger di area perkantoran di Jakarta, Kamis, 21 September 2023. Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik (SPKLU) di Jakarta baru memasang 8 titik, progres selanjutnya akan ada 100 titik di Jakarta hingga akhir tahun 2023. Tempo/Tony Hartawan
PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.


Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

7 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.


GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

7 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.


7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

11 hari lalu

Elon Musk and Bernard Arnault bertemu di Paris. Ndtv.com
7 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes, Pemilik Louis Vuitton Kalahkan Bos Amazon dan Tesla

Forbes merilis orang terkaya di dunia, nomor 1 Bernard Arnault pemilik Louis Vuitton. Selanjutnya Jeff Bezos dan Elon Musk. Prajogo Pangestu ke berapa


PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

14 hari lalu

SPKLU baru di Tol Trans Sumatera. (Foto: ANTARA/HO-Humas PLN)
PLN Siapkan 39 SPKLU Sepanjang Trans Sumatera untuk Dukung Arus Mudik Lebaran

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menegaskan bahwa pemetaan SPKLU dilakukan secara nasional, termasuk jalur tol Trans Sumatera.


Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

15 hari lalu

Wuling Cloud EV ketahuan sedang cas di SPKLU milik PLN. (Foto: Instagram/Richard Tanadi)
Mudik Lebaran ke Bali dengan Mobil Listrik? Ini Titik-titik SPKLU di Pulau Dewata

PT PLN (Persero) telah menyiapkan 76 SPKLU di 30 lokasi di Bali untuk mendukung mobilitas kendaraan listrik selama periode Lebaran tahun 2024.


Mudik Lebaran Pakai Kendaraan Listrik? Berikut SPKLU yang Tersedia di Tol Trans Jawa

16 hari lalu

Pemudik mengisi daya mobil listrik di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PT PLN (Persero) di Rest Area KM 130A Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), Indramayu, Jawa Barat, Minggu 16 April 2023. PLN menyediakan sebanyak 616 unit SPKLU di 237 lokasi, mulai dari jalan tol hingga di pelabuhan dengan tiga jenis pengisian daya, seperti medium charging, fast charging, hingga ultrafast charging untuk melayani pengguna kendaraan listrik pada arus mudik dan arus balik Lebaran 2023. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Mudik Lebaran Pakai Kendaraan Listrik? Berikut SPKLU yang Tersedia di Tol Trans Jawa

SPKLU di rest area-nya memiliki dua nozzle dan berkapasitas 60 kWh, sehingga bisa mengecas daya secara cepat. Sehingga mudik Lebaran lebih efisien.